Suara.com - Sudahkah kamu memikirkan tentang masa pensiun? Umumnya, usia pensiun berada di kisaran 55 hingga 60 tahun. Ada yang memutuskan untuk bekerja keras demi memenuhi kebutuhan pensiun saat sudah mendekati usia tersebut. Tetapi ada juga yang memulainya sedini mungkin agar bisa pensiun dengan tenang.
Bagaimana dengan rencana pensiun dini? Keputusan untuk pensiun sebelum usia pensiun normal merupakan hal yang sangat mungkin dilakukan asal Anda menjalankan lima strategi berikut ini:
1. Pasang target usia pensiun dini
Salah satu hal paling penting saat ingin pensiun dini adalah menentukan target yang terukur. Jika Anda hanya menggebu-gebu untuk melakukan pensiun dini tapi tidak jelas kapan tepatnya Anda akan pensiun, maka Anda tidak bisa menerapkan strategi yang tepat untuk pensiun dini.
Sebagai contoh, sekarang Anda berumur 25 tahun, lalu ingin pensiun di umur 40 tahun. Artinya, Anda harus menyiapkan strategi bagaimana cara untuk pensiun dalam waktu 15 tahun lagi, lebih cepat dibandingkan pensiun normal yang masih 30 tahun lagi saat Anda di umur 55 tahun.
2. Usahakan untuk mulai investasi sejak dini
Investasi bisa dilakukan dengan berbagai macam instrumen. Bagi Anda yang punya naluri bisnis, atau punya keberanian untuk mencoba terjun sebagai pengusaha meskipun skalanya kecil, menginvestasikan uan untuk bisnis merupakan salah satu cara yang baik untuk membuat uangmu berkembang.
Bagi Anda yang konservatif, Anda bisa memilih produk investasi lain seperti saham, reksadana, atau emas. Dengan catatan, Anda bisa memilih instrument yang aman dan berjangka panjang, namun menghasilkan imbal hasil tiinggi.
3. Bersihkan diri Anda dari utang sedini mungkin
Anda yang masih punya utang, lunasi secepatnya agar Anda tidak menanggung beban bunga yang tinggi. Beban bunga dapat membuat Anda menjadi boros dalam pengeluaran dan menghambat Anda untuk menabung lebih banyak. Utang yang sifatnya periodik seperti cicilan KPR atau KTA, pastikan agar Anda selalu punya dana yang cukup untuk melunasi cicilan tiap bulan dan utang tersebut digunakan untuk sesuatu yang sifatnya produktif.
4. Pastikan kamu mengelola uang jaminan pensiun dengan benar
Satu hal yang perlu kamu tanamkan dalam diri adalah bagaimana cara terbaik untuk mengelola uang pesangon dan uang pensiun yang Anda terima sepanjang Anda bekerja. Jika kamu menghabiskan begitu saja uang tersebut untuk keperluan yang tidak penting, maka jelas kamu akan sulit untuk benar-benar bisa menikmati masa pensiun. Jangan sampai kamu malah terpaksa bekerja kembali karena tidak ada cukup uang.
5. Menabung yang banyak sedini mungkin
Agar bisa pensiun lebih cepat, berarti Anda perlu menabung lebih banyak dari biasanya. Kalau Anda belum mulai menabung, maka ini saatnya mulai menabung. Normalnya, Anda bisa coba menabung mulai dari sekitar 10% hingga 20% dari penghasilan bulanan.
Namun, perlu diingat bahwa pensiun dini membutuhkan usaha ekstra keras. Sebaiknya Anda mulai sering menerapkan prinsip hemat agar bisa menabung lebih banyak lagi dari biasanya, seperti 40% hingga 50% dari penghasilan. Anda bisa coba untuk menerapkan berbagai tips hidup hemat dari Halomoney.co.id.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Purbaya Respons Konflik China-Taiwan, Ini Efeknya ke Ekonomi RI
-
Tarif Listrik Kuartal I 2026 Tak Naik, PLN Berikan Penjelasan
-
Dana Sisa Anggaran Himbara Ditarik Rp75 Triliun, Menkeu Mau Bagi-bagi ke Kementerian
-
Purbaya Curhat Kena Omel Gegara Coretax Banyak Eror, Akui Masih Rumit
-
Solusi Masalah e-Kinerja BKN 2026: Data Tidak Sinkron, Gagal Login, hingga SKP Guru
-
Purbaya Buka Peluang Tarik Pajak E-commerce 2026
-
Siap-siap! Menkeu Purbaya Kasih Sinyal IHSG Melesat ke 10.000
-
Bansos Beras 10 Kg Dipastikan Lanjut di 2026 untuk 18 Juta Penerima
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Perdagangan Perdana 2026, Harga Minyak Dunia Naik Tipis