Suara.com - Micro-Star International (MSI) mengumumkan lini produk terbarunya, rangkaian laptop yang ditenagai oleh prosesor Intel Core Ultra, Intel Core Generasi ke-14.
Selain itu juga segmen produk terbaru dibidang gaming handheld yaitu MSI Claw.
“Di era kecerdasan buatan (AI) ini, MSI hadir sebagai pelopor dalam menyediakan laptop terbaik dengan prosesor Core Ultra dan Core Generasi ke-14," kata Ralph Wang, MSI Notebook Marketing & Sales Director.
Bahkan lebih daripada itu, perusahaan mengklaim menjadi brand pertama yang menghadirkan perangkat genggam dengan prosesor Core Ultra.
Terdapat enam laptop unggulan terbaru yang telah resmi hadir di Indonesia yakni Titan 18 HX, Stealth 16 AI Studio, Vector 16 HX, Cyborg 15 AI, Cyborg 14 A13V, dan Prestige 13 AI Evo.
Untuk lini laptop gaming bertenaga Intel Core Ultra, Stealth 16 AI Studio dan Cyborg 15 AI hadir sebagai opsi terbaik dengan teknologi Neural Processing Unit (NPU) yang sudah ditanamkan di dalamnya.
Dalam memenuhi kebutuhan gaming kelas berat, MSI kembali menghadirkan seri Titan sebagai laptop flagship dengan kekuatan Intel Core Generasi ke-14 seri HX dan layar 18-inch pada laptop Titan 18 HX.
Selain peningkatan prosesor, laptop seri Vector dan Cyborg juga hadir dengan versi terbarunya yaitu Vector 16 HX yang kini sudah menggunakan prosesor Intel Core i9 seri HX, dan Cyborg 14 A13V yang menggunakan layar 14-inch dan sudah 100% sRGB.
Selain laptop gaming, MSI pun menghadirkan laptop Prestige 13 AI Evo sebagai laptop seri Business and Productivity yang sangat ringan dengan prosesor Intel Core Ultra.
Selain laptop terbaru, MSI Claw pun menarik banyak perhatian berkat diferensiasi prosesornya yang menggunakan Intel Core Ultra 7.
Baca Juga: Acer Predator Helios Neo 16 Terbaru, Dilengkapi Prosesor Intel CoreTM Generasi ke-14
Kartu grafis Intel Arc yang sudah terintegrasi di dalamnya yang mampu menunjukkan kemampuan AI dalam permainan yang imersif.
Poin utama lainnya yang menjadi pembeda MSI Claw dari gaming handheld lainnya ialah kapasitas baterai sebesar 53 Whr yang mampu bertahan lebih lama dari kompetitor selevelnya.
Seluruh rangkaian produk terbaru MSI sudah dapat dipesan melalui e-commerce resmi MSI dengan harga promo Early Bird hingga 31 Maret 2024.
Program ini menawarkan diskon hingga Rp1,5 juta.
Berita Terkait
-
Asus ExpertBook B9 OLED, Laptop Kelas Bisnis Harga Rp 36 Juta
-
Render Laptop Transparan Lenovo Beredar, Diharapkan Debut di MWC 2024
-
Harga dan Spesifikasi Axioo HYPE 5 Terbaru, Laptop Murah Performa Handal
-
Ganjar Mau Pemerintah Ikut Andil di Industri Gadget, Harga Laptop Maksimal Rp 1 Juta
-
Harga dan Spesifikasi Axioo MyBook HYPE 1, Laptop Mungil dengan Harga Terjangkau
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 101-102: Soal Pronomina-Kalimat Persuasif
-
Bocoran Harga Motorola Signature: HP Flagship dengan Sensor Premium Sony dan Chip Anyar
-
39 Kode Redeem FC Mobile 22 Januari 2026: Trik Hoki Dapat Maldini 117 dan CR7
-
Spesifikasi Nubia A76 5G: HP 5G Murah Sejutaan dengan Fitur AI dan Kamera 50 MP
-
46 Kode Redeem FF 22 Januari 2026, Prediksi Bundle Nobara Kugisaki Hingga Groza Yuji Itadori
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 91 Kurikulum Merdeka: Isi Tabel Teks Negosiasi
-
Peningkatan Biaya Memori, Analis Prediksi Harga Nintendo Switch 2 Bakal Lebih Mahal
-
4 HP Baterai 6500 mAh Terbaik Mulai Rp1 Jutaan: RAM Besar, Awet buat Multitasking
-
5 HP dengan Kamera Terbaik RAM Besar Mulai dari Rp2 Jutaan, Lancar Buat Edit Video
-
Indihome Gangguan Massal, Begini Langkah Pengguna Jika Muncul Notifikasi Eror