Dengan spesifik menyasar para pemilik UMKM, ketiga narasumber menekankan berbagai kelebihan penerapan keuangan digital, seperti di antaranya bisa menghemat biaya operasional, mempermudah transaksi keuangan, serta bisa mengefektifkan berbagai proses kerja menjadi lebih optimal.
Dari kedua sesi webinar tersebut, tingkat literasi finansial peserta meningkat sebesar 44% untuk peserta di sesi pertama dan sebesar 14% untuk peserta di sesi kedua. Peningkatan literasi finansial ini diukur melalui hasil pre dan post test yang dikerjakan peserta sebelum dan sesudah webinar.
Angka-angka tersebut juga menunjukkan bahwa dua sesi webinar yang diselenggarakan Great Eastern Life Indonesia telah bermanfaat dalam meningkatkan pemahaman para peserta.
“Senang sekali bisa ikut dalam Webinar Literasi Finansial bersama Great Eastern Life Indonesia. Saya jadi lebih melek tentang pentingnya sebuah asuransi guna mengatasi risiko-risiko yang ada dalam usaha saya. Selain itu saya juga belajar tentang pengelolaan keuangan yang baik. Semoga insight yang saya dapatkan bisa membuat usaha saya semakin naik level,” ungkap Brian, salah satu peserta webinar literasi finansial Reach for a Great Financial Freedom Through Insurance: Wujudkan Kemandirian Finansial melalui Asuransi.
Pada dasarnya, baik untuk webinar pertama maupun webinar kedua, Great Eastern Life Indonesia berharap agar para peserta bisa Jadi Hebat dalam mengelola keuangannya.
“Kegiatan literasi finansial ini sejalan dengan semangat Reach for Great yang selalu kami bawa di dalam setiap kegiatan. Bagi kami, semangat Reach for Great atau Jadi Hebat, salah satunya adalah dengan memiliki kondisi finansial yang baik melalui perencanaan keuangan yang hebat. Untuk bisa memiliki kondisi finansial yang baik, tentunya kita harus punya pemahaman atau literasi yang juga baik,” ujar Nina Ong, Direktur Bancassurance Great Eastern Life Indonesia ditulis Kamis (19/10/2023).
Great Eastern Life Indonesia berharap dengan diluncurkannya kamus istilah asuransi GREATPedia dan diselenggarakannya dua webinar literasi keuangan, semakin banyak masyarakat yang terliterasi dengan baik akan konsep-konsep dasar finansial.
Dengan literasi yang cukup, Masyarakat bisa mendapatkan solusi perlindungan yang sesuai dengan kebutuhannya. Dengan begitu, taraf hidup msyarakat pun bisa meningkat dan mereka bisa berfokus meraih aspirasi hidup untuk Jadi Hebat, Reach for Great.
Baca Juga: Estafet Peduli Bumi Asuransi Astra Hadir di Palangka Raya, Dukung Bulan Inklusi Keuangan
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
Kemenkeu Rekrut 4.350 CPNS Setiap Tahun Hingga 2029, Total 19.500 Pegawai Baru
-
TPIA Kucurkan Rp12,53 Triliun untuk Akusisi SPBU ExxonMobil
-
Pengusaha Biro Umrah dan Haji Ramai-ramai Dipanggil KPK Hari Ini, Ada Apa?
-
CPNS Kemenkeu 2026 Tidak Dibuka untuk Sarjana Non-kedinasan: Hanya Lulusan SMA
-
Kronologi Kader PKB Sebut MBG Tidak Perlu Ahli Gizi, Cukup Lulusan SMA
-
OJK Awasi Ketat Penyalahgunaan Barang Jaminan di Bisnis Gadai
-
Prediksi Jadwal dan Formasi CPNS 2026: Formasi, Seleksi Administrasi dan Ujian
-
Promo Superindo Hari Ini: Katalog Lengkap 17-20 November 2025, Surganya Diskon!
-
Soal Isu Merger dengan GOTO, Presiden Grab: Ngapain? Pertumbuhan Kami Lagi Bagus di Indonesia!
-
Menkeu Purbaya Mau Cacah Baju Thrifting, UMKM Mau Tampung?