Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengaku sudah menyelesaikan masalah maraknya iklan judi online yang muncul di media sosial X alias Twitter beberapa waktu lalu.
Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Dirjen Aptika) Kominfo Semuel Abrijani Pangerapan mengklaim kalau pengelola X sudah memblokir iklan judi online yang sempat viral dibahas warganet Indonesia.
"Sudah, sudah di-takedown," katanya saat ditemui di Kantor PBNU, Jakarta, Kamis (18/1/2024).
Pria yang akrab disapa Semmy itu menjelaskan kalau pengelola platform yang dimiliki Elon Musk itu ternyata kecolongan. Menurutnya, pihak yang mengajukan iklan itu tidak menyebut kalau materi yang dipromosikan adalah judi online.
"Itu kecolongan mereka, itu kan orang ngiklan, tapi iklannya ternyata ngomongnya ini, ternyata itu," lanjut dia.
"Kan dia enggak tahu, lu mau pasang iklan di mana pun kan sama saja. Lu beli habis itu masukkin. Dia ngaku-ngaku dia ngomong A, tapi sebenarnya B," bebernya lagi.
Semmy juga menganalogikan iklan yang dilarang seperti pornografi. Menurutnya media sosial yang meloloskan iklan itu juga dianggapnya kecolongan.
"Ya sama saja, ada pornografi dan lain-lain. Itu orang-orang kecolongan, karena sistemnya kan online," timpal Semmy.
Semmy menyarankan kalau para pengelola platform media sosial itu memiliki mekanisme pengawasan untuk menyaring konten-konten terlarang seperti judi online.
Baca Juga: Kominfo: Indonesia Digital Terwujud Jika NU Sudah Digital
"Biar apa? Begitu ada gambar begini, ya akunnya diblokir. Jadi harus ada partisipasi masyarakat, kan miliaran orang di seluruh dunia. X kan ada di seluruh dunia, yang penting responsnya cepat," tandasnya.
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) melayangkan peringatan kepada pengelola platform X alias Twitter. Ultimatum kepada platform yang dimiliki Elon Musk ini dilayangkan Kominfo sebagai respons atas keluhan masyarakat terkait maraknya iklan judi online di X.
"Kementerian Kominfo memberi peringatan platform X karena aduan masyarakat yang mengeluh dengan maraknya iklan judi online," kata Menkominfo Budi Arie Setiadi dalam siaran pers, dikutip Selasa (9/1/2024).
Peringatan Kementerian Kominfo disampaikan melalui surat dengan nomor R-09/M.KOMINFO/AI.05.02/01/2024. Menkominfo menginstruksikan X Corp (dahulu Twitter) untuk segera memberantas iklan judi online.
Budi Arie menegaskan, seluruh pihak akan mendapatkan perlakuan yang sama dari Kominfo jika memuat iklan maupun konten judi online seperti platform X.
Sebelumnya, Kementerian Kominfo pernah memberi teguran kepada Meta, perusahaan induk dari Facebook dan Instagram, atas keluhan hal yang sama.
Berita Terkait
-
Kominfo: Indonesia Digital Terwujud Jika NU Sudah Digital
-
BAKTI Kominfo Terseret di Kasus Korupsi SAP, Menkominfo Persilakan Skandal Diusut
-
Lolly Putri Nikita Mirzani Dukung Palestina Sambil Promosikan Judi Online
-
Disarankan Ganjar Pranowo Aktif Lagi di Twitter Pasca Instagram Diretas, Sekalinya Aktif Mahfud MD Unggah Kabar Duka
-
Bintangi Drama Korea Flex x Cop, Park Ji Hyun Latihan Vokal hingga Ikut Sekolah Action
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
5 HP POCO Harga di Bawah Rp2 Juta Selain POCO C85, Kamera 50 MP Baterai Super Jumbo
-
5 HP Murah POCO Dapat Diskon Besar Januari 2026: Mulai Sejutaan, Memori 256-512 GB
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025
-
7 Tablet Jagoan Multitasking Berat dengan Slot SIM Card, Harga Mulai Rp1 Jutaan