Suara.com - HP murah di kelas harga Rp1 jutaan sekarang makin menarik karena sudah dibekali RAM besar dan ruang penyimpanan lega. Kamu bisa dapat performa maksimal tanpa harus keluar biaya besar.
Smartphone dengan RAM 8 GB dan memori 256 GB kini jadi pilihan ideal buat pelajar, mahasiswa, pekerja, sampai pengguna umum yang membutuhkan perangkat cepat dan stabil di harga terjangkau.
Sebelum membeli HP baru, ada beberapa spesifikasi penting yang wajib diperhatikan. Mulai dari kamera, baterai, kapasitas penyimpanan, hingga ukuran RAM.
Sayangnya, banyak orang sering mengabaikan bagian RAM, padahal peran RAM sangat krusial dalam menentukan seberapa responsif dan mulus HP digunakan saat membuka aplikasi hingga menjalankan tugas berat.
HP dengan RAM besar bisa memberikan pengalaman bermain game yang lebih halus, multitasking tanpa hambatan, dan perpindahan aplikasi yang lebih cepat.
Inilah kenapa banyak pengguna sekarang lebih memilih HP dengan RAM 8 GB bahkan sampai 12 GB untuk memastikan performanya tetap stabil.
Kalau kamu masih bingung menentukan kapasitas RAM yang tepat, berikut penjelasan singkat tentang pentingnya RAM besar di smartphone.
Apa Itu RAM?
Mungkin kamu sudah sering mendengar istilah RAM, tapi banyak yang belum tahu arti dan fungsinya. RAM adalah singkatan dari Random Access Memory, yaitu memori sementara yang digunakan HP untuk menyimpan data yang sedang aktif dipakai oleh prosesor.
Baca Juga: Redmi K90 Ultra Dalam Pengembangan, Bawa Layar 165 Hz dan Baterai Jumbo
Berbeda dari storage internal, RAM hanya menyimpan data sementara. Ketika HP dimatikan, data dalam RAM akan otomatis hilang. Tujuan RAM adalah memastikan aplikasi dan sistem berjalan lancar saat digunakan.
Semakin besar kapasitas RAM, semakin lega ruang yang disediakan untuk menjalankan banyak aplikasi sekaligus. Efeknya, aktivitas multitasking lebih mulus dan performa HP tidak mudah melambat.
Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Spek Tinggi
Di akhir tahun ini, pilihan HP murah dengan RAM besar semakin beragam. Berikut deretan model terbaik yang layak kamu pertimbangkan:
1. Redmi 15C
- Layar 6,9 inci IPS LCD HD+ 120Hz, sudah dilindungi Gorilla Glass 3
- Chipset MediaTek Helio G81, pilihan RAM 6/8GB, memori hingga 256GB
- Kamera utama 50MP untuk hasil foto tajam
- Baterai 6000mAh, fast charging 33W + reverse charging
Cocok untuk pengguna aktif yang butuh daya tahan lama. Harga sekitar Rp1,5 jutaan.
2. Poco C85
- Layar 6,9 inci HD+ 120Hz dengan brightness 810 nits, tetap jelas saat di luar ruangan.
- Menggunakan chipset Helio G81 Ultra + RAM 8GB + 256GB storage.
- Kamera 50MP + 8MP, bisa rekam video Full HD 30fps
- Baterai 6000 mAh fast charging 33W
Keunggulan utama: performa stabil dan baterai awet. Harga sekitar Rp1,3 jutaan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak, Lakukan Pemeriksaan Ini
-
2026 Siap Ganti HP? Ini 5 HP Terbaru Harga Rp2 Jutaan, Layar AMOLED Baterai Jumbo
-
Xiaomi Rilis Redmi Soundbar Speaker 2 Pro 2026, Harga Lebih Terjangkau
-
5 Rekomendasi HP Oppo RAM 8 GB Terbaik 2026, Performa Gacor!
-
Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 9 Januari: Raih Bundle Nightmare dan Skin Heartrocker
-
Berapa Harga POCO M8 Pro 5G? HP Kelas Menengah Rasa Flagship, tapi Minus Fitur Ini!
-
7 Laptop Gaming di Bawah Rp10 Juta Paling Worth It, Nge-Game Berat Lancar Jaya
-
Huawei MatePad 12 X 2026 Resmi Hadir di Indonesia, Tablet Tipis Rasa PC dengan Desain Ringkas
-
Mantan Sutradara Assassin's Creed: Tim Kecil Bakal Jadi Masa Depan Game AAA