Suara.com - Belum lama ini beredar video Rocky Gerung yang menyampaikan kritik kerasnya bagi cara politik putra dan menantu Jokowi, Gibran Rakabuming, Kaesang Pangarep dan Bobby Nasution.
Video Rocky Gerung yang kritik pedas gaya politik keluarga Jokowi ini diunggah dan menjadi viral di X oleh akun @Zay34562 beberapa waktu lalu hingga menuai berbagai komentar.
"Gibran dapat jabatan dengan cara nepotisme. Tangkap Jokowi! Lengserkan Gibran" tulis akun tersebut.
Tidak diketahui dengan pasti mengenai kapan video ini diambil. Namun, dalam video tersebut, Rocky Gerung menyampaikan pandangannya mengenai cara dan gaya politik Gibran Rakabuming, Kaesang Pangarep dan Bobby Nasution.
Menurutnya, putra dan menantu Jokowi tersebut menjadi pemimpin di usianya yang masih muda dengan cara yang tidak normal. Dirinya menyebut jika banyak orang memahami hal tersebut karena bukan lagi rahasia.
"Yang kita tahu bahwa Gibran, Bobby, Kaesang itu datang memimpin dengan cara yang tidak normal, semua orang paham itu. Jadi soal bukan karena dia muda," ujar Rocky Gerung.
Penggalan video Rocky Gerung kritik keras politik Gibran Rakabuming, Kaesang Pangarep dan Bobby Nasution ini lalu menuai berbagai komentar di laman X usai viral dalam waktu singkat. Banyak yang sepakat dengan pernyataan pengamat politik tersebut.
"Ayo desak terus KPK dan kepolisian untuk menyelidiki dan memproses hukum mereka" balas netizen.
"Gaungkan terus bang, jangan kendor, kita dukung 100 persen sampai Gibran jadi Presiden 2029" komentar akun lainnya.
"Kita semua dibuat ribut oleh keluarga ini, baik yang pro dan kontra. Ini bukan pemimpin tapi pengadu domba. Dia tidak segan kerahkan cecunguknya untuk bikin drama atau sinetron bela dia. Sadarlah dan singkirkan dia. Pro atau kontra harusnya tidak sepakat cara adu domba ini" ungkap netizen.
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Capcom Batalkan Resident Evil Requiem Mode Multiplayer, Ada Alasan Khusus
-
Warga Malaysia Bikin Geger di Apartemen Paris Gara-gara Durian, Netizen: Coba Goreng Ikan Asin
-
Spesifikasi Oppo Reno 15 Versi China: Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Cara Menyembunyikan Aplikasi di iPhone, Lindungi Data Pribadi
-
Ponsel Misterius Realme Gunakan Dimensity 7400 Ada di Geekbench
-
5 Tablet dengan Kamera Depan 11 MP ke Atas, Selfie dan Video Call Jadi Lebih Jernih
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Poco F8 Pro dan F8 Ultra Rilis 26 November dari Bali, Kembaran Redmi K90
-
Sisternet Jadi Sorotan di W20 Summit Afrika Selatan, Indonesia Angkat Pemberdayaan Perempuan Digital
-
Sony & Nintendo Rilis Cuplikan Perdana Film Live-Action Legend of Zelda