Suara.com - Setelah beberapa tahun banyak paten yang dirilis oleh Apple mengenai desain iPhone layar lipat, akhirnya ada kabar baik mengenai kedatangan perangkat tersebut. Bakal masuk pasar HP layar lipat, vendor HP tersebut akhirnya mengantongi paten engsel untuk perangkatnya.
Paten terbaru yang dirilis belum lama ini membawa kode US 12.164.344 yang merujuk pada iPhone layar lipat nantinya. Gambar paten tersebut memberi banyak gambaran mengenai perangkat anyar Apple ini.
Dilansir dari GSM Arena, dalam gambar paten nampak dua jari yang saling terkait dan kopling gesekan di bagian tengahnya. Bagian penting dari paten ini adalah slot berbentuk bulan sabit yang memungkinkan tiap tautannya berputar.
Lebih lanjut, gambar paten tersebut memberi gambaran mengenai sumbu rotasi di luar tautan yang bisa bekerja sendiri nantinya. Paten tersebut dirilis secara luas dan menyebut jika akan digunakan di tablet, laptop dan jam tangan nantinya.
Dari deretan perangkat layar lipat lainnya di pasaran, diduga cuma Apple yang hadir dengan konsep tersebut. Sayangnya, masih belum diketahui apakah desain ini merupakan versi terbaru dan lebih baik daripada paten engsel sebelumnya.
Dalam paten ini nampak jari, pin dan roda gigi berkinerja bersama untuk membuat kopling kecil untuk jumlah gesekan, selain itu, engsel ini juga menjaga perangkat terlipat pada sudut yang diperlukan.
Di sisi lain, roda gigi pada engsel iPhone layar lipat ini diduga sengaja dihadirkan untuk memastikan bahwa kedua sisinya berputar dalam jumlah yang sama.
Sesuai laporan sebelumnya, Apple menjadi salah satu vendor HP yang saat ini sedang mempersiapkan kedatangan iPhone layar lipat dari keluarganya. Beberapa rumor menyebut jika perangkat ini akan membawa mode Flip dengan lipatan yang lebih besar.
Ini bukan kali pertama Apple belajar mengenai perangkat layar lipat. Pasalnya, metode kerja yang sama sempat muncul di MacBook perangkat tersebut. Meskipun begitu, Ming-Chi Kuo menyebut bahwa Apple mengalami masalah teknis yang serius ketika mempersiapkan tampilan perangkat.
Baca Juga: Menperin Ungkap Apple Segera Investasi Pabrik Demi Jualan iPhone 16 di Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Samsung Galaxy A57 5G Lolos Sertifikasi: Pakai Chip Anyar Exynos dan RAM 12 GB
-
Snapdragon 8 Elite Gen 6 Pro Diprediksi Bawa Performa Kencang, Clock Speed 5,5 GHz
-
Fantastis, Segini Hadiah Aurora PH usai Juara M7 World Championship 2026
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 26 Januari: Raih Skin Gojo, Banner Jujutsu, dan Diamond
-
Turki Jadi Tuan Rumah MLBB M8 World Championship, Wild Card di Thailand
-
Film Super Mario Galaxy Rilis Lebih Cepat, Trailer Baru Ungkap Kehadiran Yoshi
-
Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends
-
iQOO 15 Ultra Resmi Meluncur 4 Februari, Bawa Performa Gahar Kelas Monster
-
Harga Diprediksi Lebih Miring, Oppo Find X9s Bakal Bawa Dua Sensor 200 MP
-
Waspada Penjahat Siber Menyebar File Berbahaya Menyamar Sebagai E-Book PDF