Suara.com - Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI), Ganjaran Buruh Berjuang (GBB) mengadakan turnamen Ganjaran Bola Voli dan lomba Agustusan di PT Willbes Global, Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Subang, Jawa Barat (Jabar).
Ketua Umum GBB Lukman Hakim mengatakan bahwa perlombaan bola voli ini dalam rangka memperingati HUT ke-78 RI. Adapun turnamen bola voli ini diikuti oleh pekerja putra dan putri dari perusahaan-perusahaan di Subang.
“Hari ini kami melakukan seremonial pembukaan final turnamen Ganjaran yaitu bola voli putra dan putri di PT Willbes Global, sekaligus memeriahkan peringatan HUT RI ke-78 dengan lomba-lomba yang meriah,” kata Lukman ditulis Jumat (18/8/2023).
Menurut Lukman, rangkaian perlombaan yang dibuat oleh GBB di PT Willbes Global tak sekedar turnamen bola voli saja, tetapi ada beberapa lomba yang seru dan menarik lainnya bagi para pekerja.
“Nanti ada lomba khas 17-an. Seperti lomba balap kelereng, memasukan paku ke botol. Pokoknya bikin kemeriahan hari kemerdekaan ke-78 ini,” tutur Lukman.
Lukman menjelaskan alasan GBB menggelar turnamen Ganjaran bola voli dan lomba Agustusan di PT Willbes Global lantaran pihaknya memiliki komitmen menghadirkan kegiatan yang bermanfaat kepada para pekerja.
“Kami ingin membawa pesan-pesan keceriaan dari Pak Ganjar, sekaligus kami ingin mengukuhkan bahwa karyawan PT Willbes dan juga di Subang ingin memenangkan Pak Ganjar Pranowo,” tegas Lukman.
Turnamen Ganjaran Bola Voli dan lomba Agustusan mendapatkan respons antusias dari para pekerja lantaran banyak hadiah yang diberikan oleh GBB.
Menurut Lukman, mereka berbondong-bondong datang ke lapangan voli untuk memberikan dukungan kepada tim yang bertanding dalam Turnamen Ganjaran Bola Voli dan lomba Agustusan tersebut.
“Seperti kita lihat respons dari karyawan dan buruh-buruh di PT Willbes yang notabennya adalah anggota GBB (sangat) antusias. Dan kita hari ini mengambil waktu momentum hari kemerdekaan ke-78 kita mengadakan acara perlombaan,” tegas Lukman.
Lukman seraya menambahkan bahwa GBB juga melaksanakan kegiatan Upacara Kemerdekaan di tempat yang sama.
Sementara, HRD Manager PT Willbes Global Nisfu Sabani menyampaikan ucapan terima kasih kepada GBB yang sudah menyelenggarakan Turnamen Ganjaran Bola Voli dan lomba Agustusan ini.
Dia berharap kerjasama dengan GBB bisa terus terlaksana. Apalagi selalu menghadirkan kegiatan positif kepada para pekerja di PT Willbes Global.
“Ya alhamdulillah sekarang sudah kerjasama yang ketiga ya dengan GBB,” tutur Nisfu.
Di sela kegiatan Turnamen Ganjaran Bola Voli dan lomba Agustusan, GBB juga menyosialisasikan sosok Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024 kepada pekerja setempat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
-
Terjerat PKPU dan Terancam Bangkrut, Indofarma PHK Hampir Seluruh Karyawan, Sisa 3 Orang Saja!
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
Terkini
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
-
Terjerat PKPU dan Terancam Bangkrut, Indofarma PHK Hampir Seluruh Karyawan, Sisa 3 Orang Saja!
-
Pemerataan Ekonomi, BRI Salurkan BLTS Kesra Tahap I Senilai Rp4,4 Triliun untuk 4,9 Juta Keluarga
-
Ingin Beli Emas? Ini 3 Langkah Mudah di Pegadaian yang Wajib Kamu Tahu!
-
Toyota-Pertamina Siap Bangun Pabrik Bioetanol di Lampung, Mulai Jalan 2026
-
China Hingga Vietnam Tertarik Bangun Pabrik Baja di Dalam Negeri
-
OJK Akan Hapus Bank Kecil dengan Modal Minim
-
Utang Pinjol Tembus Rp 90,99 Triliun, Yang Gagal Bayar Semakin Banyak
-
Pemerintah Beberkan Alasan Baja RI Keok Sama China
-
Purbaya Mau Redenominasi, BI: Harus Direncanakan Matang