Suara.com - Penerbit game 2K dan Firaxis Games akhirnya resmi mengumumkan tanggal peluncuran Sid Meier's Civilization VII. Game strategi ini dipastikan hadir ke pasar global pada 11 Februari 2025.
Civilization VII akan tersedia untuk perangkat PlayStation 5 (PS5), PS4, Xbox Series X/S, Xbox One, Nintendo Switch, PC via Steam dan Epic Games Store, serta Mac dan Linux via Steam.
Bahkan judul dari franchise yang telah terjual lebih dari 70 juta kopi di seluruh dunia ini akan mendukung cross-play dan cross-progress, dan telah telah tersedia untuk pre-order.
“Kami sangat bersemangat untuk membawa para pemain dalam sebuah perjalanan baru melintasi sejarah di Sid Meier's Civilization VII,” ucap Ed Beach selaku Creative Director di Firaxis Games, dikutip dari siaran pers, Jumat (23/8/2024).
Game Sid Meier's Civilization VII memungkinkan para pemain untuk membentuk silsilah budaya untuk memajukan peradaban sesuai dengan keinginan.
Mereka akan berkuasa sebagai salah satu pemimpin legendaris dalam sejarah peradaban manusia. Pemain juga bisa menentukan alur cerita dengan menciptakan peradaban baru yang hadir merepresentasikan peradaban.
“Membangun sebuah peradaban yang mampu bertahan dalam perkembangan zaman tak pernah terasa sangat imersif seperti ini sebelumnya,” kata Dennis Shirk selaku Executive Producer di Firaxis Games.
Pemain Civilization VII juga bisa berinteraksi tatap muka dengan para pemimpin dunia untuk terlibat dalam politik dan perang. Pemandangan yang dibuat dengan detail akan terlihat mewah menciptakan tampilan kota metropolitan yang semarak.
Selain itu, mereka turut bisa uji strategi lewat opsi multiplayer secara online. Pertandingan multipemain dapat berupa kampanye lintas zaman yang epik, atau berlangsung dalam satu zaman dalam satu sesi.
Baca Juga: Game Mafia: The Old Country Resmi Meluncur Tahun 2025
Fitur cross-play juga hadir untuk PC dan konsol, sehingga pemain dapat bermain bersama teman di mana pun mereka berada.
Game Sid Meier's Civilization VII akan tersedia dalam tiga edisi yakni Standard Edition, Deluxe Edition, dan Founders Edition yang tersedia terbatas secara digital.
Collector's Edition juga hadir secara terbatas, yang mencakup berbagai item koleksi fisik bertema game tersebut.
Harga game Civilization VII
- Standard Edition akan tersedia dengan harga 59.99 Dolar AS (Rp 931 ribu) di Nintendo Switch, dan 69.99 Dolar AS (Rp 1 juta) di PS5, PS4, Xbox Series X|S, Xbox One, dan PC. Edisi ini hanya berisi game dalam paket penjualannya.
- Deluxe Edition akan tersedia seharga 89.99 Dolar AS (Rp 1,3 juta) di Nintendo Switch dan 99.99 Dolar AS (Rp 1,5 juta) di PS5, PS4, Xbox Series X|S, Xbox One, dan PC. Edisi ini berisi akses memainkan game lebih awal pada 6 Februari 2025, Paket Tecumseh dan Shawnee, Koleksi Crossroads of the World (tersedia setelah peluncuran), dan Deluxe Content Pack.
- Founders Edition akan tersedia dengan harga 119.99 (Rp 1,8 juta) di Nintendo Switch dan 129.99 (Rp 2 juta) di PS5, PS4, Xbox Series X|S, Xbox One, dan PC. Paket ini mencakup semua konten dari Deluxe Edition, serta Right to Rule Collection dan Founders Content Pack. Founders Edition adalah edisi digital khusus yang tersedia hingga 28 Februari 2025.
Berita Terkait
-
Game Mafia: The Old Country Resmi Meluncur Tahun 2025
-
Game Borderlands 4 Dipastikan Rilis Tahun 2025
-
Ulasan Film The Game (1997), Mengubah Cara Pandang Melalui Permainan Maut
-
Diadaptasi dari Game, Universal Pictures Garap Film Ruiner Bersama Wes Ball
-
Manfaat dan Risiko Anak Bermain Video Game, Ini Hasil Studi Jepang Terbaru!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 3 Januari 2026, Ada M1014 dan Grenade Pineapple Fizz
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026, Klaim Pemain 115 dan 2.026 Gems Gratis
-
iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
-
HP Android Terkencang di Dunia, Perusahaan Rilis Red Magic 11 Pro Plus Golden Saga
-
Kebangkitan MacBook 'Mungil': Apple Siapkan Laptop Murah dengan 'Jeroan' iPhone 16 Pro!
-
HP Murah dengan Snapdragon 6 Gen 3, Skor AnTuTu POCO M8 5G Tembus 800 Ribu
-
Telkom Gandeng Palo Alto Networks, Siapkan Talenta Muda Hadapi Ancaman Siber Masa Depan
-
Halo Campaign Evolved Bakal Rilis 2026: Fitur Terungkap, Gunakan Unreal Engine 5
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
-
Internet Jadi Kunci Arus Balik Nataru, Komdigi Pantau Jaringan 24 Jam