Suara.com - PUBG Mobile mengumumkan kolaborasi baru dengan produsen mobil sport ultra-mewah dan berperforma tinggi, Aston Martin.
Kolaborasi baru ini bakal menghadirkan tiga model ultra-mewah Aston Martin ke dalam PUBG Mobile dengan varian warna eksklusif.
Para pemain dapat meleburkan diri ke dalam dunia Aston Martin dan diberikan kesempatan untuk menjajal SUV tercepat dan termewah di dunia.
Mulai dari, DBX707 dalam warna Quasar Blue atau Neon Purple, Aston Martin Valkyrie, dalam warna Luminous Diamond, dan Racing Green ikonik Aston Martin, serta DBS Volante dalam warna Black-Bronze Satin, Celestial Pink, dan satu variasi warna rahasia lainnya yang dapat ditemukan oleh para pemain.
Dari ketiga model tersebut, Aston Martin DBS Volante menjadi mobil sport konvertibel pertama yang akan ditambahkan ke dalam PUBG Mobile dan mempunyai mekanisme atap (rooftop) yang bisa dibuka dan ditutup, menjadi yang pertama untuk game ini.
Selain itu, parasut bertema khusus juga akan tersedia bagi para pemain untuk melakukan eksplorasi.
Vincent Wang, Head of PUBG MOBILE Publishing di Tencent Games mengatakan, pihaknya senantiasa mencari cara baru meningkatkan pengalaman bermain di PUBG Mobile dan menghadirkan fitur baru terbaik bagi para penggemar.
"Kami sangat bangga bisa bermitra dengan Aston Martin dan memperkenalkan berbagai warna eksklusif pada mobil ikonik mereka ke dalam game," ujarnya dalam keterangan resminya, Minggu (23/7/2023).
Sementara itu, Renato Bisignani, Head of Global Marketing and Communications di Aston Martin mengutarakan, memboyong Aston Martin ke dalam dunia PUBG Mobile merupakan bagian dari strategi perusahaan untuk menghadirkan brand ikonik ke khalayak baru dan menciptakan aspirasi bagi penggemar Aston Martin generasi berikutnya.
Baca Juga: Dragon Ball Super Siap Ramaikan Pembaruan PUBG Mobile v2.7: Son Goku Siap Berakasi di Battlegrounds
"Kami sangat senang bahwa kolaborasi ini memberikan kesempatan bagi jutaan pemain di seluruh dunia untuk menjajal sensasi mengemudikan sebuah Aston Martin secara digital dan menjelajahi beberapa model ikonik kami dalam lingkungan permainan mobile game yang mudah diakses,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
PUBG Mobile Ungkap Detail Format dan Slot PMWI 2023 Riyadh, Total Hadiah Rp 44,6 Miliar
-
Cara Mendapatkan THR dari PUBG Mobile
-
5 Game Battle Royale Mirip PUBG Mobile yang Harus Kamu Coba
-
Gebrak 5 Kota, PUBG Mobile Manjakan Gamers dengan Taburan Hadiah
-
PUBG Mobile Gandeng Machine56 Luncurkan In-game Item dan Streetwear Eksklusif
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Spesifikasi Pesawat Angkut Terbesar TNI AU: Airbus A400M
-
vivo X300 Ultra Bakal Meluncur Global, Siap Tantang HP Flagship dari Samsung, Oppo, dan Xiaomi
-
17 Kode Redeem FC Mobile 3 November 2025 Update Baru, Manfaatkan Rank Up untuk Naik Level Pemain
-
32 Kode Redeem Free Fire Awal Bulan 3 November 2025, Darkheart Bundle Siap Klaim
-
Candaan Bocor saat Live, Admin Medsos Wali Kota Surabaya Minta Maaf dan Mengundurkan Diri
-
23 Kode Redeem FC Mobile 2 November: Dapatkan Player Pack UCL, Rank Up Point, dan XP Trainer
-
23 Kode Redeem FF 2 November: Segera Klaim Skin SG2, Bundle, Diamond, dan Gloo Wall Gratis
-
5 Tablet Android dengan SIM Card yang Murah dan Praktis, Mulai Rp 1 Jutaan
-
5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
-
Cara Blur WhatsApp Web dengan Mudah, Anti Intip Saat di Kantor