Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaiatan meminta semua pihak tidak meremehkan pemerintah dalam penanganan kasus covid-19 yang terus meningkat.
Menurutnya, pemerintah sudah memiliki skenario-skenario yang digunakan saat kasus Covid-19 melonjak. Bahkan, ungkap Luhut, pemerintah memiliki skenario jika kasus Covid-19 tembus 70 ribu kasus per hari.
Ia menjelaskan, dalam skenario itu, pemerintah telah menghitung berapa obat, oksigen, hingga ketersediaan rumah sakit jika kasus Covid-19 tembus 70 ribu.
"Kalau ada yang bilang semua tidak terkendali sangat tidak benar, bahwa ada masalah, sangat banyak masalah, tapi masalahnya satu persatu kita selesaikan dengan baik," ujar Luhut dalam konferensi pers virtual, Selasa (6/7/2021).
Dalam hal ini, Mantan Menkopolhukam ini juga menyiapkan pemantauan mobilitas PPKM Darurat secara digital menggunakan fasilitas NASA, Facebook, hingga Google untuk memantau efektivitas pembatasan mobilitas.
"Kita juga sudah menyiapkan metodologi pemantau PPKM darurat melalui mobilitas dan cahaya malam, kita enganged facebook mobility, dan google map traffic, serta cahaya malam nasa, dengan begitu kita melihat pelaksanaan ppkm apakah dilaksanakan dengan baik," jelas dia.
Luhut menuturkan, pemerintah juga tengah menyiapkan ruang ICU dan ruang perawatan pasien Covid-19 di Asrama Haji Pondok Gede. Ia menargetkan, RS darurat itu bisa digunakan pada Kamis besok dan bisa menampung hingga 800 pasien.
Mantan Kepala Staf Presiden ini juga tidak bosan meminta kepada masyarakat untuk patuh aturan dalam PPKM Darurat ini. Sebab, kata Luhut, untuk keselamatan bersama menurunkan kasus Covid-19.
"Kemudian kita akan konsisten mengenai PPKM darurat, penyekatan mobilitas terus dilakukan, harap warga patuh, karena ujung-ujungnya keselamatan kita semua sekarang klinik sudah banyak yang kena. Jangan kita mempersoalkan ini lagi karena data-data sudah membuktikan hal ini," pungkas Luhut.
Baca Juga: Kekurangan Tenaga Dokter, Perawat dan Pemulasaran, Pemkab Lebak Buka Lowongan Relawan
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Sempat ke Level Tertinggi, IHSG Terus Meroket Hingga Akhir Perdagangan Gara-gara Indeks MSCI
-
RI Kedatangan BBM Ramah Lingkungan Baru Bobibos dengan RON 98
-
Hyundai 'Kebelet' Garap Mobil Nasional Prabowo, Menperin Agus: Tunggu Dulu!
-
Pemerintah Akui Kesejahteraan Petani Dibanding Nelayan-Peternak Masih Jomplang
-
Menkeu Sebut Investasi Reksadana Bisa Bikin Cepat Kaya, Begini Panduannya untuk Pemula
-
Tantangan Sektor Pangan Kian Kompleks, Dirut PT Pupuk Indonesia: Inovasi Jadi Kunci
-
Harga Pupuk Subsidi Turun, Zulhas: Pupuk Indonesia Bisa Bangun Satu Pabrik Setiap Tahun
-
Rupiah Akhirnya Perkasa Hari Ini Setelah 3 Hari Meloyo
-
Pabrik New Ethylene Project Diresmikan, Bahlil : Kita Tak Perlu Lagi Impor!
-
Pemerintah Bongkar Penyelundupan Turunan CPO di Priok, Kerugian Negara Capai Miliaran Rupiah