Suara.com - TECNO Indonesia secara resmi menghadirkan ponsel pintar terbarunya TECNO POVA 6 Pro 5G bertepatan dengan momen HUT ke-79 RI.
Ponsel pintar ini didesain untuk menginspirasi semangat juang dan daya saing tinggi maka dari itu dirilis bertepatan dengan nuansa perayaan kemerdekaan.
"Kami memahami bahwa kemerdekaan adalah tentang kebebasan untuk berkarya dan berkembang, dan kami ingin memberikan para pengguna pengalaman gaming yang merdeka dengan TECNO POVA 6 Pro 5G," ujar PR Manager TECNO Indonesia Anthoni Roderick dalam keterangan resminya, pekan lalu.
TECNO POVA 6 Pro 5G hadir dengan chipset Dimensity 6080 dan dukungan teknologi jaringan 5G.
Dua teknologi itu dinilai menjadi daya tarik bagi para gamers dan penggunanya untuk mendukung performa maksimal saat menjalani aktivitas digital.
Dengan arsitektur 6nm yang canggih, chipset Dimensity 6080 menawarkan keseimbangan sempurna antara performa tinggi dan efisiensi daya, memungkinkan para gamers merayakan kemerdekaan mereka dengan kebebasan penuh dalam bermain.
Dimensity 6080 dilengkapi CPU octa-core dengan kecepatan clock hingga 2,4 GHz dan GPU lebih kuat yang memberikan kemampuan grafis luar biasa untuk menjalankan gim dengan pengaturan tertinggi.
Selain itu, dengan dukungan HyperEngine 3.0 Lite, MediaTek Dimensity 6080 di Tecno Pova 6 Pro 5G mampu memberikan performa gaming terbaik dengan efisiensi daya yang terjaga.
HyperEngine 3.0 Lite mengoptimalkan performa chipset dan memori untuk memberikan pengalaman gaming yang lancar dan responsif.
Baca Juga: Tecno Pova 6 Pro 5G Resmi, HP Gaming Murah Harga Rp 3 Jutaan
TECNO POVA 6 Pro 5G tidak hanya mengandalkan kekuatan hardware, tetapi juga dilengkapi dengan fitur-fitur software yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman gaming.
Salah satu fitur unggulan adalah “Game Space”, sebuah pusat kendali yang memungkinkan pengguna mengoptimalkan kinerja smartphone mereka saat bermain gim.
Tidak hanya unggul dalam performa lewat chipsetnya, TECNO POVA 6 Pro 5G juga hadir dengan desain yang modern dan ergonomis.
Mengusung layar IPS LCD 6,8 inci dengan resolusi FHD+, ponsel ini menawarkan visual yang tajam dan warna yang kaya, ideal untuk menikmati grafis gim yang detail.
Desain bezelless dengan punch-hole kamera memberikan tampilan yang lebih luas dan imersif.
Untuk kameranya TECNO POVA 6 Pro 5G hadir dengan kamera utama 108 MP, kamera depth 2 MP, dan kamera 0.08 MP yang merupakan lensa auxiliary. Pada kamera depan, ponsel ini mengusung satu kamera 32 MP.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Rahasia Perbedaan Wajah Neanderthal dan Manusia Modern Akhirnya Terungkap
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 16 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!
-
17 Kode Redeem FC Mobile sebelum Event FootyVerse Lenyap, Ada 20.000 Gems dan WInger Lincah OVR 112
-
10 Fakta Kereta Petani di China yang Disebut-sebut Menginspirasi Indonesia
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 15 November 2025, Klaim Bundle dan Emote Eksklusif Gratis
-
Youth Economic Summit 2025 : Perkembangan Transformasi Media Manfaatkan Kecanggihan Teknologi
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 November 2025, Gratis Icon 108+ dan Belasan Ribu Gems
-
Red Dead Redemption Hadir di Konsol Modern dan Mobile Mulai 2 Desember
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan