Suara.com - Usai memutuskan untuk berhenti memproduksi Nokia, HMD Global kini fokus memperkenalkan sejumlah perangkat baru dari keluarganya. Terbaru, vendor HP ini dikabarkan tengah bersiap untuk merilis HMD Fusion.
HMD Fusion menjadi wujud nyata komitmen HMD Global guna merilis perangkat dengan desain modular yang diberi nama Fusion Outfits. Secara umum, fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengganti casing sesuai dengan kebutuhan penggunaan.
Dilansir dari GSM Arena, Fusion Outfits yang akan diperkenalkan oleh HMD Global di HMD Fusion ini hadir dengan fungsi ciamik seperti ring light, game controller hingga sertifikasi IP68 yang tahan air dan debu.
HMD Global meyakini bahwa Fusion Outfits adalah daya tarik utama dari perangkat anyar vendor HP tersebut. Pasalnya, perangkat ini hadir dengan fungionalitas tinggi serta chip pintar di bawahnya.
Fusion Outfits yang diperkenalkan oleh HMD Global di HMD Fusion ini antara lain, casing ring light untuk vlog dan live streaming. Kegunaan ring light ini untuk menghasilkan pencahayaan yang lebih baik nantinya.
Sedangkan casing Fusion Outfits dengan IP68 ini dihadirkan untuk membuat perangkat menjadi tahan air dan debu. Fungsi tambahan dari casing ini adalah untuk pengisian daya nirkabel, tombol darurat hingga dukungan push-to-talk.
Selanjutnya adalah casing pengisian daya nirkabel magnetis untuk kemudahan mengisi daya tanpa kabel. Outfits atau casing terakhir adalah kontroler gaming yang menghadirkan kontrol fisik tambahan ketika perangkat digunakan bermain game.
Belum diungkap dengan pasti mengenai kapan HMD Global akan memperkenalkan HMD Fusion. Perlu menanti hingga perangkat ini akan rilis di kuartal keempat tahun 2024 ini.
Baca Juga: Bawa Warna Terang, Begini Detail Tampilan dan Spesifikasi HMD Hyper
Berita Terkait
-
Super Gemas! HMD Barbie Phone Dibanderol Mulai Sejutaan Saja
-
HMD Barbie Resmi Meluncur, Ponsel Fitur dengan Layar 2,8 Inci
-
HMD Global Bersiap Rilis HP Anyar, Bawa Desain Mirip Nokia N9?
-
HMD Siapkan Ponsel Anyar, Desain Mirip Nokia Lumia dan Redmi Note 13 Pro
-
Gagal Jadi Mantu Geni Faruk, Fashion Fuji Kembali Jadi Sorotan Netizen
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
Terkini
-
5 Fakta Petisi Pembatalan Tes Kemampuan Akademik (TKA) 2025
-
Berapa Harga Gas DME Pengganti LPG? Ini Kelebihan dan Kekurangannya
-
ChatGPT Atlas: Browser Pintar Baru Penantang Google Chrome
-
Baru Rilis, Pokemon Legends: ZA Langsung Terjual 5,8 Juta Kopi
-
Anies Bahas Angka Pengangguran Terendah tapi Orang Susah Cari Kerja, Ini Penyebabnya
-
25 Kode Redeem FF 28 Oktober 2025: Kolaborasi Free Fire x Soul Land Hadirkan Skin MAG7 Gratis!
-
Bodi Super Tipis 5,99 mm, Moto X70 Air Siap Hadir ke Pasar Global
-
25 Kode Redeem FC Mobile 28 Oktober 2025: Klaim Pemain ICON, Gems, dan Pack Footyverse!
-
Halo Resmi Hadir di PlayStation 5, Siap Rilis Tahun 2026
-
Ini Dia Internet Murah Pengganti Starlink yang Disiapkan Prabowo Buat Sekolah Terpencil