Suara.com - Tokopedia dan ShopTokopedia, mencatatkan transaksi penjual yang berpromosi melalui fitur live streaming di TikTok mengalami kenaikan signifikan, yaitu rata-rata 30 kali lipat.
Tingginya dampak dari penggunaan fitur live streaming ini, membuat Tokopedia dan ShopTokopedia mengajak para penjualnya menggunakannya untuk meningkatkan transaksi penjualan.
Menurut Presiden Direktur Tokopedia dan TikTok E-commerce, Melissa Siska Juminto, kita berada di era discovery e-commerce di mana konten promosi berupa video, baik short video maupun live streaming, bisa memberikan pengalaman yang lebih menarik dan akhirnya mempengaruhi keputusan seseorang dalam membeli.
"Demi membantu pelaku usaha di Indonesia khususnya UMKM memajukan dan mengembangkan bisnis serta mencapai lebih di era ini, kami mendorong penjual untuk memanfaatkan short video hingga live streaming dalam hal promosi, melalui inisiatif seperti ShopTokopedia & Tokopedia Summit," ujarnya di Jakarta, Rabu (15/1/2025).
ShopTokopedia & Tokopedia Summit adalah acara yang menghadirkan sederet pakar dan ruang diskusi bagi sesama pelaku industri e-commerce.
Dia menambahkan, ShopTokopedia & Tokopedia Summit menandai sinergi yang makin kuat terutama dalam memberdayakan pelaku usaha dan kreator untuk memajukan perekonomian tanah air.
"Berkat sinergi yang makin kuat, layanan kami sudah bisa dijangkau oleh lebih dari 200 juta pengguna yang tersebar di seluruh wilayah di Indonesia. Artinya, jutaan penjual di platform kami punya potensi yang sangat besar untuk memperluas pasar dan meningkatkan penjualan lewat jangkauan pengguna kami," terang Melissa.
Sebuah riset bahkan menunjukkan, sinergi Tokopedia dan ShopTokopedia secara keseluruhan berhasil meningkatkan pendapatan UMKM sebesar 95 persen.
Salah satu pembicara kunci yang juga menghadiri ShopTokopedia & Tokopedia Summit, Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan RI, Iqbal Shoffan Shofwan.
Baca Juga: Waduh! TikTok Terancam Dilarang di AS: Aplikasi RedNote Bakal Jadi Penggantinya?
Menurutnya, pelaku usaha adalah motor penggerak ekonomi. Integrasi yang kuat antar berbagai pihak sangat dibutuhkan untuk membawa pelaku usaha kita naik kelas.
"Jadi, kami sangat mengapresiasi penyelenggaraan ShopTokopedia & Tokopedia Summit, yang memberikan pemahaman komprehensif bagi pelaku usaha termasuk pelaku usaha dan juga kreator, untuk makin relevan dengan perkembangan era digital yang begitu pesat, lewat ruang diskusi, pemaparan para pakar, serta kelas bisnis online dengan materi yang sangat beragam," ungkapnya.
Sinergi yang makin kuat antara Tokopedia dan ShopTokopedia melahirkan banyak inisiatif kolaboratif yang membawa berbagai dampak positif.
Beli Lokal, misalnya, etalase khusus produk dari brand lokal ini membantu menaikkan penjualan UMKM sebesar 70 persen.
Kampanye khusus Ramadan Ekstra Seru, di sisi lain, bisa menaikkan penjualan UMKM sebesar dua kali lipat.
Peningkatan nilai transaksi di kedua platform naik berkat Promo Guncang dengan rata-rata lebih dari 27 kali lipat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
5 HP POCO Harga di Bawah Rp2 Juta Selain POCO C85, Kamera 50 MP Baterai Super Jumbo
-
5 HP Murah POCO Dapat Diskon Besar Januari 2026: Mulai Sejutaan, Memori 256-512 GB
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025
-
7 Tablet Jagoan Multitasking Berat dengan Slot SIM Card, Harga Mulai Rp1 Jutaan