Suara.com - Partai puncak M5 World Championship bakal berlangsung dalam waktu dekat. Berikut terdapat update bracket M5 Mobile Legends.
Sebagai informasi, pekan ini merupakan Knockout Stage atau babak Playoff M5. Dua big match terjadi pada Sabtu (16/12/2023) di mana ONIC Esports berhasil melaju ke Grand Final.
Landak Kuning maju ke partai puncak usai menggilas AP BREN dengan skor 3 vs 0. Kekalahan itu membuat AP BREN turun ke Lower Bracket dan harus menghadapi rekan senegara mereka, Blacklist Internasional.
Final Lower Bracket seperti mengulang laga puncak MPL Filipina Season 12. AP BREN masih terlalu tangguh sehingga mereka mampu membantai Blacklist dengan skor 3 vs 0. Blacklist resmi tersingkir di Playoff dan menyandang gelar Juara 3 M5 World Championship.
Grand Final M5 Mobile Legends mempertemukan ONIC vs AP BREN. Landak Kuning cukup difavoritkan mengingat mereka pernah mengalahkan AP BREN di Final Upper Bracket. Penggemar eSports MLBB Tanah Air tentu berharap agar ONIC keluar menjadi juara.
Bagaimana tidak, tiga edisi M series terakhir selalu dimenangkan oleh Filipina. Semenjak EVOS juara M1, belum ada tim Indonesia yang membawa pulang piala M series. Perlu diketahui, ONIC sebenarnya hampir kalah setelah tertinggal 0 vs 13 di game pertama melawan AP BREN.
Butsss dkk berhasil comeback di late-game dengan memanfaatkan serangan balik. Damage tinggi dari Kairi serta ultimate akurat dari Kiboy membuat ONIC membalikkan keadaan. Landak Kuning memenangi game pertama meski skor kill tertinggal jauh. ONIC juga mampu mengamankan game kedua serta mendominasi dengan permainan cepat di game ketiga.
Rekap Hasil Pertandingan M5 Mobile Legends
Landak Kuning atau ONIC ID masuk di Grup A bersama See You Soon (Kamboja), Bigetron Brasil (Brasil), dan Triple Esports (Saudi Arabia). Sementara Geek Fam ada di Grup D bersama TheOhioBrothers (Amerika Utara), HomeBois (Malaysia), dan Deus Vult (Region EECA).
Baca Juga: 5 Skin Epic Terbaik yang Wajib Dimiliki Pemain Mobile Legends
ONIC memimpin Grup A dan meraup poin sempurna setelah menggilas See You Soon hingga Triple Esports. Geek Fam juga menjuarai Grup D meski sempat tumbang saat melawan HomeBois dari Malaysia. Setelah kalah dari HomeBois 0 vs 2, Geek Fam menang dramatis atas Deus Vult di fase grup.
ONIC dan Geek Fam kompak lolos dari Group Stage dengan menyandang status sebagai juara grup. Delapan tim yang lolos ke Playoff adalah ONIC (Indonesia), See You Soon (Kamboja), Fire Flux Esports (Turki), Blacklist International (Filipina), AP BREN (Filipina), Burmese Ghouls (Myanmar), Geek Fam (Indonesia), dan Deus Vult (EECA).
Mengawali laga pertama Playoff M5 pada 9 Desember, ONIC menang dramatis 3 vs 2 atas lawan tangguh dari Filipina, Blacklist International. Untungnya, Landak Kuning mampu mendominasi game kelima sehingga masih bertahan di Upper Bracket.
Geek Fam juga berhasil menang tipis 3 vs 2 atas Burmese Ghouls di Playoff. ONIC dan Geek Fam beda nasib di semifinal Upper Bracket. Landak Kuning membantai Deus Vult 3 vs 0 tanpa perlawanan berarti.
Sebaliknya, Geek Fam menghadapi tembok besar yaitu AP BREN dari Filipina. Baloyskie dkk harus menyerah 1 vs 3 dan turun ke Lower Bracket. Perjalanan Geek Fam terhenti usai mereka takluk dari Blacklist dengan skor 1 vs 3.
Berikut bracket, hasil, dan jadwal pertandingan Playoff M5 World Championship Mobile Legends:
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Ini Tips Bersihkan Sampah Media Tanpa Hapus Chat Penting
-
Telkomsel - Nuon Hadirkan IndiHome Gamer Full 1:1 Speed, Internet Rumah Khusus Gamer Mulai Rp290.000
-
Update WhatsApp Terbaru, Pengguna Harus Bayar Langganan Agar Bebas Iklan?
-
Memori HP Cepat Penuh? Ini Cara Setting WhatsApp agar Tidak Otomatis Simpan Foto dan Video
-
5 Tablet Rp2 Jutaan yang Lancar Buat Edit Canva dan Capcut
-
Siap Masuk ke Indonesia, Skor AnTuTu iQOO 15R Tembus 3,5 Juta Poin
-
7 Aplikasi Anti Spam Terbaik untuk Lindungi HP Orang Tua dari Penipuan Telepon
-
6 Langkah Darurat Ini Jika Orang Tua Terlanjur Klik Link Penipuan di WhatsApp
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed
-
Reno Land di M Bloc Jadi Magnet Anak Muda, OPPO Reno15 Series Jadi Partner Hangout Generasi Aktif