Suara.com - Dua proyek listrik tegangan tinggi kereta cepat Jakarta-Bandung berupa pemberian tegangan pada saluran udara tegangan tinggi (SUTT) 150 kV Poncol Baru-Poncol Baru II dan Gas Insulated Substation (GIS) 150 kV Poncol Baru II telah diselesaikan PT PLN (Persero).
Direktur Bisnis PT PLN Regional Jawa, Madura, dan Bali PLN Haryanto mengatakan proyek itu sangat krusial dalam mendukung keberhasilan pengerjaan dan operasional kereta cepat tersebut.
"SUTT dan GIS ini dibangun sejak 2018 dengan memanfaatkan lahan gedung existing PLN ULTG Bekasi, sehingga dalam prosesnya membutuhkan pembangunan gedung pengganti terlebih dahulu,” kata Haryanto, Senin (27/9/2021).
Proyek yang dibangun di Bekasi Timur dengan total investasi mencapai Rp165 miliar itu akan menjadi salah satu infrastruktur kelistrikan penting untuk Kota Bekasi.
Haryanto mengungkapkan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) barang dan jasa proyek tersebut mencapai angka 65,58 persen, sehingga proyek kelistrikan ini menjadi sebagai salah satu infrastruktur yang sangat krusial dalam memperkuat sistem kelistrikan Jawa Barat.
Kereta cepat Jakarta-Bandung diproyeksikan akan memiliki jalur sepanjang 142,3 kilometer, sehingga menjadi sistem transportasi kereta cepat pertama di Asia Tenggara.
Kehadirannya kereta cepat itu akan membawa percepatan mobilitas Jakarta-Bandung dengan waktu tempuh kurang dari satu jam.
“Inovasi alat transportasi modern ini tentunya sangat membutuhkan suplai listrik yang terbaik dan dapat selalu diandalkan,” pungkas Haryanto.
Baca Juga: Suplai Listrik Pusat Data Terbesar di Indonesia, PLN Janji Beri Layanan Mantab
Berita Terkait
-
Biaya Proyek Kereta Cepat Membengkak, Anggota DPR RI Minta Investigasi BPK RI
-
Astaga! Puluhan Layang-layang Ganggu Jaringan Listrik di Madura
-
PLN Sulselrabar Siapkan Tiga Stasiun SPKLU untuk Tahun Ini
-
PLN Ajak Pengusaha Bangun 101 Stasiun Pengisian Baterai Kendaraan Listrik
-
Buka Peluang Bagi Pelaku Bisnis, PLN Tawarkan Kerja Sama Bangun SPKLU
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Bukan Hanya Harga Tinggi, Ini Faktor Lain yang Bikin KPPU Curiga Ada Kartel
-
Permata Bank Klaim Telah Turunkan Bunga Kredit, Tapi Hanya Segmen Tertentu
-
Uang Beredar M2 RI Melambat di Oktober 2025: Likuiditas Makin Ketat?
-
Kemenkeu Ungkap Alasan Pemda Lambat Belanja, Dana Mengendap di Bank Tembus Rp 244 T
-
OJK Prediksi Kinerja Perbankan Solid Akhir Tahun 2025, Alasannya Mengejutkan
-
Rp1,45 Triliun Diborong! Ini Alasan BMRI Banyak Diborong Asing Pekan Ini
-
BLTS Cair Minggu Depan, Mensos Ungkap Pembagian Dua Kategori KPM
-
Maybank Indonesia Merasa Nggak Salah, OJK Tetap Minta Dana Nasabah Rp 30 Miliar Diganti
-
BTN Cari Inovasi Sediakan Hunian yang Sesuai Gaya Hidup Masa Kini