Suara.com - Xiaomi Indonesia memiliki layanan purna jual atau after sales pada pelanggannya di Indonesia. Salah satu yang menarik di garansi Xiaomi yaitu jaminan HP gratis.
ASP Operation Support Xiaomi Service Center di Semarang, Ramadana Saleh mengatakan kalau konsumen bisa mendapatkan garansi berupa HP baru Xiaomi secara gratis lewat dua layanan.
Cara klaim garansi HP Xiaomi ini mencakup dua layanan. Pertama adalah kerusakan setelah pembelian. Lalu kedua yakni servis yang tidak bisa diselesaikan dalam waktu lebih dari 10 hari kerja.
"Untuk yang pertama, kerusakan setelah pembelian selama 15 hari, itu akan langsung dapat pergantian unit (HP Xiaomi) baru," kata Ramadana di layanan Xiaomi Service Center di Semarang, Selasa (28/11/2023).
Syarat mendapatkan HP baru ini yakni ponsel Xiaomi lama yang dimilii konsumen ada kerusakan di fungsi produk. Misalnya, perangkat itu ada masalah seperti LCD bergaris atau kamera bergaris.
Nah penggantian unit baru itu tidak akan berlaku apabila ada kerusakan dari sisi pengguna. Dicontohkan Ramadana, kerusakan itu meliputi terkena air hingga jatuh.
"Itu tidak ter-cover dalam garansi. Ya nanti kami akan infokan ke pelanggan kalau itu enggak bisa pakai garansi," lanjut dia.
Kategori kedua yaitu penggantian unit baru yang bisa didapatkan pelanggan apabila ponsel yang mereka servis tidak bisa diselesaikan dalam waktu 10 hari kerja.
"Jika memang perbaikannya kami tidak bisa selesaikan, kami akan memproses penukaran unit baru. Cuma nanti untuk penukaran mekanismenya di service center," jelasnya.
Baca Juga: Rangka Honda Beat-mu Berkarat? Ini Cara Klaim Garansi, Harga dan Tipe Motor yang Pakai Frame eSAF
Layanan after sales Xiaomi
Xiaomi Indonesia menawarkan layanan purna jual (after sales) yang berlaku untuk semua lini produk mulai dari smartphone, TV, hingga produk-produk AIoT yang dijual resmi di Indonesia.
Layanan purna jual Xiaomi ini mencakup Exclusive Service Center, Multibrand Service Center, dan Service Point yang tersebar di 500 titik di seluruh Indonesia.
Salah satu layanan after sales yang ditawarkan Xiaomi Indonesia yaitu jaminan garansi sebagai bentuk proteksi dari setiap unit apabila terjadi kerusakan.
Rata-rata produk smartphone Redmi dan Redmi Note memiliki masa garansi selama 15 bulan, sedangkan untuk produk smartphone Xiaomi memiliki masa garansi selama 24 bulan.
Tidak hanya jaminan garansi produk saja, namun Xiaomi juga memberikan layanan after sales lainnya yang meliputi penukaran unit setelah melakukan pembelian dengan unit yang baru, garansi layar LCD yang rusak hingga layanan pickup service secara gratis.
Melalui garansi yang diberikan, pelanggan setia Xiaomi dapat melakukan perbaikan LCD secara gratis selama masa garansi masih berlaku. Untuk layanan pick up service, tidak dipungut biaya sehingga pelanggan yang memiliki keterbatasan pada jarak dapat menggunakan layanan jasa pickup service tersebut secara mudah dan efisien.
Berita Terkait
-
Rangka Honda Beat-mu Berkarat? Ini Cara Klaim Garansi, Harga dan Tipe Motor yang Pakai Frame eSAF
-
Xiaomi 14 Lolos TKDN, Tak Lama Lagi Rilis di Indonesia
-
Bocor Spesifikasi dan Desain RedmiBook 16 (2024), Watch 4, dan Buds 5 Pro
-
Bocoran Fitur Xiaomi Pad 7 Pro, Bawa Layar 144 Hz dan Chipset Kencang Qualcomm
-
Mobil Listrik Xiaomi Terekam Sedang Uji Coba di Jalan, Akselerasinya Jadi Sorotan
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru
-
Cara Mengotomatisasi Laporan di Microsoft Excel untuk Meningkatkan Produktivitas
-
Pascabencana, Uptime BTS di Aceh Tembus 92 Persen