Suara.com - Perkembangan proyek Jalan Tol Cimanggis-Cibitung telah mencapai 75,59 persen. Hal ini sebagaimana disampaikan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT).
"Hingga saat ini, pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung dengan progres konstruksinya secara keseluruhan telah mencapai 75,59 persen yang terdiri dari 2 seksi yaitu, Seksi 1A Junction Cimanggis-Jatikarya sepanjang 3,17 km telah beroperasi sejak 26 Oktober 2020 lalu," dalam keterangan tertulis BPJT, Kamis (17/2/2022).
Selanjutnya, untuk Seksi 2 ruas Jatikarya-Junction Cibitung sepanjang 23,3 km progres konstruksinya mencapai 69,72 persen.
Seksi 2A Jatikarya-SS Cikeas 3,5 km progres konstruksinya mencapai 72,9 persen ditargetkan selesai konstruksinya pada pertengahan 2022 dan Seksi 2B ruas SS Cikeas-Junction Cibitung sepanjang 19,8 km progres konstruksinya mencapai 40,4 persen.
Kehadiran Jalan Tol Cimanggis-Cibitung dengan total panjang 26,47 km yang merupakan salah satu dari bagian proyek strategis nasional (PSN) memberikan peran penting dalam mendukung kelancaran konektivitas kendaraan yang berada di sekitar wilayah Jabodetabek.
Jalan Tol Cimanggis-Cibitung dengan nilai investasi mencapai Rp4,52 triliun memiliki peran penting, yakni menjadi akses penghubung antara jalan dari Cibubur ke Jalan Tol Jagorawi.
Jika sebelumnya untuk menuju ke tengah akses Jalan Transyogi/Alternatif Cibubur dari Tol Jagorawi dan sebaliknya dapat memakan waktu lebih dari 30 menit, saat ini dengan dioperasikannya Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi I hanya membutuhkan waktu tempuh yang lebih cepat sekitar 5-10 menit saja.
Selanjutnya, kehadiran Jalan Tol Cimanggis-Cibitung secara keseluruhan yang dikelola oleh badan usaha jalan tol (BUJT) PT Cimanggis Cibitung Tollways ini nantinya akan semakin memberikan peran penting bagi peningkatan konektivitas yang terhubung dengan kawasan-kawasan produktif, sehingga akan dapat mengurangi biaya logistik dan meningkatkan daya saing investasi khususnya di wilayah Jawa Barat.
Selain itu, dengan telah rampungnya Tol Cimanggis-Cibitung juga dapat menjadi solusi untuk mengurangi kepadatan dari ruas Tol Cikampek yang menuju Jakarta atau mengarah ke Bogor tanpa harus melalui Jakarta.
Baca Juga: Update Kecelakaan di Tol Jagorawi: Satu Orang Meninggal Dunia
Melalui kehadiran Jalan Tol Cimanggis-Cibitung akan menambah kapasitas jalan dan melengkapi struktur jaringan Jakarta Outer Ring Road (JORR II) yang terkoneksi pada 6 ruas tol di kawasan metropolitan Jabodetabek sebagai pusat kegiatan nasional.
Jaringan Tol JORR 2 juga melewati empat wilayah, yaitu Kota Depok, Kota Bekasi, Kabupaten Bogor, dan Kabupaten Bekasi.
Jaringan Tol JORR 2 terdiri atas Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran (14,2 km), Kunciran-Serpong (11,4 km), Serpong-Cinere (10,1 km), Cinere-Jagorawi (14,6 km), Cimanggis-Cibitung (26,47 km), dan Cibitung-Cilincing (34 km).
Berita Terkait
-
Komisi V Apresiasi Kementerian PUPR Atas Pembangunan Bendungan Pamukkulu
-
Mobil Ford Fiesta Terbakar di Tol Jagorawi, Api Berkobar di Kap Mesin
-
Kepadatan Tol Jagorawi Pada Libur Tahun Baru 2022
-
Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Jagorawi, Pengemudi Mobil Toyota Tabrak Pantat Truk
-
Update Kecelakaan di Tol Jagorawi: Satu Orang Meninggal Dunia
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
YES 2025: Ajak Anak Muda Berani Memulai Usaha, Waktu Menjadi Modal Utama
-
YES 2025: Berbagi Tips Investasi Bagi Generasi Muda Termasuk Sandwich Generation
-
Youth Economic Summit 2025 : Pentingnya Manfaat Dana Darurat untuk Generasi Muda
-
Kapan Bansos BPNT Cair? Penyaluran Tahap Akhir Bulan November 2025, Ini Cara Ceknya
-
Youth Economic Summit 2025: Ekonomi Hijau Perlu Diperkuat untuk Buka Investasi di Indonesia
-
Apa Itu Opsen Pajak? Begini Perhitungannya
-
Suara Penumpang Menentukan: Ajang Perdana Penghargaan untuk Operator Bus Tanah Air
-
Youth Economic Summit 2025: Peluang Industri Manufaktur Bisa Jadi Penggerak Motor Ekonomi Indonesia
-
Kapan Kenaikan Gaji Pensiunan PNS 2025 Cair? Ini Kata Kemenkeu dan Realitanya
-
Youth Economic Summit (2025) : Indonesia Diminta Hati-hati Kelola Utang