Suara.com - Belum lama ini, video lawas Rocky Gerung yang keras dan tegas pertanyakan gelar doktor Erick Thohir menjadi viral di media sosial. Dalam video tersebut, Rocky Gerung mempertanyakan ijazah Menteri BUMN tersebut.
Video lawas Rocky Gerung yang pertanyakan gelar doktor Erick Thohir ini diunggah oleh akun @Zay34562 dan menjadi viral di X serta menuai berbagai komentar dari netizen.
"Gerombolan ijazah palsu" tulis akun ini sambil mengutip cuitan Erick Thohir.
Terlihat di video ini, Rocky Gerung menggebu-gebu menyampaikan keinginan untuk mengetahui asal gelar doktor milik Erick Thohir. Sebelumnya, dirinya diketahui meraih gelar doktor kehormatan dalam bidang Manajemen Strategi, Universitas Brawijaya.
Rocky Gerung mengaku ingin mengetahui total biaya yang Erick Thohir keluarkan demi mendapat ijazah dan gelar doktor tersebut. Menurutnya, hal ini penting untuk diketahui secara umum karena dirinya adalah pejabat publik.
Dirinya menyebut jika gelar akademik yang diberikan ini membutuhkan mekanisme tertentu sehingga perlu diketahui secara terang-terangan secara umum.
"Undang Erick Thohir ngomong di sini, kita mau tahu, apa dia doktor beneran dari Brawijaya? Berapa banyak uang yang dia pakai untuk membeli ijazah itu. Kita mau fair, mau tahu, mesti terang-terangan karena dia pejabat publik," ujar Rocky Gerung berapi-api.
Lebih lanjut, Rocky Gerung menyebut bahwa gelar doktor Erick Thohir ini mendapat penolakan dari mahasiswa. Ia memandang hal ini sebagai tamparan intelektual yang luar biasa dari publik.
"Dan pada akhirnya kita tahu dia ditolak oleh mahasiswa. Bayangin Erick Thohir ditolak oleh mahasiswa Brawijaya, itu tamparan intelektual luar biasa," lanjut Rocky Gerung.
Baca Juga: PSSI Masih Dalam Sorotan, Raffi Ahmad Temui Erick Thohir
Setelah menjadi viral di laman X, video Rocky Gerung yang pertanyakan gelar doktor Erick Thohir ini lalu mendapat berbagai komentar dari netizen.
"Memang pejabat-pejabat banyak yang palsu kok ijazahnya" balas netizen.
"Goreng terus ijazah palsu, gantilah jadi hidung palsu" komentar akun lainnya.
"Waduh memalukan" ungkap netizen.
"Rocky Gerung jelas-jelas sebut nama Erick Thohir, tapi yang bersangkutan diam tak bereaksi, kenapa dan ada apa? Apakah takut terbongkar ataukah memang legowo sebagai publik figur tidak luput dari kritikan masyarakat? Rick bangun rick" tulis akun lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Tecno Spark Go 3 Rilis Pekan Ini: HP Murah Sejutaan Mirip iPhone Berfitur Tangguh
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure