Suara.com - Samsung Electronics Indonesia resmi meluncurkan rangkaian smart TV 2023 di Indonesia.
Di tahun ini, Samsung menyajikan Neo QLED 8K puncak dari TV ultra-premium, Neo QLED 4K yang menghadirkan pengalaman entertainment dan gaming super maksimal, Samsung OLED dengan akurasi warna tinggi, serta Super Smart TV+ untuk pengalaman digital TV yang semakin cerdas.
“Seiring dengan gaya hidup modern, kami hadirkan rangkaian Samsung Smart TV 2023 yang memberikan pengalaman yang lebih WOW untuk beragam kebutuhan dan passion konsumen Indonesia," jelas Simon Lee, President, Samsung Electronics Indonesia.
Perusahaan, dia menambahkan, terus menerapkan Everyday Sustainability dengan peningkatan komponen daur ulang pada jajaran TV terbaru ini.
"Tahun ini, inovasi Relumino Mode hadir untuk memberikan pengalaman menonton yang lebih baik kepada penyandang low vision, memperluas aksesibilitas bagi lebih banyak orang,” ujarnya saat peluncuran online, Rabu (24/5/2023).
Layar ultra premium Neo QLED 8K
Pada Samsung Neo QLED 8K, konsumen dapat menikmati detail gambar yang sempurna pada 33 juta piksel TV, didukung Quantum Matrix Technology Pro pada Quantum Mini LED.
Bersama Real Depth Enhancer Pro, seluruh detail obyek dari yang tergelap hingga yang paling terang dapat disajikan.
Neural Quantum Processor 8K dan teknologi AI Upscaling akan meningkatkan video lama menjadi setara 8K, dengan tekstur lebih baik, kaya detail, dan bebas noise.
Baca Juga: Setelah Samsung, Apple Larang Penggunaan ChatGPT di Tempat Kerja
Nikmati binge watching menonton berbagai konten itu dengan lebih lama tanpa melelahkan mata berkat fitur Eye-Comfort Mode yang menyesuaikan kecerahan layar berdasarkan pencahayaan di sekitar TV berada.
Pengguna kini dapat menikmati multitasking melalui fitur Multi View yang mampu membagi layar hingga 4 splitscreen, menampilkan hingga 4 konten yang berbeda bersamaan.
Audio pada Neo QLED 8K pun bersinergi dengan gambar yang ditayangkan untuk menyajikan imersi maksimal.
Speaker multi-direction berteknologi Dolby Atmos dan fitur Object Tracking Sound Pro (OTS Pro) akan menghasilkan 3D surround sound yang dinamis, seolah bergerak di layar mengikuti gerakan dalam adegan demi adegan yang sedang ditayangkan.
Fitur Q-Symphony 3.0 akan mensinergikan speaker TV dengan Samsung Soundbar sehingga sound film yang sedang ditonton akan dikeluarkan dari speaker TV dan soundbar secara bersamaan, memenuhi ruangan dengan suara yang detail dan mendalam.
Semua pengalaman menonton ini dipadukan dengan desain Infinity Screen Neo QLED 8K, hadir dengan bezel super tipis untuk menambah imersi menonton.
Berita Terkait
-
TCL Series Q6 Google TV dengan Layar Ciamik Gebrak Pasar Indonesia
-
5 Keuntungan Memakai HP Samsung, Gas Beli Kalau THR Sudah Cair!
-
Model Baru Samsung Galaxy A23 5G Punya RAM 8GB, Performa Lebih Lancar
-
Tips Bikin Gaming dan Streaming di Galaxy A34 5G, Gampang Banget!
-
Penjelasan Samsung soal Desain Galaxy A54 5G Mirip HP Mahal Galaxy S23
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Tablet Rp2 Jutaan yang Lancar Buat Edit Canva dan Capcut
-
Siap Masuk ke Indonesia, Skor AnTuTu iQOO 15R Tembus 3,5 Juta Poin
-
7 Aplikasi Anti Spam Terbaik untuk Lindungi HP Orang Tua dari Penipuan Telepon
-
6 Langkah Darurat Ini Jika Orang Tua Terlanjur Klik Link Penipuan di WhatsApp
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed
-
Reno Land di M Bloc Jadi Magnet Anak Muda, OPPO Reno15 Series Jadi Partner Hangout Generasi Aktif
-
5 HP Baru Siap Meluncur Minggu Ini: Ada HP Murah Oppo dan Redmi Turbo 5
-
5 Tipe HP Murah yang Tidak Cocok Buat Jangka Panjang, Cek Sebelum Beli!
-
Hindari Bocoran, GTA 6 Versi Fisik Diprediksi Alami Penundaan
-
Redmi Note 15 5G vs Infinix Note Edge: Mending HP Murah Layar Curved yang Mana?