Suara.com - Atas keberhasilan transformasi digital dan kinerja apik, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI mendapatkan 3 penghargaan sekaligus, dalam ajang detikcom Awards 2023, yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis (21/9/2023).
Dihadiri langsung oleh Menteri BUMN Erick Thohir dan Founder & Chairman CT Corp Chairul Tanjung, penganugerahan yang mengusung tema ”Adapt and Transform to an Era of Change” tersebut menobatkan BRI sebagai ”Bank dengan Kinerja Keuangan Terbaik”.
Selain itu, BRI juga memperoleh award atas keberhasilan transformasi digital melalui eksistensi super apps BRImo sebagai ”Aplikasi Keuangan Paling Inovatif”. Award ketiga yang diraih BRI adalah keberhasilan dalam implementasi praktik komunikasi terbaik. BRI memperoleh penghargaan sebagai perusahaan dengan ”Strategi Corporate Communication Terbaik”.
Direktur Jaringan dan Layanan BRI, Andrijanto, yang hadir menerima penghargaan tersebut mengungkapkan terima kasihnya.
"Saya mewakili Bapak Sunarso (Direktur Utama BRI) mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang telah disampaikan. Mengingat hal ini merupakan bagian tantangan buat kami karena pada waktu kita diberikan apresiasi seperti ini adalah ujian untuk bisa terus membuktikan apakah benar-benar jagoan sejati,” ungkapnya.
Andrijanto juga memberikan apresiasinya kepada insan BRILiaN (pekerja BRI) dan nasabah yang telah setia bersama BRI.
”Penghargaan ini dipersembahkan untuk seluruh pekerja BRI atau Insan BRILian, serta nasabah yang telah setia menggunakan layanan BRI di seluruh Indonesia. Nominasi yang diterima ini sekaligus menjadi motivasi dan pendorong semangat kami untuk menghasilkan kinerja yang lebih baik lagi,” ujarnya.
Pencapaian BRI sebagai bank dengan kinerja terbaik tersebut tak lepas dari kinerja impresif BRI, yang hingga akhir semester I-2023 tercatat mampu menumbuhkan asetnya sebesar 9,21% year-on-year (yoy) menjadi Rp1.805,15, dan menghasilkan laba konsolidasian senilai Rp29,56 triliun atau tumbuh 18,83% yoy.
Dari sisi penyaluran kredit, BRI juga berhasil menyalurkan kredit dan pembiayaan senilai Rp1.202,13 triliun dengan penopang utama pertumbuhan yakni pada segmen mikro yang tumbuh 11,41% yoy menjadi Rp577,94 triliun.
Di samping itu, penghargaan terhadap BRImo sebagai ”Aplikasi Keuangan Paling Inovatif” juga tak lepas dari kinerja super apps BRImo yang hingga akhir Juni 2023. Nilai transaksi di BRImo telah mencapai Rp1.896 triliun atau tumbuh 76,3% yoy.
Baca Juga: Tumbuh 1,6%, Kecukupan Modal BRI Berada di Level 26,76%
Kepercayaan terhadap super apps BRImo juga ditunjukkan dari jumlah pengguna, yang kini telah mencapai 27,8 users atau tumbuh 50,6% yoy.
Dibekali lebih dari 100 fitur, saat ini, super apps BRImo telah menjadi aplikasi mobile banking dengan rating terbaik dibandingkan aplikasi mobile banking perbankan lainnya di Indonesia.
Data tersebut didapatkan berdasarkan jumlah pengunduh pengguna Android (Playstore) dan IOS (AppStore). Tercatat, para pengguna Android memberikan rating 4,5 dengan total 1 juta review, sementara pengguna IOS memberikan rating 4,7 dengan total 129 ribu review. Hal tersebut menunjukkan kepuasan para pengguna BRImo terhadap aplikasi tersebut.
Keberhasilan kinerja BRI pun terus dikomunikasikan dalam rangka Memberi Makna Indonesia dan menyebarkan informasi kepada khalayak luas. Oleh karena itu, penghargaan ”Strategi Corporate Communication Terbaik” pun diperoleh dari detikcom Awards.
BRI dinilai telah menciptakan kampanye-kampanye kreatif dan inspiratif yang menjangkau audiens yang lebih luas. BRI telah menunjukkan komitmen kuat terhadap tanggung jawab sosial perusahaan melalui kampanye-kampanye sosial yang sukses dan partisipasi aktif dalam program-program keberlanjutan.
Melalui upaya komunikasi yang cermat, BRI juga telah berhasil membangun citra positif sebagai lembaga keuangan yang terpercaya, berintegritas, dan berkomitmen pada kepentingan nasabah dan masyarakat.
Berita Terkait
-
Program Inovatif Pengusaha Muda BRILiaN 2023 dari BRI Bertujuan untuk Berdayakan UMKM
-
BRI Hadirkan Program Inovatif Pengusaha Muda BRILiaN 2023 untuk Berdayakan UMKM
-
Aktif Berdayakan UMKM, BRI Kembali Selenggarakan Program Inovatif Pengusaha Muda BRILiaN 2023
-
Kolaborasi dengan Mahasiswa IPB, BRI Tanam Bibit Mangrove di Pulau Tidung
-
BRI Kembali Tanam Bibit Mangrove di Pulau Tidung, Total 10.500 Bibit di 2023
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
NWP Property Operasikan PLTS Atap di Empat Pusat Perbelanjaan
-
Pemerintah Mau Guyur Dana Rp 6 Miliar Buat Hidupkan Industri Tekstil
-
Tata Kelola Jadi Kunci Kepercayaan di Ekosistem Venture Capital
-
Pelaku Industri Keluhkan Kuota PLTS Atap Masih Jadi Hambatan
-
Shell, BP dan Vivo Diminta Bernegosiasi dengan Pertamina untuk Beli Solar
-
ESDM Beberkan Sosok Perusahaan Pemenang Tender Pembangunan WKP Telaga Ranu
-
CEO Danantara: 1.320 Huntara Bakal Diserahkan ke Korban Banjir Sumatera Besok
-
Perusahaan Dompet Digital Mulai Sasar Segmen Olah Raga
-
Pemerintah Buka Seluasnya Akses Pasar Ekspor untuk Redam Gejolak Ekonomi Global
-
Menko Airlangga Sebut Presiden Lebih Pilih Terapkan B40 Tahun Ini