Suara.com - Bus Simulator Indonesia atau disingkat BUSSID merupakan gim buatan lokal yang laris manis didownload sejumlah pecinta game tanah air. Tak jarang beberapa pemain merekam permainannya dan diunggah di kanal YouTube mereka.
BUSSID sendiri bahkan sudah didownload lebih dari 100 juta kali dilihat dari Google Play Store saat ini. Lantas siapa pembuat gim simulator ini yang juga mendapat penghargaan dari Microsoft pada 2021 lalu?.
Mengutip dari berbagai sumber, Bus Simulator Indonesia ini dikembangkan oleh developer Maleo. Gim yang terkenal dengan cara mengendarai bus ini dicetuskan pada 2016 silam.
Diketahui bahwa pengembang gim bus ini berada di Kecamatan Genteng, Kota Surabaya.
Nama Maleo sendiri sempat menjadi perbincangan siapa orang dibaliknya. Melansir dari kanal YouTube Andreas Gaming, ada nama Daud Maleo yang disematkan dalam judul.
Besar kemungkinan salah satu pembuat gim ini ada yang bernama Daud yang diduga menjadi pencetusnya. Dalam video tersebut juga ditampilkan akun YouTube Bus Simulator ID yang diakui memulai membangun gim tersebut sejak 2016.
Bahkan pada 2021 lalu, BUSSID sendiri menerima penghargaan dari Microsoft Azure Playfab, dengan kategori Most Growth of Monthly Active Users. Di mana setiap bulannya sejak dicetuskan dari 2016 hingga 2021 saat itu selalu ada pengguna aktif yang terus memainkan gim simulator tersebut.
Developer Maleo sendiri terus mengembangkan gim simulator ini. Memang awal kali dikenalkan ke publik, bentuk bus masih terkesan sederhana.
Namun di tahun 2024 ini sejumlah gamers dari Indonesia masih memainkan dan bahkan melakukan live streaming dengan penampakan bus, serta jalan yang realistis.
Baca Juga: BUSSID Game Online atau Offline? Lengkap dengan Fitur Simulasi Bus Terbaik Buatan Indonesia
Mengutip jurnal yang dipublikasikan oleh Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Indraprasta PGRI (Unindra) dengan judul Analisis Kearifan Lokal pada Game Bus Simulator Indonesia, gim simulasi ini memberikan sensasi menjadi driver bus seperti di dunia asli.
Beberapa bus lokal tanah air juga bisa menjadi pilihan pemain untuk merasakan sensasi mengendarai bus tersebut. Seperti Bus Pariwisata, PO Jaya dan lain sebagainya bisa dipilih pemain.
Sejauh ini gim BUSSID masih dimiliki oleh Maleo yang terus berinovasi hingga mengupdate sejumlah versi permainannya.
Diyakini juga bahwa pengembang game tak hanya dijalankan oleh satu orang, melainkan beberapa orang tim hingga BUSSID cukup digandrungi oleh pecinta gim tanah air.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
India Bersiap Punya Merek HP Sendiri, Target Meluncur hingga 1,5 Tahun Lagi
-
42 Kode Redeem FF Terbaru 27 Januari 2026: Ada SG2 Ungu, AK47 Draco, dan Bundle Nobara
-
Waspada! Ini Dampak ROM Global Palsu di HP Xiaomi Usai Update HyperOS 3
-
5 Tablet Murah di Bawah Rp2 Juta, Layar Lega untuk Belajar dan Hiburan
-
Terpopuler: Aurora Light Ternyata Mantan Pemain MPL ID, 6 Pilihan HP Murah buat Edit Foto
-
Samsung Galaxy A57 5G Lolos Sertifikasi: Pakai Chip Anyar Exynos dan RAM 12 GB
-
Snapdragon 8 Elite Gen 6 Pro Diprediksi Bawa Performa Kencang, Clock Speed 5,5 GHz
-
Fantastis, Segini Hadiah Aurora PH usai Juara M7 World Championship 2026
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 26 Januari: Raih Skin Gojo, Banner Jujutsu, dan Diamond
-
Turki Jadi Tuan Rumah MLBB M8 World Championship, Wild Card di Thailand