Suara.com - Tecno dilaporkan akan memperkenalkan seri Pova terbarunya yaitu Tecno Pova 7 dalam waktu dekat. Menjelang perilisannya, detail terkait desain unik perangkat tersebut akhirnya terungkap.
Dalam bocoran yang beredar baru-baru ini, Tecno Pova 7 membawa desain mencolok yang menyematkan estetika mereka Tecno Mobile.
Dilansir dari Gizmochina, teaser yang beredar mengungkap bahwa Tecno Pova 7 akan menggunakan modul kamera berbentuk segitiga dengan desain yang khas di bagian belakang.
Desain khas ini rupanya disematkan lampu LED yang menambah kesan futuristik ketika digunakan. Hingga kini, Tecno Mobile masih belum mengungkap nama perangkat anyarnya tersebut.
Evolusi desain yang dibawa Tecno Mobile di perangkat barunya ini membuat banyak yang menduga bahwa perangkat tersebut adalah Tecno Pova 7.
Perangkat anyar ini diharapkan membawa tiga sensor kamera di bagian belakang. Ketiganya dibingkai dalam kotak dengan tepi membulat yang memastikan genggamannya tetap nyaman.
Sayangnya, Tecno Mobile belum banyak memberi bocoran terkait spesifikasi hingga desain bagian depan perangkat tersebut. Sesuai namanya, seri ini diduga merupakan penerus dari Tecno Pova 6 yang dirilis sebelumnya.
Mengenai spesifikasi, Tecno Pova 7 kemungkinan menghadirkan banyak kemiripan dengan pendahulunya tersebut. Sebagai informasi, seri lalu ini hadir dengan desain sistem pencahayaan LED RGB yang meningkatkan daya tariknya saat bermain game.
Belum juga rilis, banyak yang menyebut bahwa Tecno Pova 7 Series akan membawa sejumlah varian seperti Tecno Pova 7 5G, Tecno Pova 7 Pro 5G, Tecno Pova 7 Curve 5G dan Tecno Pova 7 Pro Plus 5G.
Baca Juga: Tecno True 1 Air dan Tecno Buds 4 Meluncur, TWS Murah Harga Mulai Rp 100 Ribuan
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
ONIC, EVOS, dan AE Main Jam Berapa? Ini Update Jadwal Playoffs MPL ID S16
-
Amazon PHK 14 Ribu Karyawan, Proyek Game Tomb Raider Tak Terdampak
-
MediaTek Kompanio 540: Chipset Khusus Chromebook untuk Pelajar dengan Baterai Awet
-
7 HP Murah RAM 12 GB untuk Gamer Kantong Cekak, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
Moto X70 Air Rilis: HP Midrange dengan Bodi Super Tipis 6 mm dan RAM 12 GB
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 1 November: Raih Luck Royale Voucher dan Skin Halloween
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
-
Canva Rilis Model AI Desain Baru dan Ubah Platform Jadi Pusat Kreatif