Suara.com - Pada kuartal kedua tahun 2021 ini, Jababeka Residence menggandeng Bank UOB dalam program Jababeka Property Fiesta untuk membantu generasi milenial miliki hunian.
Jababeka Residence dan Bank UOB menyepekati kerjasama dalam pemasaran sejumlah properti di Kota Jababeka. Kerjasama ini ditandatangani oleh Eric Limansantoso selaku General Manager Corporate Marketing dan Michael Kelly Mangundap selaku Primary Business Head Bank UOB.
Bentuk kerjasama ini merupakan langkah strategis yang dapat membantu para kaum milenial untuk memiliki properti idaman di Jababeka Residence dengan segala kemudahan yang ditawarkan.
“Generasi milenial perlu mendapat dukungan dan perhatian khusus, kami memahami dibutuhkannya kemudahan dan fleksibilitas untuk memenuhi kebutuhan properti bagi generasi ini. Oleh karena itu, melalui program Jababeka Property Fiesta kaum milenial dapat memanfaatkan momentum ini,” kata Eric Limansantoso dalam keterangannya, Sabtu (1/5/2021).
Dalam program Jababeka Properti Fiesta yang dimulai dari bulan April 2021 hingga akhir Juni 2021, generasi milenial dapat memperoleh kesempatan untuk memiliki properti idaman dengan mudah.
Seperti tenor jangka panjang hingga 30 tahun untuk produk hunian di Jababeka Residence, angsuran setara dengan bunga mulai dari 2,5 persenan hingga gratis biaya KPR yang merupakan bentuk kerjaasama antara Jababeka Residence dan Bank UOB kali ini.
“Kami meyakini bahwa siapapun berhak untuk memiliki properti termasuk generasi milenial. Oleh sebab itu, dibutuhkannya kolaborasi antara pengembang dan perbankan untuk membantu generasi milenial untuk memiliki properti sendiri. Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Bank UOB yang selama ini selalu mendukung dan membantu kami,” Ucap Eric Limansantoso.
Melalui program kerjasama ini pun turut membuktikan kepada generasi milenial bahwa memiliki properti sendiri bukanlah hal yang tidak mungkin. Melalui Jababeka Properti Fiesta dapat menjadi solusi bagi milenial yang kerap kali menghadapi persoalan utama dalam memiliki properti yakni keterjangkauan.
“Melalui program kerjasama dengan Jababeka Residence, kami siap mengakomodir segala kebutuhan dari nasabah yang mengidamkan untuk memiliki property sendiri dengan segala kemudahan dan fleksibilitas yang dapat kami berikan,” tutur Michael Kelly Mangundap.
Baca Juga: Industri Properti Mulai Bangkit, Pendapatan LPKR Akan Semakin Tebal
Dirinya pun menambahkan bahwa hal ini sejalan dengan slogan program Jababeka Property Fiesta yakni Punya Properti, Semua Pasti Bisa. Selain itu, Jababeka Residence bersama Bank UOB pun memiliki tujuan yang sama yakni meningkatkan kesadaran generasi milenial mengenai pentingnya untuk melirik properti sebagai suatu aset dan investasi bernilai di masa mendatang.
“Tak hanya menghadirkan kemudahan, namun kami memiliki sederet produk unggulan dengan segala fasilitas modern yang siap memenuhi kebutuhan milenial saat ini. Jadi inilah saat yang tepat untuk memiliki properti sendiri,” pungkas Eric Limansantoso.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Bukan Sekadar Bazaar, PNM Hadirkan Ruang Tumbuh dan Silaturahmi UMKM di PFL 2025
-
Perkuat Sport Tourism dan Ekonomi Lokal, BRI Dukung Indonesia Mendunia Melalui MotoGP Mandalika 2025
-
BRI Dorong UMKM Kuliner Padang Perkuat Branding dan Tembus Pasar Global Lewat Program Pengusaha Muda
-
Pertumbuhan Perbankan Syariah di Indonesia Masih Stagnan, BSI Genjot Digitalisasi
-
Bank Mega Syariah Bidik Target Penjualan Wakaf Investasi Senilai Rp 15 Miliar
-
Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
-
Saham Bank Lapis Dua Kompak Rontok, Maybank Indonesia Ambles Paling Dalam
-
OJK Minta Generasi Muda Jangan Awali Investasi Saham dari Utang
-
Daftar Harga Emas Antam Hari Ini, Naik Apa Turun?
-
Aliran Modal Asing yang Hengkang dari Pasar Keuangan Indonesia Tembus Rp 9,76 Triliun