Suara.com - Penyanyi yang juga vokalis band Last Child Virgoun Teguh Putra menjadi bulan-bulanan netizen akibat ketahuan selingkuh setelah sembilan tahun membina hubungan rumah tangga dengan sang istri, Inara Rusli.
Bisnis Virgoun pun menjadi pertanyaan sejumlah netizen karena dirinya bahkan rela menggelontorkan Rp200 juta sebagai modal perselingkuhan dengan Austina Tenri Ajeng Anisa yang telah dilakoni sejak 27 September 2021. Tak lama kemudian, Widi Vierratale juga ikut terseret dalam perbincangan terkait hal ini.
Sosok Inara Rusli pun menjadi perbincangan masyarakat setelah membocorkan perselingkuhan dan perzinahan suaminya. Padahal penyanyi dengan karya-karya puitis itu dikenal sebagai sosok family man dan tengah berhijrah bersama sang istri.
Selama ini Virgoun memperoleh penghasilan dari karya-karya yang dia ciptakan. Lagunya Surat Cinta untuk Starla yang membuat karier Virgoun melejit di dunia hiburan dia ciptakan untuk sang putri sulung.
Kemudian, lagu Bukti juga dia garap untuk sang istri. Sayangnya, kedua lagu ini sama-sama dikhianati meski mendatangkan royalti yang tak sedikit.
Melalui Instagram Story-nya di akun @mommy_starla, Inara membongkar sosok wanita yang berusaha menyusup ke dalam rumahtangganya dengan Virgoun. Inara sendiri jelas sangat kecewa dengan perbuatan suaminya, apalagi karena dahulu perlu usaha ekstra keras agar orangtuanya berkenan memberikan restu kala akan dinikahi Virgoun.
Perjuangan ini seperti yang diungkit Inara di video unggahan akun TikTok @herliahii. Inara bahkan terang-terangan mengakui penampilan gahar dan penuh tato sang vokalis Last Child yang menyebabkan keluarganya agak sulit memberi restu.
"Keluarga aku tuh awalnya mereka kayak nggak percaya gitu, 'Ah masa sih si Ina pacaran sama Virgoun? Kan tatoan gitu. Udah item, tinggi'," ujar Inara menirukan bagaimana keluarganya dahulu memandang Virgoun.
"Serem gitu lah penampakannya, gitu menurut keluarga," sambung Inara, dikutip pada Kamis (27/4/2023).
Berakhirnya kisah cinta Virgoun ini sebenarnya cukup bikin kecewa para fans. Sebelumnya, bukan rahasia lagi jika kisah cinta keduanya tak semulus jalan tol untuk memperoleh restu dari orang tua Inara.
Pasalnya, sebelum menikah dengan Inara Rusli di tahun 2014, Virgoun menjadi mualaf di 2013. Melalui pernikahannya ini, keduanya dikaruniai tiga orang anak, bernama: Starla Rhea Idola Virgoun dan Faithlee As Syair Virgoun, dan Terang Sharique Virgoun.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
Tenri Anisa Bantah Semobil dengan Virgoun: Itu Widi Vierra
-
Terlibat Skandal Perselingkuhan Virgoun, Tenten Anisa Minta Keluarganya Tak Dihujat
-
Tenri Anisa Seret Nama Widi Vierratale di Isu Perselingkuhan Virgoun
-
Bukan karena Cinta, Virgoun Mualaf karena Kalah Taruhan dengan Kakak Ipar?
-
Bukan karena Cinta! Virgoun Mengaku Mualaf karena Kalah Taruhan dengan Kakak Ipar, Warganet: Pantes Gak Tulus..
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Upah Magang Nasional Tahap 1 Cair, Airlangga: Alhamdulillah Sudah Dibayar!
-
Prabowo Disebut Lagi Bersih-bersih Konglomerat Hitam Migas, Mau Rebut Kendali Sumber Daya
-
WIKA Bicara Keuntungan Jika BUMN Karya Jadi Merger
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Shell Akan Kembali Garap 5 Blok Migas Indonesia
-
Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR Senilai Rp147,2 Triliun
-
Impor Pertalite Capai 60 persen dari Kebutuhan 39 Juta kl per Tahun
-
Apindo Nilai Janji 19 Juta Lapangan Kerja dari Prabowo Tidak Realistis
-
CORE: Ekonomi Indonesia 2026 Resilien, Tapi Akselerasi Tertahan
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas