Suara.com - Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid memperingatkan warga buat tak lagi main judi online. Sebab aktivitas tersebut kini sudah mulai dipantau lewat rekening bank.
Ia menyebut kalau pemantauan ini bisa dilakukan karena Kementerian Komdigi sudah bekerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
"Kami ingin mengingatkan, dengan perkuatan kerja sama seperti ini, semua rekening dapat dipantau," kata Meutya saat konferensi pers di Kantor Komdigi, Kamis (14/11/2024).
Menurutnya, pemantauan rekening ini dilakukan apabila warga mulai ada indikasi kejahatan ilegal seperti main judi online. Jika ada rekening dengan transaksi mencurigakan, Meutya memastikan kalau itu bisa diblokir.
"Kalau memang ini terpantau, mohon maaf akan kami blok (blokir)," timpal dia.
Cara kerjanya, Kemenkomdigi bakal melaporkan data-data yang sekiranya mencurigakan kepada OJK. Apabila OJK menyatakan aktivitas itu ilegal, maka rekening pengguna bakal langsung diblokir.
"Jadi mungkin ini komitmen sekaligus literasi kami kepada masyarakat untuk tidak lagi, bagi yang sedang, pernah, tidak lagi bermain-main dengan judi online," tegasnya.
Sejauh ini, Komdigi dan OJK sudah berkolaborasi dalam memblokir 10.000 rekening bank. Kolaborasi ini juga bakal memperkuat platform cekrekening.id untuk memantau soal aktivitas rekening yang mencurigakan.
"Kemkomdigi terus mengembangkan situs cekrekening.id yang nanti InsyaAllah akan bekerja sama dengan anti scam center yang digagas oleh OJK. Ini juga untuk membantu literasi digital agar masyarakat bisa memilah mana yang kemudian terindikasi, ada kejahatan keuangan digital, dan mana rekening yang aman," tandasnya.
Baca Juga: Miris, Pelaku Judol Indonesia Nyaris Setara Jumlah Penduduk Provinsi Lampung!
Berita Terkait
-
Miris, Pelaku Judol Indonesia Nyaris Setara Jumlah Penduduk Provinsi Lampung!
-
Menkopolkam Budi Gunawan Pastikan Tak Pandang Bulu di Kasus Judol Komdigi, Termasuk Periksa Budi Arie?
-
Pegawai Terlibat Judi Online, Menkomdigi Meutya Hafid Gercep Kerja Sama dengan OJK
-
Ungkit Pembobolan Rekening Nasabah, Gus Rivqy Ingatkan HIMBARA Jangan Buang Badan
-
Menko Budi Gunawan Dukung Polri Usut Tuntas Kasus Judol Pegawai Komdigi, Termasuk jika Ada Indikasi Budi Arie Terlibat
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
4 HP Helio G100 di Bawah Rp2 Juta, Memori Besar Juaranya Multitasking
-
Rp2 Juta dapat Tablet Apa? Ini 5 Pilihan Terbaik untuk Aktivitas Harian Kamu
-
5 Smartwatch Waterproof yang Aman Dipakai Saat Kehujanan dan Berenang
-
Krisis Memori Tak Mampu Menahan Laju Smartphone, AppleSamsung Jadi Raja 2025
-
CEO OnePlus Terancam Penjara, Terseret Kasus Perekrutan Ilegal di Taiwan
-
49 Kode Redeem FF 15 Januari 2026, Tips Dapatkan Bundle Megumi dan Nobara
-
27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
-
Arc Raiders Tembus 12 Juta Pemain, Developer Bagikan Item Game Gratis
-
33 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari: Sikat Paket 113-115 dan 15.000 Gems
-
Terpopuler: Realme Suguhkan HP Berkamera Superior, Ponsel GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Ojol