Suara.com - Software apotek dengan jaringan terbesar di Indonesia VMedis, mengumumkan kerjasama dengan platform Tetama, Distributor Farmasi (PBF) Online Terlengkap Pertama di Indonesia.
Tetama menawarkan solusi one-click purchase, ditujukan untuk mempermudah pemilik bisnis farmasi dalam efisiensi proses pemesanan produk.
Menggabungkan software VMedis dan API milik Tetama, distribusi dan manajemen produk kesehatan kini dapat terintegrasi secara cepat dan tepat. Dengan teknologi canggih dan sistem otomatisasi, kerja sama Tetama dan Vmedis akan menghubungkan produsen, distributor, dan penyedia layanan kesehatan dalam satu ekosistem yang efisien.
Inovasi one-click purchase Tetama dan VMedis digaungkan dapat membantu apotek dan klinik untuk memenuhi permintaan ketersediaan obat secara instan dan akurat.
Pemilik bisnis farmasi dapat mengisi stok produk dari berbagai manufaktur lebih mudah tanpa perlu membuat banyak surat pemesanan.
Saat ini, Tetama telah mengantongi sertifikat Cara Distribusi Obat yang Baik (CDOB), Cold-Chain Product (CCP), BPOM, Alat Kesehatan, dan obat lainnya demi menjaga kualitas produk yang optimal selama proses distribusi.
Jaminan stok lengkap diberikan oleh Tetama, mulai dari obat resep (Ethical), obat yang dijual bebas (OTC), suplemen, vaksin, produk kecantikan, hingga FMCG.
Sebelumnya, apotek harus bekerja sama dengan banyak distributor untuk bisa membeli produk-produk farmasi. Proses ini seringkali memakan waktu berhari-hari, mengingat Apotek tidak dapat melihat ketersediaan produk secara langsung.
Juga, untuk mendapatkan diskon yang besar, diperlukan proses negosiasi yang panjang.
Baca Juga: Jangan Beli Sembarangan! Ahli Farmasi Bagikan Cara Untuk Pastikan Obat yang Dibeli Asli
Melalui Tetama, kini apotek bisa mendapatkan diskon langsung tanpa perlu negosiasi yang panjang.
Tidak perlu lagi melakukan konfirmasi ketersediaan barang secara manual, karena informasi tersebut dapat diakses secara transparan.
Pasca pembelian, apotek dan klinik dapat melacak pengiriman produk secara real time, dengan jaminan pengiriman yang cepat, tepat, dan aman. Semua fitur ini dapat diakses melalui API milik Tetama, yang menjadi fitur unggulan dalam kerja sama Tetama dan Vmedis.
“Dengan langkah signifikan ini, Vmedis dan Tetama bersatu untuk menciptakan transformasi di sektor farmasi. Solusi one-click purchase ini bukan hanya tentang efisiensi, tapi juga tentang memberikan akses yang lebih luas dan cepat terhadap distribusi produk kesehatan,” kata Ahmad Siddiq, CEO Vmedis ditulis Kamis (19/10/2023).
Dengan lebih dari 2900 apotek dan klinik di jaringan Vmedis, dan kemampuan Vmedis sebagai software dengan fitur stok dan pengadaan anti bocor, semakin memperkuat manfaat yang bisa didapatkan oleh apotek dan klinik.
Kerja sama Tetama dengan Vmedis diharapkan akan memberikan kontribusi signifikan dalam membantu bisnis farmasi di Indonesia untuk meningkatkan kemudahan akses terhadap obat-obatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Harga Beras SPHP Akan Dipatok Sama Rp 12.500/Liter di Seluruh Wilayah RI
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
DJP Kemenkeu Berhentikan Sementara Pegawai Pajak Terjaring OTT KPK
-
Pegawai Pajak Kena OTT KPK, Purbaya: Kami Bantu Dari Sisi Hukum, Tak Akan Ditinggal
-
Kementerian PU Percepat Normalisasi Sungai Batang Kuranji
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
Menuju Kedaulatan Energi, RDMP Balikpapan Jadi Andalan ESDM Stop Impor BBM
-
374.839 Pohon Ditanam PNM, Jejak Nyata Hijaukan Negeri di Hari Gerakan Satu Juta Pohon
-
BEI Bidik Empat Emiten Sekaligus, Status UMA Melekat pada Saham-saham Ini
-
Bisnis Roby Tremonti, Sosok Diduga Terkait dalam Buku Aurelie Moeremans