Suara.com - Anime terbaru dari One Piece 1062 telah tayang pada Minggu, 21 Mei 2023 pada 12.00 WIB yang bisa ditonton secara legal melalui platform iQIYI atau Bilibili (BStation). Sebagai informasi, anime One Piece pada pekan lalu hiatus atau libur sementara.
Pada episode One Piece 1062 masih melanjutkan pertarungan Luffy menghadapi Kaido yang secara langsung bersama Yamato dan Momonosuke yang dalam bentuk naga. Pada episode sebelumnya, cerita berfokus pada pertarungan Sanji melawan Queen.
Sanji menolak untuk bertransformasi dan memilih tetap menjadi dirinya sendiri dan mengesampingkan harapan Queen yang ingin melawan Sanji dalam bentuk transformasi.
Dalam pertarungan tersebut, Queen menunjukkan jurus yang ditiru dari saudara Sanji yang membuatnya kesulitan. Ia pun mendapatkan kekuatannya kembali hingga memutuskan tangan Queen dengan jurus Flanchet Strike.
Pada pertarungan tersebut, Sanji kewalahan namun tetap bertekad untuk mengalahkan Queen. Pada pertarungan mereka, munculah Chuji yang disusul oleh Osome yang mencarinya. Queen sakit hati karena penolakan Osome terhadap dirinya dan kini sedang menyerangnya kembali.
Sanji ingin menggunakan kekuatan Germa, namun ia takut segala tentangnya berubah. Hal ini karena Osome akan diserang Queen dan Sanji benar-benar membenci lelaki yang menyerang wanita. Osome pun berhasil diselamatkan sementara Queen bahagia melihat kekuatan Germa yang dikeluarkan oleh Sanji.
Serangan terakhir mereka berdua bertujuan untuk membuktikan siapa yang menjadi orang terkuat di antara keduanya. Hasilnya adalah Queen berhasil dikalahkan hingga ia terpental jauh. Selanjutnya, pertarungan akan berfokus pada Zoro dan King.
Bagi kamu yang ingin menonton kelanjutan dari pertarungan Zoro melawan King, kamu bisa menontonnya secara streaming melalui link berikut ini:
Baca Juga: Link Baca One Piece 1084 dan Spoiler: Sai dan Leo Menyelamatkan Shirahoshi
- iQIYI: https://www.iq.com/album/one-piece-1999-1bk9icvr331?lang=id_id
- BStation: https://www.bilibili.tv/id/play/37976/12631525?bstar_from=bstar-web.pgc-video-detail.episode.all
Demikian ulasan singkat mengenai link nonton One Piece 1062 dalam bahasa Indonesia beserta alur ceritanya yang dapat kamu ketahui. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk kamu dan selamat menonton!
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Samsung Galaxy A57 5G Lolos Sertifikasi: Pakai Chip Anyar Exynos dan RAM 12 GB
-
Snapdragon 8 Elite Gen 6 Pro Diprediksi Bawa Performa Kencang, Clock Speed 5,5 GHz
-
Fantastis, Segini Hadiah Aurora PH usai Juara M7 World Championship 2026
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 26 Januari: Raih Skin Gojo, Banner Jujutsu, dan Diamond
-
Turki Jadi Tuan Rumah MLBB M8 World Championship, Wild Card di Thailand
-
Film Super Mario Galaxy Rilis Lebih Cepat, Trailer Baru Ungkap Kehadiran Yoshi
-
Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends
-
iQOO 15 Ultra Resmi Meluncur 4 Februari, Bawa Performa Gahar Kelas Monster
-
Harga Diprediksi Lebih Miring, Oppo Find X9s Bakal Bawa Dua Sensor 200 MP
-
Waspada Penjahat Siber Menyebar File Berbahaya Menyamar Sebagai E-Book PDF