Suara.com - Perusahaan induk Facebook, Instagram, dan WhatsApp, Meta baru saja merilis riset terbaru hasil kolaborasi dengan YouGov. Survei ini membahas tentang perilaku belanja konsumen Indonesia di Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) tanggal kembar seperti 11.11 atau 12.12.
Hasilnya, riset yang mencakup perilaku belanja 1.777 konsumen di Indonesia saat liburan ini menyatakan bahwa momen double-date di akhir tahun tetap mendominasi Mega Sales Days, dengan 90 persen konsumen Indonesia mengalokasikan anggaran besar untuk mendapatkan diskon terbaik (64 persen) dan harga terbaik (65 persen).
Selama momen Mega Sales Days, riset itu menunjukkan kalau media sosial berperan besar dalam mempengaruhi keputusan pembelian.
Soalnya, 94 persen konsumen di Indonesia mengakui bahwa kreator konten di platform Meta (Facebook, Instagram, WhatsApp) mempengaruhi keputusan mereka berbelanja.
"Mereka juga mengatakan, bahwa platform Meta membantu mereka menemukan merek baru (76 persen), mengevaluasi produk yang mereka ingin beli (64 persen), hingga akhirnya melakukan pembelian (82 persen)," dikutip dari siaran pers Meta Indonesia, Senin (18/11/2024).
Selain itu, 75 persen konsumen secara spesifik menunggu penawaran menarik dan lebih baik. Makanya, Meta menyebut penting bagi bisnis untuk terus memperkuat kehadiran mereka di platform agar semakin mudah ditemukan dan berinteraksi dengan konsumen.
"Pendekatan yang berfokus pada konsumen ini dipercaya dapat membantu meningkatkan kesadaran konsumen terhadap merek dan mendorong penjualan selama musim belanja akhir tahun," lanjut Meta.
Selama musim belanja akhir tahun atau Mega Sales Days, konsumen di indonesia kerap berinteraksi dengan kreator konten (94 persen), mempercayai rekomendasi kreator konten (54 persen), dan 63 persen di antaranya mempertimbangkan saran kreator konten dalam membuat keputusan berbelanja.
Meski tiap generasi memiliki preferensi berbeda terhadap jenis kreator yang diminati, 60 persen konsumen di Indonesia setuju bahwa kreator konten membantu mereka menemukan merek dan produk yang lebih relevan.
Baca Juga: Samsung XR: Kacamata Pintar Super Cerdas dengan AI Gemini, Tantang Ray-Ban Meta
Temuan lain, 76 persen konsumen di Indonesia berinteraksi dengan bisnis, dan fitur Direct Message (DM) di Instagram menjadi pilihan utama dengan 72 persen responden.
Konsumen di Indonesia juga sangat menghargai respons cepat (46 persen) dan komunikasi langsung (41 persen) saat berkomunikasi dengan bisnis. Ini menekankan pentingnya interaksi personal selama puncak musim perbelanjaan.
Tak hanya itu, konten video ternyata juga mendapatkan minat tinggi dari para konsumen di Indonesia selama musim belanja akhir tahun atau Mega Sales Days.
Tercatat 92 persen konsumen di Indonesia berencana menonton video secara online selama musim liburan, terutama format video pendek yang berpengaruh besar dalam mendorong keputusan berbelanja (81 persen).
Berita Terkait
-
Samsung XR: Kacamata Pintar Super Cerdas dengan AI Gemini, Tantang Ray-Ban Meta
-
Acuhkan Lembaga Survei karena Berbayar, Dharma-Kun Lebih Percaya Pooling Netizen: Elektabilitas Kami 68 Persen
-
Xiaomi Masih Jadi Raja Pasar Ponsel Indonesia Q3 2024 versi Counterpoint
-
Elektabilitasnya Melejit Jadi 46 Persen di Survei SMRC, Pramono Anung: Kayak Valentino Rossi
-
Menkomdigi Ultimatum Meta-TikTok-X, Dianggap Jadi Aplikasi Sarang Judi Online
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
5 HP POCO Harga di Bawah Rp2 Juta Selain POCO C85, Kamera 50 MP Baterai Super Jumbo
-
5 HP Murah POCO Dapat Diskon Besar Januari 2026: Mulai Sejutaan, Memori 256-512 GB
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025
-
7 Tablet Jagoan Multitasking Berat dengan Slot SIM Card, Harga Mulai Rp1 Jutaan