Suara.com - Turnamen internasional Mobile Legends: Bang-Bang atau yang dikenal sebagai M5 World Championship kini memasuki hari kedua pada Minggu (3/12/2023).
Salah satu pertandingan yang menarik di M5 Mobile Legends hari Minggu 3 Desember 2023 ini adalah Blacklist International vs RRQ.
Namun perlu dicatat kalau RRQ ini adalah tim asal Brazil, RRQ Akira. RRQ Hoshi yang berasal dari Indonesia tidak lolos ke M5 World Championship karena gagal juara ataupun runner up di MPL ID Season 12 beberapa waktu lalu.
Blacklist International sendiri adalah tim asal Filipina yang merupakan unggulan untuk turnamen ini. Pasalnya, mereka sukses mendapatkan juara di M3 World Championship tahun lalu.
RRQ Akira memang kuda hitam apabila dibandingkan dengan Blacklist International. Namun kekuatan mereka tentu tidak bisa diremehkan begitu saja.
Pertandingan M5 World Championship Mobile Legends hari ini tetap menampilkan tiga laga. Berikut jadwalnya, dikutip dari situs resmi M5, Minggu (3/12/2023).
Jadwal M5 World Championship hari kedua, Minggu 3 Desember 2023:
- Deus Vult (RUS) vs The Ohio Brothers (NA) pukul 13.00 WIB
- Burmese Ghouls (MYA) vs Team Flash (SG) pukul 15.00 WIB
- See You Soon (KH) vs Bigetron SONNS (BRA) pukul 17.00 WIB
- Blacklist International (PH) vs RRQ Akira (BRA) pukul 19.00 WIB
Pertandingan ini bisa disaksikan di kanal YouTube MPL Indonesia atau TikTok MPL Indonesia.
Hasil M5 hari pertama
Sebelumnya dua tim asal Indonesia, Geek Fam ID dan Onic Esports sudah bertanding di hari pertama yang digelar Sabtu lalu. Sayang keduanya tidak bernasib sama.
Baca Juga: Penjelasan Semua Role di Mobile Legends dan Cara Memainkannya
Geek FAM ID yang baru pertama kali tampil di turnamen internasional itu harus kalah 2-0 dari HomeBois (HB), tim asal Malaysia.
Untungnya nasib Geek Fam tidak dialami Onic. Tim Landak Kuning ini berhasil mengalahkan Bigetron Sons (BTR) asal Brazil dengan skor 2-0.
Berikut rangkuman hasil M5 World Championship Mobile Legends hari pertama, Sabtu 2 Desember 2023:
- AP Bren (PH) vs Burmese Ghouls (MYA) = 2-0
- Fire Flux Esports (TR) vs Team SMG = 2-0
- Geek Fam (ID) vs Home Bois (MY) = 0-2
- ONIC Esports (ID) vs Bigetron SONNS (BR) = 2-0
Hasil ini membuat Onic Esports bertengger di posisi puncak klasemen sementara Grup A. Sementara Geek FAM ID harus ada di posisi kedua klasemen sementara Grup D.
Onic Esports dan Geek Fam memang tidak satu grup. Keduanya mewakili Indonesia karena sukses menjadi juara dan runner up di MPL ID Season 12 beberapa waktu lalu.
Geek Fam ID akan melanjutkan pertandingan di hari ketiga pada Senin, 4 Desember 2023 besok. Sementara laga kedua Onic digelar pada Selasa, 5 Desember 2023.
Berita Terkait
-
Penjelasan Semua Role di Mobile Legends dan Cara Memainkannya
-
Hasil M5 World Championship Mobile Legends Hari Pertama: Geek Fam Tumbang, Onic Terbang
-
6 Item Build Estes Roam Terbaik 2023, Auto Jadi Support Mobile Legends Merepotkan
-
6 Item Build Valir Tersakit 2023 di Mobile Legends, Musuh Auto Terpanggang
-
5 Hero Midlaner Terbaik di META Mobile Legends Desember 2023, OP Tak Sekadar Damage Besar
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
Terkini
-
Huawei Mate 80 Series: Desain Kamera Baru, Pengisian Daya Super Cepat, dan Jadwal Rilis Terungkap!
-
Deddy Corbuzier Dicap Pelit Sama Istri dan Netizen, Begini Responsnya
-
TV Samsung Premium 2025: Pilihan Gamer dengan Refresh Rate hingga 240Hz dan Berteknologi AI
-
Targetkan 100.000 UMKM Siap Mendunia? Pelatihan AI Gratis dari ASEAN Foundation!
-
Kode Redeem Magic Chess Go Go Terbaru Oktober 2025: Ada Commander Gratis
-
2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
-
Realme 15x 5G Rilis: HP Murah Baterai Jumbo 7.000 mAh, Layar 144 Hz dan Kamera Sony
-
15 Prompt Gemini AI Edit Foto Pasangan Prewedding Adat Jawa, Lengkap Jogja hingga Solo
-
Tips Jitu Pilih Laptop untuk Kerja, Kuliah, hingga Gaming
-
46 Kode Redeem FF Terbaru 2 Oktober 2025: Bonus Skin M4A1, MP40, hingga Vector Batik