Suara.com - Pelaku usaha kini harus kreatif menciptakan produk untuk meraup keuntungan atau cuan. Apalagi, pelaku usaha di bidang makanan harus menciptakan menu yang kreatif agar bisa viral dan meraup cuan.
Salah satunya, Ferry Yustiana, pengusaha makanan yang mengubah makanan asal jepang Onigiri bercita rasa lokal dengan membuat onigiri isi rendang. Menurut Ferry, makanan buatannya disukai banyak orang.
Ferry yang akrab disapa Uni Titin ini, sampai kewalahan karena awalnya hanya berniat membuat sedikit, berujung dipesan hingga ludes.
"Mungkin karena mudah disimpan dan dibawa ke mana-mana, ya. Dibanding nasi bungkus biasa, onigiri ini ukurannya lebih kecil dan tidak mengotori tangan. Sambil nyetir sekalipun tetap bisa makan rendang," ujarnya kepada wartawan, Kamis (14/7/2022).
Uni Titin melanjutkan, usahanya bisnis makanannya ini yang awalnya hanya iseng, kini menjadi ladang pendapatan selain bekerja kantoran.
Bahkan, dia bisa meraup hingga puluhan juta dalam seminggu dengan menjual onigiri rencang tersebut.
Uni Titin pun hanya mengandalkan, penjualan lewat media sosial Instagram dan TikTok untuk memperkenalkan makanan onigiri rendangnya.
"Baru masuk tahun kedua buka, iseng-iseng untuk mencari kegiatan selama pandemi. Tapi Alhamdulillah sekarang malah kesibukan utamanya mengurusi bisnis ini. Bisa jadi penghasilan tambahan buat orang-orang di rumah juga," kata dia.
Partner Bisnis Uni Titin, Yudha mengatakan, adanya e-commerce sangat membantu penjualan. Apalagi, di masa pandemi ini, banyak konsumen yang membeli makanan secara online.
Dia mencatat, penjualan onigiri rendang selama seminggu mencapai 2.000. Dengan dijual seharga Rp15.000, Yudha bisa meraup cuan sebesar Rp30 juta.
Baca Juga: Bukan Donat, Nasi Kuning Onigiri untuk Traktiran Kantor Ini Tuai Sorotan Publik
"Selain karena sedang masa pandemi, adanya marketplace memudahkan pengusaha UMKM memasarkan produknya. Selain lewat media sosial, kita juga mulai menjual lewat Tokopedia," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Aliran Uang PT Dana Syariah Indonesia Diduga Masuk ke Rekening Direksi
-
Cadangan Hidrokarbon Ditemukan di Sumur Mustang Hitam, Riau
-
OJK Ungkap Dana Syariah Indonesia Terlibat Proyek Fiktif Hingga Skema Ponzi
-
Dorong Melek Keuangan, Pelajar Dibidik Buka Tabungan
-
Harga Minyak Stabil Pasca Kenaikan Ekstrem Imbas Krisis Iran, AS dan Venezuela
-
Harga Emas Batangan Antam Terkoreksi Jelang Akhir Pekan
-
Target Harga PTBA, Sahamnya Bisa Ulangi Level Tinggi Tahun 2025?
-
Sosok Pemegang Saham FUTR: Penentu Strategi PT Futura Energi Global Tbk
-
IHSG Tembus 9.000, Nilai Kapitalisasi Pasar Tembus Rp16.512 Triliun
-
OJK Serahkan Pelaku Saham Gorengan di Pasar Modal, Ini Sosoknya