Suara.com - Relawan emak-emak pendukung Ganjar Pranowo (Mak Ganjar) bergerak cepat membantu korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Mereka mendirikan dapur umum di Kampung Jamaras, Desa Sarampad, Kecamatan Sugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa (22/11/22).
Gempa bermagnitudo 5.6 yang melanda Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada Senin (21/11) menyisakan duka mendalam. Pasalnya berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), guncangan itu menelan 268 korban jiwa, 1.083 warga luka-luka dan 58.362 orang mengungsi.
"Setelah melakukan survei, kami menemukan tempat pengungsian yang belum mendapatkan bantuan seperti di RT3/5 dan RW1 Desa Sarampad," ucap Koordinator Wilayah Mak Ganjar Jabar, Nurapsi.
Relawan mak-mak itu bergotong royong membangun dapur umum. Warga setempat turun membantu dan memasak bersama untuk kebutuhan pangan para pengungsi. Mereka menyiapkan ratusan paket makanan berisi nasi, mie, dan telur dadar.
Mak Ganjar juga mendistribusikan paket makanan ringan untuk anak-anak secara door to door agar tepat sasaran. Dia berharap, bantuan yang diberikan bisa bermanfaat bagi masyarakat dan meringankan beban mereka.
"Hari ini fokus kami mendirikan dapur umum untuk memberikan 200 paket makanan siap saji, serta 100 snack untuk anak-anak. Kami juga melakukan pendekatan humanis seperti mengobrol dengan para pengungsi, setidaknya hal ini bisa membuat psikologis mereka lebih tenang," jelas Nurapsi.
Nurapsi memastikan, Mak Ganjar terus mendistribusikan bantuan bagi korban gempa di Cianjur selama sepekan. Pihaknya menyasar wilayah lain yang belum mendapatkan bantuan.
"Dari Sarampad kita menyebar lagi ke desa lainnya seperti Desa Grogol, kemudian di Desa Nagrak. Itu titik yang paling parah. Kami berdoa semoga para korban selamat diberi kesehatan dan dilapangkan hatinya," tutup Nurapsi.
Salah satu warga di Pengungsian RT3/5 Desa Sarampad, Suhendar (51) bersyukur atas bantuan yang disalurkan oleh Mak Ganjar Jabar. Dia menyebut, belum ada satupun bantuan yang diterima selain dari relawan emak-emak itu.
Baca Juga: PNM Beri Bantuan untuk Korban Bencana Gempa Bumi di Cianjur
"Terima kasih kepada Mak Ganjar yang telah memberikan bantuan ini untuk kami para pengungsi. Semoga bantuan-bantuan lainnya bisa menyusul, seperti popok bayi, susu, dan logistik lain," kata Suhendar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Harga Pangan Nasional 22 Januari 2026 Turun Kompak, Beras Khusus dan Daging Kerbau Lokal Justru Naik
-
Ekonom Sebut Kawasan Industri Pupuk Papua Ciptakan Transformasi Ekonomi Indonesia Timur
-
Murka Purbaya ke Perusahaan China Pengemplang Pajak: Puluhan Tahun Kita Dihina dan Diremehkan
-
Kemnaker Buka-bukaan Data PHK 2025, Jabar Paling Tinggi: 18.815 Pekerja Terdampak
-
OJK Kembalikan Dana Korban Scam, Nilainya Tembus Rp161 Miliar
-
Harga Emas Antam Akhirnya Turun Jadi Rp 2.790.000/Gram
-
Bulog Lepas Status BUMN, Dilebur Jadi Satu dengan Bapanas
-
Rupiah Mulai Bangkit, Dolar AS Loyo ke Level Rp16.908
-
Begini Cara BRI Peduli Salurkan Logistik untuk Korban Banjir
-
ADHI Selesaikan Jembatan Darurat di Bireun Aceh, Aktivitas Ekonomi Kembali Jalan