Suara.com - Telkomsel mencatatkan lonjakan trafik akses broadband hingga 14,08 persen dibandingkan dengan rerata hari biasa sepanjang 2023.
Jumlah ini mengalami lonjakan hingga 11,88 persen dibandingkan dengan periode NARU 2022/2023 sebelumnya.
Total trafik data (payload) pada puncaknya mencapai 55,73 PB.
Vice President Corporate Communications & Social Responsibility Telkomsel, Saki Hamsat Bramono mengatakan, perusahaan hadir dengan mengusung semangat kebersamaan untuk menghubungkan setiap sudut negeri guna menemani masyarakat Indonesia di momen akhir tahun melalui Program Telkomsel Siaga NARU 2023/2024.
"Dalam mengantisipasi lonjakan trafik layanan broadband dengan melakukan optimalisasi jaringan broadband berteknologi terdepan serta menjamin ketersediaan produk dan layanan digital bernilai tambah yang mengedepankan prinsip customer-centricity,” bebernya.
Lonjakan trafik komunikasi dan layanan digital selama periode NARU 2023/2024 tersebut didorong oleh peningkatan aktivitas pelanggan pada pemanfaatan layanan digital.
Seperti akses media sosial melonjak 17,80 persen, layanan komunikasi (instant messaging dan video conference) naik 23,27 persen.
Kemudian, video streaming sekira 11,31 persen, mobile gaming melonjak hingga 47,83 persen, dan akses browsing tumbuh hingga 9,44 persen.
Telkomsel juga mencatat adanya peningkatan aktivitas akses pada sejumlah aplikasi/platform digital favorit.
Baca Juga: Aplikasi Ini Dongkrak Kenaikan Trafik Data IOH
Mulai dari WhatsApp (naik 21,43 persen), TikTok (naik 11,73 persen), Instagram (naik 24,26 persen), YouTube (naik 19,84 persen), dan Facebook (naik 13,21 persen).
Sedangkan untuk trafik layanan SMS pertumbuhan sebesar 8,38 persen dan layanan suara mengalami penurunan sekira 2,23 persen.
Seluruh aktivitas digital pelanggan tersebut turut berkontribusi dalam pertumbuhan trafik penggunaan layanan data selama momen NARU 2023/2024 di sejumlah wilayah dibandingkan hari biasa.
Seperti di wilayah operasional Simalungun (Provinsi Sumatera Utara) tumbuh 44,56 persen, Garut (Provinsi Jawa Barat) naik sekira 24,92 persen.
Sedangkan di Bogor (Provinsi Jawa Barat) tumbuh sekira 20,03 persen, Bandung (Provinsi Jawa Barat) sebesar 16,81 persen, dan Deli Serdang (Provinsi Sumatera Utara) tumbuh 16,79 persen.
Telkomsel menemukan adanya pergerakan pelanggan yang cukup signifikan ke sejumlah daerah yang menjadi tujuan mudik dan berlibur di akhir tahun.
Berita Terkait
-
2 Cara Transfer Pulsa Telkomsel Terbaru, Kode UMB hingga Aplikasi
-
Wajah Baru Telkomsel Mitra Inovasi Jadi Telkomsel Ventures, Siapkan Dana Bagi Startup Indonesia
-
3 Cara Cek Pulsa dan Masa Aktif Telkomsel, Mudah Pakai Kode UMB hingga Aplikasi MyTelkomsel
-
Mendongkrak Penetrasi Digital Perempuan, Telkomsel Gandeng PNM
-
Cara Beli Pulsa Semua Operator Lewat BCA Mobile, Gampang Banget!
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Bos Xiaomi Blak-blakan Ungkap Kenapa Harga HP Makin Mahal
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober 2025, Klaim Ribuan Gems dan Pemain OVR 110113 Sekarang
-
OpenAI Kenalkan Browser Pesaing Google, Namanya ChatGPT Atlas
-
Xiaomi 17 Air Segera Hadir, HP Tipis Pesaing iPhone Air dan Samsung Galaxy S25 Edge
-
Apple Disebut Batal Rilis iPhone 19 di 2027, Ada Apa?
-
Oppo Reno 15 Diprediksi Usung Dimensity 8450 dan Sensor Samsung 200 MP
-
Untuk Pertama Kalinya, Seri Game Halo Siap Menuju PS5
-
Skor AnTuTu iQOO Z10R: HP Murah dengan Dimensity 7360 dan RAM 12 GB
-
Video Viral Mobil MBG Angkut Genteng, Klarifikasi Kepala Sekolah Jadi Sorotan
-
4 Perangkat Xiaomi Bakal Dapat Update OS 5 Kali, Ada Tablet dan HP Midrange