Suara.com - Merchant BRI mempunyai sejumlah keuntungan atau manfaat karena pembayaran sudah terdigitalisasi. Berikut penjelasan mengenai manfaat mendaftar EDC dan QRIS Dinamis BRI.
Sebagai informasi, mesin Electronic Data Capture (EDC) dapat digunakan untuk menerima transaksi pembayaran dengan menggunakan Kartu Debit, Kartu Kredit, Kartu Prepaid, serta QRIS yang tentunya memudahkan transaksi, lebih cepat, dan terjaga keamanannya.
Pemilik usaha dapat mendaftarkan diri menjadi Merchant BRI dan memilih salah satu produk Merchant. Deretan produk yang ditawarkan oleh BRI yaitu EDC + QRIS Dinamis, QRIS Statis, dan Online Acquiring BRI. Berikut sejumlah manfaat mendaftar EDC dan QRIS Dinamis BRI:
1. Transaksi Bisa Dilakukan dengan Semua Jenis Kartu
EDC + QRIS Dinamis menerima semua jenis kartu, Mastercard & Visa, kartu kredit, debit, private label BRI (GPN) dan kartu BRIzzi.
2. Pembayaran H+1
Pembayaran di lakukan H+1, setelah proses settlement dilakukan oleh pihak merchant termasuk hari libur.
3. Menambah Jumlah Transaksi
Adanya kemudahan digitalisasi pembayaran membuat merchant dapat melayani transaksi dengan menggunakan banyak kartu.
Baca Juga: Apa yang Harus Dilakukan Jika Akun BRImo Terblokir, Tenang Bisa Diatasi dari Rumah
4. Menambah Daya Saing
Menambah daya saing merchant dengan merchant yang ada disekitarnya. Karena dapat melayani transaksi tunai dan transaksi dengan menggunakan EDC BRI. Merchant BRI mempunyai nilai tambah di mata calon pelanggan karena mempunyai berbagai kemudahan dalam sistem pembayaran yang praktis.
5. Meningkatkan Sirkulasi
Sirkulasi keuangan merchant akan meningkatkan hal ini disebabkan karena merchant dapat melayani transaksi tunai dan transaksi dengan menggunakan EDC BRI
6. Mengurangi Biaya Penanganan
Biaya penanganan uang tunai turun karena transaksi pembayaran merchant langsung masuk ke nomor rekening merchant.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Industri Kreatif Indonesia Miliki Potensi Besar, Jakarta IP Market 2025 Siap Digelar
-
Kemenkeu Rekrut 4.350 CPNS Setiap Tahun Hingga 2029, Total 19.500 Pegawai Baru
-
TPIA Kucurkan Rp12,53 Triliun untuk Akusisi SPBU ExxonMobil
-
Pengusaha Biro Umrah dan Haji Ramai-ramai Dipanggil KPK Hari Ini, Ada Apa?
-
CPNS Kemenkeu 2026 Tidak Dibuka untuk Sarjana Non-kedinasan: Hanya Lulusan SMA
-
Kronologi Kader PKB Sebut MBG Tidak Perlu Ahli Gizi, Cukup Lulusan SMA
-
OJK Awasi Ketat Penyalahgunaan Barang Jaminan di Bisnis Gadai
-
Prediksi Jadwal dan Formasi CPNS 2026: Formasi, Seleksi Administrasi dan Ujian
-
Promo Superindo Hari Ini: Katalog Lengkap 17-20 November 2025, Surganya Diskon!
-
Soal Isu Merger dengan GOTO, Presiden Grab: Ngapain? Pertumbuhan Kami Lagi Bagus di Indonesia!