Suara.com - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Bank DKI kembali mencatatkan hasil positif dalam pembukuan di kuartal III tahun 2023. Bank pembangunan daerah (BPD) milik Pemprov DKI, mencatatkan raihan laba bersih sebesar Rp726 miliar pada bulan September.
Direktur Utama Bank DKI, Fidri Arnaldy mengatakan raihan laba ini mengindikasikan Bank DKI mengalami pertumbuhan sebesar 28,83 persen (year on year (YoY) dari sebelumnya sebesar Rp564 miliar pada September 2021.
"Bank DKI membukukan kinerja positif dengan ekspansi yang solid pada kuartal ketiga tahun 2022, beberapa indikator kinerja keuangan mencatatkan pertumbuhan yang baik dan diiringi dengan perbaikan kualitas aset yang dimiliki," ujar Fidri dalam keterangannya, Minggu (30/10/2022).
Selain laba, Bank DKI juga mencatatkan pertumbuhan kredit sebesar 26,82 persen YoY jadi Rp36,9 triliun di September 2021. Pada bulan yang sama tahun lalu, pihaknya mencatatkan pertumbuhan kredit Rp46,7 triliun.
Ia menyebut pertumbuhan kredit ini ditandai denganperbaikan kualitas aset dengan penurunan rasio nonperforming loan (NPL) gross dari semula 2,93 persen pada September 2021 menjadi 1,81 persen pada September 2022 dengan loan at risk (LAR) 13,68 persen yang sebelumnya 17,32 persen di periode sama tahun lalu.
Selain itu, penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) Bank DKI juga mencatatkan pertumbuhan DPK sebesar 29,51 persen, dari semula sebesar Rp47,1 triliun pada September 2021, menjadi sebesar Rp60,9 triliun pada September 2022.
"Berbagai pencapaian kinerja tersebut mendorong peningkatan total aset sebesar 26,90 persen dari semula Rp59,29 triliun pada September 2021, menjadi Rp75,24 triliun pada September 2022," jelasnya.
Karena berbagai catatan positif ini, pihaknya meraih Penghargaan Indonesia Best BPD Awards 2022 with Top Financial Performance and Development Corporate Business Through Expanding the Range of Banking Services.
Penghargaan diberikan kepada kinerja institusi Bank Pembangunan Daerah yang selama masa pandemi yang terus melakukan perkembangan dan memberikan stimulan positif terhadap perekonomian.
Baca Juga: Pemprov DKI Anjurkan Transaksi Nontunai di Pasar Rumput
"Penghargaan ini menjadi salah satu indikator keberhasilan atas upaya transformasi yang dilakukan sejak tahun 2021 di Bank DKI," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pemprov DKI Anjurkan Transaksi Nontunai di Pasar Rumput
-
Kuartal II 2022 Rampung, Bank DKI Catatkan Pertumbuhan Kinerja Positif
-
Bank DKI dan BPJS Kesehatan Jalin Kerja Sama Untuk Layanan Jasa Perbankan
-
Bank DKI Kerja Sama dengan Bank Maluku Malut, Murad Ismail: Pak Anies Memikirkan Rakyat Maluku
-
Jakarta dan Maluku-Malut Bentuk Kelompok Usaha Bank, Anies: Untuk Kesejahteraan Bersama
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
APINDO: Isu Utama Bukan hanya UMP Tapi Penciptaan Lapangan Kerja Formal
-
Rupiah Merana! Dihantam Dolar AS dan Ketidakpastian The Fed
-
Rencana Kenaikan UMP, APINDO: Harus Berkeadilan!
-
Waduh, Vietnam Jadi Pesaing Berat Indonesia untuk Dapatkan Calon Investor
-
Cara Dapat BLT Kesra Rp900 Ribu: Syarat, Penerima, Cara Daftar dan Jadwal Cair
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Jamin Keaslian Data! Peruri Dorong Hilirisasi Ijazah Digital
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Satgas PKH Rampas Tambang Ilegal Terafiliasi Kiki Barki, Aktivis Malut Tunggu Giliran PT Position
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan