Suara.com - Buat gamers yang sering memimpikan mabar bareng pro player idola kini bisa terwujud.
Gelaran event Megastar Area diselenggarakan oleh Lita Indonesia (LITA), ditujukkan bagi para penggemar Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) di Indonesia.
LITA mengundang pro player dan konten kreator ternama di Indonesia untuk bisa jadi teman mabar.
Event ini telah dimulai sejak 31 Mei 2023 dan berakhir pada 23 Juni 2023, di mana setiap minggunya MEGASTAR berbeda akan menjadi teman mabar.
"Kami ingin memberikan pengalaman bermain tak terlupakan bagi para pecinta MLBB bisa mabar
dengan MLBB Pro Player dan konten kreator favorit," ujar Yenny, Country Manager LITA Indonesia.
Menurutnya, Mobile Legends masih menjadi game terfavorit generasi muda Indonesia.
Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) menjadi game yang dimainkan oleh puluhan juta orang.
Berdasarkan data dari activeplayer.io, per Desember 2022, pemain Mobile Legends di seluruh dunia diestimasikan mencapai 80,76 juta orang pada Desember 2022.
Selain itu, MLBB juga menjadi mobile game yang digemari oleh mayoritas masyarakat Indonesia atau sebanyak 67 persen memilih MLBB berdasarkan hasil survei digital yang dilakukan oleh Telkomsel, tSurvey.id.
Baca Juga: 4 Cara Menggunakan Sinergi Mage di Magic Chess Mobile Legends
“Akan bertaburan MLBB Pro Player di antaranya, Lemon, Pascol, Alberttt, dan Emperor. Para Megastar ini akan melakukan siaran langsung di channel YouTube mereka masing-masing saat mabar dengan pecinta MLBB yang ikut mendaftarkan dirinya," ungkap Yenny.
Para Megastar akan melakukan mabar sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Di antaranya, Pascol’s Week di tanggal 14 dan 16 Juni 2023, dan Emperor’s Week di tanggal 21 & 23 Juni 2023 sekaligus menjadi penutup Megastar Area.
Sedangkan untuk siaran langsung di saluran YouTube Megastar yang bermain bisa ditonton setiap Rabu dan Jumat dimulai pukul 20.00 WIB.
Buat kamu yang ingin ikut di ajang Megastar Area, ikuti langkah-langkah berikut:
- Buka Aplikasi LITA
- Klik thumbnail MEGASTAR AREA pada bagian atas di halaman utama aplikasi
- Pilih MEGASTAR favorit kamu
- Lalu pilih tombol “Pesan Sekarang” untuk main dengan MEGASTAR yang kamu pilih.
- Selanjutnya MEGASTAR akan menerima pesanan untuk mabar dengan kamu
Selain itu, ada banyak hadiah menarik yang bisa didapatkan seperti harga spesial untuk memilih Megastar atau bisa mendapatkan Lita Coins dengan cara memfoto saat menonton pertandingan Megastar Area di YouTube, kemudian foto tersebut diunggah ke akun instagram dan bisa tandai atau mention akun instagram @lita_indonesia_.
“Kami optimistis kehadiran kami memang mampu mengubah lanskap pengalaman bermain MLBB menjadi lebih menarik dan tak terlupakan,” tutup Yenny.
Berita Terkait
-
4 Cara Hadapi Tim Lawan yang Menggunakan Granger di Game Mobile Legends
-
4 Cara Hadapi Tim Lawan yang Menggunakan Tigreal di Game Mobile Legends
-
4 Cara Hadapi Tim Lawan yang Menggunakan Argus di Game Mobile Legends
-
4 Cara Hadapi Tim Lawan yang Menggunakan Franco di Game Mobile Legends
-
4 Cara Hadapi Tim Lawan yang Menggunakan Lapu-Lapu di Game Mobile Legends
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru
-
Cara Mengotomatisasi Laporan di Microsoft Excel untuk Meningkatkan Produktivitas
-
Pascabencana, Uptime BTS di Aceh Tembus 92 Persen