Suara.com - PT Adhi Commuter Properti Tbk. (ADCP), emiten properti berbasis transportasi massal kembali mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak sepanjang kuartal ke IV tahun 2022.
Setelah sukses mendapatkan penghargaan di Indonesia Property Awards, ADCP melalui salah satu proyeknya LRT CITY Jatibening kembali dipercaya menorehkan prestasi sebagai The Winner of Connectivity Condo Development di tingkat Asia dalam gelaran Property Guru Asia Property Awards yang digelar di Bangkok, Thailand.
LRT CITY Jatibening sebagai salah satu hunian pembangunan kawasan berorientasi transit (TOD) di Indonesia berhasil mendapatkan penghargaan setelah berkompetisi dengan 19 negara yang turut berpartisipasi. Beberapa negara diantaranya Singapore, Malaysia, Thailand, Vietnam, Cambodia, Philippine, Japan, Australia dan India.
Daftar kandidat finalis peraih penghargaan ini dinilai secara transparan dan kredibel oleh panel pakar industri independen serta pengawas terpercaya di bidang industri properti sebagai tim juri yang berasal dari berbagai negara Asia dengan melihat aspek inovasi, estetika, dan manfaat yang diberikan oleh pengembang.
Direktur Utama ADCP, Rizkan Firman mengungkapkan apresiasi ini merupakan wujud kepercayaan berbagai pihak kepada ADCP untuk menjadi pengembang properti berkonsep Transit Oriented Development (TOD) pertama dan terbesar di Indonesia.
"Terima kasih atas apresiasi yang diberikan kepada ADCP. Penghargaan ini menjadi kebanggaan bagi kami karena membawa nama Indonesia di kancah internasional, dan ini bukti bahwa ADCP diakui sebagai properti TOD terbaik di Indonesia.” ungkap Rizkan dalam keterangan persnya di Jakarta, Senin(19/12/2022).
Di kesempatan berbeda LRT CITY Bekasi-Eastern Green juga mendapatkan penghargaan Silver Winner dalam ajang FIABCI Indonesia-REI Excellence Awards 2022. FIABCI Indonesia-REI Excellence Awards merupakan penganugerahan bergengsi bagi proyek- proyek properti berprestasi dari seluruh Indonesia yang nantinya akan diikutsertakan pada ajang penghargaan kelas dunia FIABCI Prix d’Excellence Awards 2023 di Miami, Florida, Amerika Serikat.
Melalui berbagai pencapaian ini ADCP berkomitmen akan terus tumbuh dan maju mengembangkan properti berkonsep TOD yang memberikan kontribusi positif dan
berkualitas bagi masyarakat Indonesia.
“Apresiasi ini menjadi bukti keseriusan perseroan dalam menghadirkan hunian TOD yang menjawab kebutuhan masyarakat dan kami optimistis bisa memberikan kontribusi positif untuk Indonesia.” tutup Rizkan.
Baca Juga: Jalankan Aktivitas Trauma Healing, Forum Humas BUMN Gelar Nobar untuk Warga Korban Gempa Cianjur
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Bangun Pabrik Soda Ash Pertama, Dirut Pupuk Indonesia: Impian Tiga Dekade Lalu Akhirnya Terwujud
-
3 Fakta Pengungkapan TPPU PT UP: Sembunyikan Aset di Singapura, Rugikan Negara Rp317 M
-
Pertamina Pasok 100 Ribu Barel BBM Murni ke BP-AKR
-
BCA Gelar Indonesia Knowledge Forum 2025: Wujud Nyata Dukung Indonesia Emas 2045
-
Relaksasi dari ESDM, Amman Dapat Kuota Ekspor 480.000 dmt Tembaga
-
Awal Pekan, Rupiah Demam Lawan Dolar Amerika
-
Penyebab Laba Bersih MedcoEnergi Turun 69 persen di Kuartal III-2025
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Jatuh Jadi Rp 2.278.000 per Gram
-
Jamkrindo Kucurkan Penjaminan Kredit Rp 186,76 Triliun Hingga September 2025
-
IHSG Berada di Zona Hijau pada Perdagangan Pagi ini