Suara.com - Panggilan buat para penggemar Transformers, Tecno Spark 30 Pro punya edisi khusus loh.
Resmi hadir di Indonesia, Tecno Spark 30 Pro berdesain pemimpin Autobot Transformers, Optimus Prime.
Tidak tanggung-tanggung, desain istimewa ini terlihat mulai dari desain box dan warna bodi yang identik dengan Optimis Prime, yakni biru dan merah.
Anthoni Roderick selaku PR Manager TECNO Indonesia, menyampaikan bahwa seri Spark selalu menghadirkan lini smartphone entry-level yang sangat menarik.
Menurutnya, perangkat seri ini dirancang khusus untuk audiens yang mencari perangkat stylish dengan performa dan daya tahan tangguh serta beragamfitur unggulan di kelas harganya.
"Kini, Tecno Spark 30 Pro hadir di Indonesia dengan rangkaian fitur luar biasa, siap memukau siapa pun, ditambah adanya kolaborasi spesial dengan Transformers, dalam edisi khusus Tecno Spark 30 Pro Optimus Prime yang ikonik," tambah dia.
Desain DECO yang terintegrasi, dipoles dengan kilau metalik dan koordinasi warna yangpresisi, memberikan tampilan yang hidup sekaligus menghormati ketangguhan karakter ikonik tersebut.
Selain itu, edisi ini menampilkan interface khusus yang dimodif dengan atmosfer Transformers, membawa dunia ikonik ini ke kehidupan nyata.
Tecno Spark 30 Pro hadir dengan body ultra-slim 7.4mm.
Baca Juga: Tecno Siap Rilis HP Murah Anyar ke Indonesia, Bawa Edisi Transformers
Selain desain istimewa, hp baru satu ini juga memiliki spesifikasi yang ciamik buat di kelasnya.
Seri Spark dilengkapi kamera 108MP yang memukau di kelas harganya.
Saat diaktifkan, kamera akan menghasilkan foto jernih, menangkap setiap detail dengan sempurna dan juga memberi ruang bagi kreator untuk mengedit atau cropping yang lebih fleksibel.
Kamera 108MP ini mencakup beberapa focal lengths, memastikan kejernihan foto untuk objek yang dekat maupun yang jauh.
Tidak hanya itu, dengan 1/1.52 inch Ultra-Large sensor, dan F/1.89 Ultra-Large aperture, mampu menangkap setiap detail cahaya dengan baik dalam kondisi terang maupun gelap.
Disertai juga dengan teknologi piksel adaptif 9 in 1meningkatkan sensitivitas piksel di malam hari hingga 900 persen.
Untuk foto objek jarak jauh, kamera 108MP ini juga memiliki 3x lossless zoom dan juga 10x zoom digital.
Lalu dari sisi kamera selfie, dibekali kamera 13MP serta dual color temperature flash yang merupakan flash kamera depan dengan tiga pilihan warna (warm, icy blue, dan soft blend).
Ketiganya bisa dipilih sesuai nuansa warna sekitar atau preferensi pribadi.
Tecno Spark 30 Pro juga dilengkapi dengan Super WiFi danjaringan 4.5G demi kelancaran online yang lebih baik.
Super WiFi memungkinkan keberadaan WiFi dan data seluler secara bersamaan ketika diaktifkan sekaligus, bersama dengan koneksi data seluler kartu SIM.
Fitur ini membuat kecepatan internet ke jaringan hingga 616 persen dibandingkan tanpa fitur ini.
Dengan Super WiFi, kinerja jaringan untuk streaming, gaming, dan unduhan akan sangat ditingkatkan.
Sementara jaringan 4.5G lightning pada hp baru ini memberikan kecepatanhingga 100 persen lebih cepat dibandingkan 4G, dengan kecepatan unduhan mencapai 300Mbps.
Tidak hanya jaringan, perangkat ini memiliki kapasitas baterai luar biasa, penyimpanan besar, dan kinerja kuat, dengan kesehatan baterai tetap di atas 80 persen setelah 1.000+ siklus pengisian.
Dilengkapi dengan fitur pengisian cepat 33W yang nyaman, menawarkan tiga mode pengisian pintar, dan dapat mengisi daya perangkat dari 0-100 persen dalam waktu sekitar 70 menit.
Seri Spark 30 menawarkan dua opsi penyimpanan ROM yaitu 128GB dan 256GB ditambah RAM 16GB (8GB RAM Ekstensi).
Sementara di dapur pacu, diklaim sebagai produk pertama Tecno di Indonesia dengan dukungan prosesor MediaTek G100.
Tecno Spark 30 Pro juga sudah disertai dengan sejumlah fitur canggih berbasis kecerdasan buatan (AI) yang disebut Tecno AI.
Spark 30 Pro menjadi yang pertama di seri Spark dan kelasnya, yang telah dilengkapi teknologi AI.
Beragam fitur ini berguna untuk meningkatkan pengalaman pengguna dalam halfotografi, pengeditan gambar, dan interaksi secara umum.
Fitur-fitur seperti AI Eraser, AIGC Portrait, AICutouts, AI Artboard, dan Ask AI menawarkan pengalaman yang lebih kreatif, personal, dan praktis.
Tecno Spark 30 Pro akan tersedia dengan dua pilihan warna, selain edisi Optimus Prime akan ada juga versi berwarna hitam yang disebut dengan Obsidian Edge.
Penyimpanan internal juga tersedia dengan dua opsi:
- 128GB ROM & 16GB (8+8) RAM yang dijual mulai dari Rp2,099,000, akan tersedia tanggal 21Januari di TikTok Shop, Tokopedia, dan juga offline store seperti Erafone dan toko yang bekerjasama dengan Tecno.
- 256GB ROM & 16GB (8+8) RAM yang dijual dengan harga Rp2,399,000, akan tersedia 21Januari eksklusif di platform e-commerce Shopee Tecno Indonesia.
Berita Terkait
-
Tecno Spark 30C 5G Resmi Rilis dengan Kamera Sony, Harga Murah Meriah
-
Perbandingan Spesifikasi Tecno SPARK Go 1 vs realme C61, Duel HP Murah Rp 1 Jutaan Terbaru
-
Spesifikasi Tecno Spark 30C yang Resmi Meluncur ke RI, HP Murah Harga Sejutaan
-
Tecno Spark Go 1 Resmi Masuk Indonesia, HP Murah Mirip iPhone 15
-
Tecno Spark 30C 5G: Raja Baru HP Murah dengan Desain Mirip iPhone 16?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Ini Tips Bersihkan Sampah Media Tanpa Hapus Chat Penting
-
Telkomsel - Nuon Hadirkan IndiHome Gamer Full 1:1 Speed, Internet Rumah Khusus Gamer Mulai Rp290.000
-
Update WhatsApp Terbaru, Pengguna Harus Bayar Langganan Agar Bebas Iklan?
-
Memori HP Cepat Penuh? Ini Cara Setting WhatsApp agar Tidak Otomatis Simpan Foto dan Video
-
5 Tablet Rp2 Jutaan yang Lancar Buat Edit Canva dan Capcut
-
Siap Masuk ke Indonesia, Skor AnTuTu iQOO 15R Tembus 3,5 Juta Poin
-
7 Aplikasi Anti Spam Terbaik untuk Lindungi HP Orang Tua dari Penipuan Telepon
-
6 Langkah Darurat Ini Jika Orang Tua Terlanjur Klik Link Penipuan di WhatsApp
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed
-
Reno Land di M Bloc Jadi Magnet Anak Muda, OPPO Reno15 Series Jadi Partner Hangout Generasi Aktif