Tekno / Internet
Sabtu, 01 November 2025 | 11:07 WIB
Canva Creative Operating System (Canva)

Orang ingin memulai dari prompt, tetapi tetap punya kebebasan untuk menyempurnakan desain secara langsung,” jelas Kawalsky mengutip dari Tech Crunch (30/10/2025).

AI Assistant Canva kini hadir di hampir semua sudut platform, termasuk tab desain dan elemen. Pengguna bisa menandai (@mention) bot untuk meminta ide, referensi gambar, atau saran desain ketika sedang bekerja bersama tim.

Asisten AI juga dapat membuat objek 3D, meniru gaya seni tertentu, dan menghasilkan visual hanya dari deskripsi teks.

Canva juga menghubungkan produk spreadsheet-nya dengan fitur pembuatan aplikasi mini, sehingga pengguna bisa mengubah data dalam Sheets menjadi widget interaktif.

Canva yang mengakuisisi Affinity tahun lalu kini mengumumkan bahwa seluruh rangkaian perangkat profesional tersebut akan tersedia gratis selamanya. Antarmukanya juga diperbarui agar dapat menyatukan alat vektor, pixel, dan layout dalam satu panel.

Produk Affinity kini terhubung langsung dengan AI Canva, memungkinkan desainer membuat objek di Affinity lalu memindahkannya ke Canva dalam satu alur kerja terpadu.

Kontributor : Gradciano Madomi Jawa

Load More