Suara.com - DJI Osmo Mobile 7 dan DJI Osmo Mobile 7P resmi meluncur ke Indonesia. Gimbal smartphone ini tersedia lewat Erajaya Active Lifestyle selaku salah satu distributor produk DJI.
CEO Erajaya Active Lifestyle, Djohan Sutanto menyatakan, generasi ketujuh dari gimbal ponsel buatan DJI ini hadir dengan teknologi stabilitasi serta tracking untuk memudahkan pengguna mengambil gambar sinematik langsung dari smartphone mereka.
“DJI Osmo Mobile 7 Series hadir untukmewujudkan keinginan dari pelanggan setia yang ingin membuat video berkualitas menggunakan smartphone," katanya, Kamis (20/2/2025).
Baik DJI Osmo Mobile 7P dan DJI Osmo Mobile 7 sudah menghadirkan teknologi generasi ketujuh dari stabilisasi tiga sumbu serta tracking. Pengguna bisa memanfaatkan fitur pintar yang memudahkan mereka untuk mengambil gambar sinematik dan terlihat profesional.
Teknologi ActiveTrack 7.0 memungkinkan gimbal untuk mengikuti gerakan subyek, termasuk saat bergerak dengan cepat.
Kedua gimbal ini turut mendukung teknologi Multifunctional Module berupa modul yang bisa ditempelkan ke badan perangkat dengan koneksi magnet untuk menghadirkan fitur tambahan.
Salah satu fitur yang penting dihadirkan adalah kemampuan untuk melakukan tracking subyek dengan aplikasi kamera bawaan dari smartphone, aplikasi live streaming, atau aplikasi kamera pihak ketiga.
Modul tersebut juga memudahkan pengguna untuk memberi perintah dengan gestur tangan, seperti menunjukkan telapak tangan untuk memulai atau menghentikan tracking, atau jari membuat bentuk “V” untuk mengambil foto atau merekam video.
Pengguna DJI Osmo Mobile 7 Series bisa melipat setelah selesai digunakan sehingga bentuknya makin ringkas dan mudah untuk dibawa.
Baca Juga: Keluarga Aguan 'Bercerai' dari Jajaran Bos Erajaya Swasembada
Selain itu, pengguna bisa memanfaatkan tripod yang menjadi satu dengan badan gimbal untuk mengambil video dengan lebih nyaman.
Untuk sekali pengisian daya, kedua gimbal smartphone ini bisa dipakai hingga 10 jam dengan catatan tanpa menggunakan multifunctional module.
DJI Osmo Mobile 7P adalah gimbal smartphone dengan bobot 368 gram berikut multifunctional module untuk mendukung perekaman gambar. Fitur extension rod yang menyatu dengan badan gimbal DJI Osmo Mobile 7P memudahkan untuk pengambilan gambar seperti swavideo.
Sementara itu, DJI Osmo Mobile 7 merupakan gimbal smartphone ringan dengan bobot 300 gram dengan segala keunggulan stabilisasi dan tracking. Pengguna bisa memasang multifunctional module yang didapatkan secara terpisah.
Harga DJI Osmo Mobile 7P dibanderol Rp 2.038.000, sedangkan harga DJI Osmo Mobile 7 dijual Rp 1.240.000. Kedua gimbal ini sudab bisa dibeli secara online maupun offline.
Berita Terkait
-
Keluarga Aguan 'Bercerai' dari Jajaran Bos Erajaya Swasembada
-
Istri Nanang Gimbal Sempat Mengira Sandy Permana Ditusuk Maling
-
Sebut Nanang Gimbal Bukan Pemabuk, Istri Jelaskan soal Temuan Botol Miras di Rumah
-
Tak Menyangka Sang Suami Jadi Pelaku, Istri Nanang Gimbal Kira Sandy Permana Ditusuk Maling
-
Motif Nanang Gimbal Tusuk Sandy Permana Terungkap dari Pesan WhatsApp ke Istri
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tecno Spark Go 3 Resmi Meluncur di Indonesia, Andalkan Desain Tangguh, Baterai Jumbo, dan Fitur AI
-
Sisa Kuota Kini Bisa Hidup Lebih Lama: SIMPATI Resmi Hadirkan Fitur Akumulasi Kuota
-
33 Kode Redeem FC Mobile 31 Januari 2026 Terbaru Malam Ini, Banjir Gems dan Voucher TOTY
-
Galaxy AI Telah Ubah Cara Kita Tingkatkan Produktivitas dan Kreativitas
-
45 Kode Redeem FF 31 Januari 2026 Malam Ini, Ada Item Gorengan Kemeja PUBG Gratis
-
REDMI Note 15 Resmi Hadir di Indonesia, Usung Ketahanan Ekstra dan Performa Seimbang
-
Dari Transaksi Harian ke Perjalanan Global Lewat Integrasi Program Poin
-
Oppo A6t Series Resmi Debut di Indonesia, Bawa Baterai Jumbo 7000mAh, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
realme P4 Power 5G Resmi Meluncur, Buka Era Baru Smartphone dengan Baterai 10.001mAh