Suara.com - Media sosial tercatat dari hasil riset memiliki peran penting buat para Gen Z dalam mengambil keputusan atau untuk berbelanja.
Hal ini terungkap dari riset terbaru yang dibuat YouGov sebagai salah satu lembaga riset " YouGov Indonesia Media Consumption Report 2025".
Riset ini mengungkap tren konsumsi media bagi masyarakat Indonesia, mulai dari TV, radio, podcast, dan media social.
Kebiasaan konsumsi media masyarakat Indonesia tidak lagi ditentukan oleh satu platform dominan, melainkan oleh pengalaman lintas format yang fleksibel, dari layar, audio, dan juga interaktif.
"Hasil survei menunjukkan Gen Z paling sering menggunakan media sosial, yakni YouTube dan Instagram sebagai media sosial paling banyak digunakan," ujar Edward Hutasoit, General Manager YouGov Indonesia & India dalam media briefing online, Kamis (28/8/2025).
Tercatat sebanyak 81 persen masyarakat Indonesia aktif di media sosial, dengan 61 persen pengguna harian berasal dari Gen Z.
"Survei ini juga mencatatkan ternyata banyak masyarakat yang memutuskan membeli sesuatu setelah melihat di media sosial," katanya.
Sebanyak 73 persen pengguna pernah membeli sesuatu setelah melihat iklan di media sosial.
Angka ini mengalami kenaikkan menjadi 78 persen di kalangan perempuan.
Baca Juga: Pengeluaran Gen Z Ternyata Paling Tinggi, Ini Biang Keroknya
Tidak hanya itu, survei ini juga mengungkap jika durasi penggunaan media sosial terutama di akhir pekan, didominasi oleh Gen Z.
"Tercatatkan media sosial dipantau lebih lama di akhir pekan, yakni lebih dari 5 jam dilakukkan oleh Gen Z, dibandingkan older generation," ucap dia.
Sebanyak 16 persen Gen Z yang mengoperasikan media sosial lebih dari 5 jam.
Sedangkan dari Older Generation yang mengoperasikan media sosial lebih dari 5 jam hanya sebanyak 10 persen.
Menariknya, penggunaan media sosial kini lebih sering dilakukan dengan cara multitasking lintas media.
"Rupanya masyarakat menggunakan media juga tidak hanya satu, mereka bisa melihat iklan di media social satu, kemudian memutuskan membelinya secara online di media social lainnya," jelas Edward Hutasoit.
Berita Terkait
-
Langkah Cerdas Biar Belanja Lebih Hemat dengan ShopeeVIP
-
TikTok Jadi Medsos Favorit Orang Indonesia di 2025, YouTube-Instagram Kalah Jauh
-
Surat Gen Z untuk Pahlawan Kemerdekaan: Terima Kasih, Tapi Musuh Kami Sekarang Bangsa Sendiri
-
Paradoks Media Sosial: Semakin Lama Online, Ternyata Semakin Tidak Bahagia
-
Penuh Syukur, Mila Unboxing Gaji Rp 12 ribu dari Kerja Potong Bawang 16 Kg : Alhamdulillah!
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
3 HP Infinix RAM 12 GB Mulai Rp2 Jutaan: Performa Kencang, Harga Ramah di Kantong
-
Menanti Vivo X200T, HP Flagship Harga Miring dengan Skor AnTuTu Tinggi
-
Apa Itu VPN dan Bagaimana Cara Menggunakannya? Tak Hanya untuk Buka Situs yang Diblokir
-
Penampakan Sophie Turner sebagai Lara Croft Beredar, Penggemar Tomb Raider Terpukau
-
Kata Baban Usai Raih Piala di Free Fire Awards 2025, Konsistensi Jadi Kunci Kesuksesan
-
Xiaomi Pastikan REDMI Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses Hadir di Indonesia
-
Netzme Dorong Digitalisasi UMKM Lewat QRIS TAP di NumoFest 2026
-
Spesifikasi Vivo Y500i: HP Murah dengan Baterai 7.200 mAh dan Chip Snapdragon
-
REDMI Note 15 Series Meluncur 22 Januari, Fokus Ketahanan dan Kamera Resolusi Tinggi
-
Jadwal M7 MLBB Terbaru: ONIC Main Jam Berapa Hari Ini? Wajib Menang agar Bertahan