Suara.com - Penampakan acara dengan gimmick 'layar biometrik' sempat viral di Indonesia pada Maret 2024. Video tersebut kini mendunia usai dibagikan akun fanspage meme internasional.
Tak sedikit netizen yang bangga sekaligus malu dengan penampakan tersebut. Akun fanspage Instagram berbahasa Korea Selatan, @overseas.meme dikenal sering membagikan meme hingga video viral.
Baru-baru ini, mereka menemukan 'meme unik' yang bersumber dari video Indonesia. "Melebihi Google, Samsung, dan Apple (emoticon datar). Meme internasional ke-22 tak akan pernah berakhir," tulis @overseas.meme.
Video turut menampilkan keterangan berbahasa Korea yang berarti "Indonesia. Sistem pengenalan sidik jari canggih. Siap melompati teknologi apa pun di seluruh dunia".
Akun meme internasional tersebut biasanya meraih puluhan ribu hingga 3 juta view dalam sekali posting. Tak disangka, peresmian ala oknum pejabat RI ini menembus lebih dari 15 juta tontonan.
Sebagai informasi, itu merupakan video lawas detik-detik saat Pemkot Makassar resmi menghadirkan sistem Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) untuk mengurus perizinan bangunan.
Salah seorang pejabat saat itu menekan layar sebagai peresmian secara simbolik. Terdapat gambar tangan serta sensor sidik jari agar seolah-olah terlihat bahwa hal tersebut menggunakan teknologi biometrik.
Sayang, operator pada layar utama diduga menggeser kursor mouse sehingga 'tercyduk' itu adalah rekaman video. Layar biometrik (versi asli) merupakan perangkat yang digunakan untuk menangkap data biometrik guna verifikasi identitas.
Data biometrik bisa berupa ciri fisik seperti sidik jari, iris mata, wajah, dan suara, hingga pola seperti ketukan. Gimmick layar biometrik yang menjadi meme internasional ini mendapat beragam komentar dari netizen.
Baca Juga: Apa Arti 9 Naga? Viral Gegara Foto Pengusaha Kaya Raya yang Ikut Upacara 17 Agustus di IKN
"Pejabat Konoha mendunia. Menyala abangku," kata @ar**ih*b.id.
"Sampai luar negeri coba. Malu banget (emoticon menangis)," balas @g**h*n.
"Mending kita diam-diam mundur ya guys ya. Nggak usah bereaksi, Nggak usah sebut nama negara, ayo kita cabut pelan-pelan," saran @ne**ie**dge.
"Udah sampai Korea. Malu gue sebagai WNI," komentar @y*f**nal.
Berita Terkait
-
Publik Terbelalak: Jessica Wongso Trending di X, Raut Wajah Glowing Jadi Sorotan usai Bebas
-
Apa Arti 9 Naga? Viral Gegara Foto Pengusaha Kaya Raya yang Ikut Upacara 17 Agustus di IKN
-
Pakai Mukena Secara Kurang Pantas saat Salat, Wanita di Malaysia Hebohkan Media Sosial
-
Buku 'Model Inovatif Logo Konseling Website' Dedikasi buat Kaum Netizen
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Infinix Note 60 Series Siap Bikin Ponsel Anti Sinyal: Bisa Telepon dan Chat Langsung via Satelit
-
4 HP Snapdragon RAM 4 GB dengan Performa Lancar dan Harga Terjangkau Rp1 Jutaan
-
57 Kode Redeem FF Terbaru 7 Januari 2026, Dapatkan Skin Epic hingga Outfit Mr Icy
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 7 Januari 2026, Klaim hingga 3.000 Gems dan Pemain 112-115
-
Realme 16 Pro Series Debut: Usung Kamera 200 MP dan Baterai 7.000 mAh
-
10 HP Midrange dengan Performa Terkencang 2025 Versi AnTuTu: Xiaomi Mendominasi
-
Jangan Panik! Ini Cara Mudah Memulihkan Dokumen Word yang Hilang
-
5 HP RAM Besar dan Kamera Selfie Resolusi Tinggi, Harga Rp1 Jutaan Buat Ngonten
-
68 Kode Redeem FF 6 Januari 2026, Siap-siap Bundle Gojo Satoru dan Sukuna Hadir
-
LG Buka Era AI in Action di CES 2026, Hadirkan CLOiD Robot Rumah yang Benar-Benar Mengerti Kamu