Suara.com - Program Apresiasi persembahan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI untuk seluruh nasabah setia pengguna super apps BRImo telah hadir sejak periode 1 Agustus s.d 31 Desember 2023. Program bertajuk BRImo FSTVL tersebut menghadirkan beragam hadiah mulai dari Cashback setiap pembayaran mengggunakan QRIS BRImo di berbagai merchant BRI, beragam voucher yang diperoleh dari penukaran BRIpoin, hingga hadiah undian mobil Listrik.
Seperti diketahui, super apps BRImo telah terbukti memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi nasabah dalam melakukan transaksi keuangan maupun pembayaran/pembelian segala kebutuhan. Hal itu dibuktikan dari catatan per Desember 2023, BRImo telah digunakan oleh sebanyak 31,6 juta user, meningkat 32,5% year-on-year (yoy) dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Di samping itu, jumlah transaksi super apps BRImo mencapai 3 miliar kali transaksi atau bertumbuh 69,2% yoy. Sementara untuk volume transaksi mencapai Rp4.158 triliun atau naik 55,8% yoy.
Pertumbuhan ini tak lepas dari fasilitas bermanfaat dari BRImo yang menarik perhatian nasabah, tak terkecuali adanya program BRImo FSTVL tersebut. Hanya dengan melakukan aktivasi BRIpoin setelah mendapatkan pundi-pundi poin pada setiap aktivasi transaksi perbankan, nasabah bisa menukarkannya dengan berbagai voucher promo sejumlah merchant.
Lebih menarik lagi, nasabah yang telah mengumpulkan BRIpoin dapat ditukar dengan undian berhadiah mobil Listrik. Pengundian pun diselenggarakan oleh BRI pada Kamis, 25 Januari 2024 bertempat di BRI Sudirman Jakarta. Lalu didapatkan para pemenang yang berhak menerima 15 unit mobil Listrik yang terdiri dari 10 unit MG4 EV dan 5 Unit Mini Electric.
Direktur Jaringan dan Layanan BRI, Andrijanto mengucapkan selamat kepada para pemenang undian BRImo FSTVL 2023. Pihaknya berharap program ini dapat menambah kepercayaan nasabah dalam jangka panjang.
“BRI ucapkan selamat kepada para pemenang undian BRImo FSTVL 2023, Terus tingkatkan saldo dan perbanyak transaksi pakai BRImo untuk bisa dapatkan keseruan dan kebahagiaan lainnya bersama BRImo,” ucap Andrijanto.
Pemenang hadiah BRImo FSTVL akan dihubungi oleh unit kerja BRI pengelola rekening simpanan nasabah. Adapun daftar nama pemenang dapat diakses melalui link bbri.id/pemenangBRImoFSTVL2023
BRI menghimbau agar seluruh nasabah tetap waspada dengan segala bentuk modus penipuan. BRI tidak memungut biaya apapun atas hadiah undian yang telah diselenggarakan. Apabila terdapat kelalaian dari pihak nasabah maka risiko yang terjadi menjadi tanggungjawab nasabah.
Baca Juga: Pulsa maupun Paket Data Habis? Tak Perlu Panik! Yuk Beli di BRImo
Berita Terkait
-
Mobil Listrik Pendatang Baru Tarik Minat Modifikator Indonesia
-
Penerapan VAR di Liga 1: Infrastruktur Oke, SDM Jadi Kendala
-
Citroen Indonesia Buka Peluang Ekspor Mobil Listrik ke ASEAN
-
Di Indonesia Masih Ribut Soal Nikel, Hyundai Malah Pamerkan Teknologi Canggih untuk Mobil Listrik
-
Desa Padang Panjang di Kalsel Sukses Manfaatkan AgenBRILink dan BRImo untuk Dongkrak Perekonomian
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Harga Batu Bara Meroket Imbas Kebijakan China, Menuju Harga Tertinggi?
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Menteri PU: Tidak Ada Lagi Kabupaten/Kota Terisolasi Akibat Banjir Sumatera
-
Harga Makin Naik, Gen Z dan Milenial Kompak Borong Beli Emas
-
DBS: Ekonomi AS Bakal Masuki Era Baru, Utang Bakal Tinggi
-
Laporan Korban Makin Banyak, Ini Metode Penipuan Paling Rentan di Sektor Keuangan
-
Aliran Uang PT Dana Syariah Indonesia Diduga Masuk ke Rekening Direksi
-
Cadangan Hidrokarbon Ditemukan di Sumur Mustang Hitam, Riau
-
OJK Ungkap Dana Syariah Indonesia Terlibat Proyek Fiktif Hingga Skema Ponzi
-
Dorong Melek Keuangan, Pelajar Dibidik Buka Tabungan