Suara.com - Setelah berbagai penelitian, Piramida Mesir kembali mengejutkan para ilmuwan. Terbaru, mengenai penemuan kota raksasa di bawah piramida.
Baru-baru ini, muncul klaim mengejutkan dari para ilmuwan tentang adanya kota raksasa di bawah piramida Giza.
Tim peneliti dari Italia, dipimpin oleh Prof Corrado Malanga dari Universitas Pisa, mengklaim telah menemukan jaringan bawah tanah yang luas di bawah piramida Mesir.
Memanfaatkan teknologi radar, para ilmuwan mengaku menemukan terowongan besar, tangga spiral dan sejumlah struktur lain yang menyerupai sistem pipa air.
Mereka mengklaim gambar radar menunjukka adanya bangunan tersembunyi di lebih dari 610 meter di bawah permukaan tanah.
Tim Corrado Malangan bahkan menduga bahwa Hall of Records yang legendaris, yang konon merupakan perpustakaan yang terkait dengan pengetahuan Mesir kuno, mungkin terletak di dalam kompleks bawah tanah ini.
Dalam waktu singkat, penemuan kota raksasa di bawah Piramida Mesir ini lalu memicu perdebatan dari kalangan ilmuwan hingga akademisi.
Beberapa pakar meragukan validitas temuan ini dan mempertanyakan kemampuan teknologi yang digunakan untuk menembus kedalaman tanah hingga ratusan meter.
Profesor Lawrence Conyers dari Universitas Denver menyatakan bahwa teknologi radar yang digunakan tidak mampu menembus tanah hingga kedalaman yang diklaim.
Baca Juga: 4 Fakta-Fakta Piramida Toba, Ditemukan Tidak Sengaja, Diklaim Mirip Gunung Padang
Dengan tegas, Lawrence Conyers menyebut bahwa penemuan dan gagasan mengenai kota raksasa di bawah Piramida Mesir ini terkesan sangat dilebih-lebihkan.
Selain itu, seolah sependapat, arkeolog Mesir Dr Zahi Hawass menegaskan bahwa klaim tersebut tidak memiliki dasar ilmiah yang kuat.
Ia menyatakan bahwa teknik yang digunakan tidak disetujui atau divalidasi secara ilmiah. Dirinya pun menyebut semua klaim tersebut sebagai "salah total" dan "berita palsu".
Para peneliti mengklaim menggunakan teknologi radar pulsa dari satelit untuk mendeteksi struktur bawah tanah. Namun, beberapa ahli meragukan efektivitas metode ini.
Mereka berpendapat bahwa pulsa radar dari satelit, mirip dengan bagaimana radar sonar digunakan untuk memetakan lautan, tidak dapat menembus sedalam itu ke dalam Bumi.
Piramida Giza dan deretan keajaibannya
Berita Terkait
-
Misterius! Arkeolog Temukan Boneka Tanah Liat Berusia 2400 Tahun di Atas Piramida Kuno
-
9 Temuan Arkeologi yang Masih Belum Dapat Dijelaskan Para Ilmuwan
-
Eksperimen Rahasia CIA, Klaim Temukan Kehidupan di Mars dan Piramida Raksasa
-
Mengenal Piramida Budaya Perkosaan, Dari Lelucon Bisa Berujung Pelecehan
-
Radar Canggih Tiongkok Deteksi Gelembung Plasma di Atas Piramida Mesir, Antisipasi Gangguan GPS?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Fantastis, Segini Hadiah Aurora PH usai Juara M7 World Championship 2026
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 26 Januari: Raih Skin Gojo, Banner Jujutsu, dan Diamond
-
Turki Jadi Tuan Rumah MLBB M8 World Championship, Wild Card di Thailand
-
Film Super Mario Galaxy Rilis Lebih Cepat, Trailer Baru Ungkap Kehadiran Yoshi
-
Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends
-
iQOO 15 Ultra Resmi Meluncur 4 Februari, Bawa Performa Gahar Kelas Monster
-
Harga Diprediksi Lebih Miring, Oppo Find X9s Bakal Bawa Dua Sensor 200 MP
-
Waspada Penjahat Siber Menyebar File Berbahaya Menyamar Sebagai E-Book PDF
-
5 HP Murah RAM 6 GB dan Baterai Besar Rp1 Jutaan, Terbaik Buat Anak Sekolah
-
Bracket M7 Mobile Legends Knockout: Aurora PH Juara, AE Sempat Jadi 'Champion Slayer'