Suara.com - Dalam upaya mendorong semangat kewirausahaan di kalangan generasi muda, Gerakan Masyarakat Wirausaha (Gemawira) bersama UMKM Sahabat Sandi Uno terus bergerak maju dengan tekad yang kuat untuk memperkuat semangat kewirausahaan di kalangan pelajar. Hal itu dilakukan untuk memberdayakan para siswa-siswi sebagai generasi pencipta lapangan kerja.
Kegiatan berlangsung di SMAN 1 Membalong, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung.
Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan jiwa entrepreneurship sejak dini serta menginspirasi generasi muda agar berani menggali potensi diri dan berwirausaha.
Ketua Umum Gemawira, Diantri Lapian menyebut, acara ini akan menjadi langkah awal bagi para siswa-siswi untuk dapat mengenal lebih dalam tentang dunia kewirausahaan. Ia juga mengatakan, kegiatan ini akan berlanjut ke tahap selanjutnya seperti branding dan digital marketing.
"Kami memberikan pelatihan kepada gen Z ini secara rutin kami lakukan di seluruh Indonesia termasuk di Belitung. Pelatihan ini baru langkah awal yaitu membangun motivasi wirausaha dan ada praktek hard skill membuat kopi," kata Diantri ditulis Sabtu (22/7/2023).
"Selanjutnya akan ada beberapa kelanjutan dari pelatihan ini seperti branding dan digital marketing serta legalitas, agar nanti mereka sudah dapat mulai memikirkan usaha apa yang cocok dengan mereka," lanjut Diantri.
Kegiatan motivasi dan pelatihan pembuatan kopi ini nyatanya berhasil menyemangati dan menginspirasi para siswa-siswi SMAN 1 Membalong untuk berani bermimpi dan mengembangkan potensi diri.
Diharapkan, akan semakin banyak generasi muda yang tertarik untuk terjun dalam dunia kewirausahaan dan menjadi motor penggerak kemajuan ekonomi Indonesia. Dari kewirausahaan tersebut peran generasi muda sangat penting dalam menciptakan lapangan kerja dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi.
"Mereka jadi melek wirausaha sehingga wirausaha ini menjadi salah satu alternatif lapangan kerja untuk mereka. Dari pelatihan ini nantinya mereka bisa mandiri, membuka lapangan kerja untuk diri sendiri maupun orang lain," kata Diantri.
Berita Terkait
-
Sasar Target Pasar Internasional, Relawan SandiUno Ajak Puluhan UMKM Ikut Pelatihan Olahan Pangan dan Pengemasan Produk
-
Ciptakan Lapangan Kerja Baru, Ratusan Petani Serta UMKM Belitung dan Yogyakarta Ikuti Pelatihan Kewirausahaan
-
Sandiaga Uno Cetak Pemimpin Muda Berkarakter Melalui Sandiantion Youth Ambassador
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Alami Gagal Bayar, Ini Sanksi yang Diberikan OJK untuk Dana Syariah Indonesia
-
Dana Syariah Indonesia Kena Sanksi OJK, Gimana Nasib Uang Lender?
-
Update Iuran BPJS Kesehatan Tiap Kelas Tahun 2026, Menkeu Buka Suara
-
Duo Aguan-Salim Perkuat Cengkeraman di PANI, Bagaimana Prospeknya?
-
Daftar 70 Saham Force Delisting Awal 2026, Ada Emiten Sejuta Umat dan BUMN
-
Tarif Listrik Tidak Naik Hingga Maret 2026
-
8,23 Juta Penumpang Pesawat Wara-wiri di Bandara Selama Awal Nataru
-
Perhatian! Tarif Listrik Januari-Maret 2026 Tak Naik
-
Bea Keluar Batu Bara Belum Berlaku 1 Januari 2026, Ini Bocoran Purbaya
-
Tak Hanya Huntara, Bos Danantara Jamin Bakal Bangun Hunian Permanen Buat Korban Banjir