Suara.com - PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Coporation (ITDC) mengungkapkan masyarakat tak hanya bisa menonton MotoGP Indonesia 2021 dari tribun Sirkuit Mandalika.
Namun, masyarakat juga bisa menonton langsung balapan motor paling bergengsi di dunia tersebut dari bukit-bukit kawasan Sirkuit Mandalika.
Direktur Konstruksi dan Operasi ITDC Ngurah Wirawan menjelaskan, konsep tersebut bakal diterapkan setelah adanya struktur kawasan sirkuit yang berbukit.
Sehingga, Wirawan menyiapkan spot khusus di kawasan perbukitan untuk menonton MotoGP Indonesia 2021.
"Kami menyiapkan Grandstan 70 ribu penonton, di kawasan kami ada dua bukit yang bisa menampung 30 ribu. Nontonnya di bukit-bukit," kata Wirawan di Gedung Sinergi 8 Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat (29/11/2019).
Kendati demikian, tutur Wirawan, masuknya Sirkuit Mandalika dalam kalender balap MotoGP Indonesia 2021 menunggu penilaian dari Federasi Balap Motor Internasional (FIM).
Namun, ia meyakini bahwa Sirkuit Mandalika bisa lulus dari uji penilaian FIM.
"Tugas saya memastikan saya berhasil mendapatkan sertifikasi FIM. Yang penting kalau ada sertifikat kita berhak melaksanakan," tutur dia.
Untuk diketahui, hingga kekinian, pembangunan Sirkuit Mandalika sudah mencapai 30 persen.
Baca Juga: Batal Ikut SEA Games 2019 karena Dituduh Tak Perawan, Shalfa Surati Jokowi
Wirawan mengatakan, pihaknya tengah mengerjakan pondasi dan pemadatan bangunan sirkuit tersebut.
"Saya rencanakan secara fisik seperti penggalian, pondasi, selesai pada akhir bulan ini," kata Wirawan.
Setelah itu, lanjut Wirawan, pihaknya akan melakukan pengaspalan secara bertahap.
Menurutnya, aspal yang digunakan untuk Sirkuit Mandalika berbeda dengan aspal untuk jalan tol atau jalan arteri, karenanya harus dilakukan secara bertahap.
Berita Terkait
-
ITDC: Pembangunan Sirkuit Mandalika NTB Baru 30 Persen
-
Komisi X Optimistis Sirkuit Mandalika Selesai Sesuai Target
-
MotoGP Indonesia: Menpora Pastikan Sirkuit Mandalika Rampung Akhir 2020
-
MotoGP Balik ke Indonesia, Mick Doohan Bernostalgia
-
Sirkuit Mandalika Bakal Jadi Tuan Rumah Tes Pramusim MotoGP 2021
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Emiten INET Sebentar Lagi Jadi Pemegang Saham Pengendali Perusahaan Outsourcing PADA
-
Dari Jalan Cepat hingga Fashion Show, Begini Cara Seru Peserta BPJS Jaga Kesehatan
-
Sektor Produksi Jadi Penopang, BRI Salurkan KUR Rp130,2 Triliun hingga September 2025
-
Sama dengan Indonesia, Malaysia Kantongi Tarif 19 Persen dari Amerika Serikat
-
BPJS Kesehatan Luncurkan Gerak Sehat Prolanis: Dorong Masyarakat Aktif Cegah Penyakit Kronis
-
ASEAN dan China Upgrade FTA Versi 3.0, Hapus Hambatan Non-Tarif dan Buka Akses UMKM
-
Potensi EBT Melimpah, Pemerintah Sinkronisasi Aturan Soal Transisi Energi
-
Mau Lepas Ketagihan Impor LPG, Bahlil Mulai Proyek Hilirisasi Batu Bara Jadi DME pada 2026
-
Rupiah Dibuka Stagnan Pada Awal Pekan Ini
-
Ancaman Tarif AS Kian Nyata! BI Waspada, Aliran Modal Asing dari Emerging Market Terus Berfluktuasi