Suara.com - Tecno Mobile dipastikan akan hadir dalam gelaran MWC 2024 mendatang yang diadakan di Barcelona pada akhir Februari 2024. Jelang dimulainya gelaran ini, perusahaan tersebut lalu mengungkap deretan perangkat yang akan dirilisnya.
Menurut beberapa rumor, Tecno Mobile akan membawa perangkat Pova anyar bersama robot anjing, set AR gaming dengan kacamata AR dan konsol Windows.
Dilansir dari GSM Arena, brand teknologi tersebut juga membawa teknologi Universal Tone di musim panas ini serta desain HP layar lipat yang diberi nama Phantom Ultimate.
Bocoran mengenai Tecno Pova 6 Pro 5G menyebut bahwa perangkat ini membawa daya tahan tangguh dengan berbagai hiburan yang dioptimalkan. Sayangnya, masih belum banyak detail spesifikasi yang beredar terkait perangkat ini.
Tidak hanya itu, Tecno Mobile juga akan membawa laptop Megabook T16 Pro 2024 Ultra yang sudah menggunakan chip Intel Core Ultra terbaru yang sudah mendukung teknologi AI.
Robot anjing dari Tecno Mobile yang diberi nama Dynamic 1 digarap oleh perusahaan tersebut bersama perusahaan asal Boston yang pertama kali mempopulerkan teknologi ini.
Fitur AR pada robot anjing ini rupanya terinspirasi oleh German Shepherd. Robot tersebut nantinya sudah mendapat dukungan algoritma canggih yang memiliki sensor kuat.
Di sisi lain, Tecno Mobile juga akan membawa nama perangkat gaming Windows AR pertamanya dalam gelaran MWC 2024 ini. Perusahaan tersebut berjanji untuk menghadirkan perangkat yang lebih ringan dan portabel nantinya.
Selain itu, Tecno Mobile juga akan membawa beberapa perangkat Pova, Phantom, Camon dan Spark untuk pengunjung gelaran MWC 2024. Usai perkenalan dalam gelaran tersebut, deretan perangkat ini nantinya akan dirilis secara global nantinya.
Baca Juga: Spesifikasi Tecno Spark 20C, Desain Mirip iPhone 15 di Harga Cuma 1 Jutaan
Berita Terkait
-
Tecno Bakal Rilis Phantom Ultimate, Smartphone Layar Gulung di MWC 2024
-
Melihat Lebih Dekat Apple Vision Pro, Headset Gahar dengan Teknologi AR
-
Xiaomi 14 Ultra Diharapkan Meluncur di MWC 2024, Fitur Serba Premium
-
Bakal Rilis di MWC 2024, Tecno Pova 6 Pro 5G Pakai Teknologi Dolby Atmos?
-
Tecno Phantom V2 Fold Nampang di Geekbench, Pakai Jeroan MediaTek?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
31 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 27 Januari 2026, Ada Draft Voucher dan Icon Legendaris 115-117
-
54 Kode Redeem FF Terbaru 27 Januari 2026, Klaim Gloo Wall dan Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
5 Tablet Samsung untuk Desain Grafis, Nyaman saat Menggambar
-
Arc Raiders Dapat Update Besar: Hadirkan Map Bird City dan Solo vs Squads
-
Xiaomi Indonesia Perluas Ekosistem Rumah Pintar, Hadirkan 3 Perangkat AIoT Terbaru
-
Final Fantasy 7 Remake Part 3 Gunakan Unreal Engine 4, Ini Alasan Square Enix
-
Video Resmi iQOO 15 Ultra Beredar, Bawa Kipas Pendingin Aktif dan RAM 24 GB
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
4 Pilihan Tablet Xiaomi dengan Layar Besar dan Baterai Tahan Lama Mulai Rp1 Jutaan
-
3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED