Suara.com - PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) memandang pentingnya peningkatan literasi keuangan untuk generasi muda melalui program Cha-Ching pada Global Money Week 2024 Maret ini, yang bertemakan "Lindungi Uang Anda, Amankan Masa Depan Anda".
Global Money Week adalah kampanye global yang berfokus pada pentingnya pengelolaan keuangan yang ditargetkan bagi para generasi muda untuk mencapai kesejahteraan dan ketahanan finansial.
Prudential Indonesia pun melanjutkan program Literasi Keuangan untuk Anak, yaitu Cha-Ching, kepada puluhan murid sekolah dasar di SDN Cipinang 01, Jakarta Timur pada Jumat, 22 Maret 2024 yang lalu.
Berkolaborasi dengan Prestasi Junior Indonesia, acara tersebut melibatkan para PRUVolunteers, yaitu karyawan Prudential di Indonesia untuk mengajar murid-murid sekolah dasar tentang dasar-dasar manajemen keuangan, dengan harapan dapat melatih anak-anak dalam membuat keputusan keuangan yang baik hingga mencapai kesejahteraan dan ketahanan finansial sejak usia dini.
Hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) OJK di 2022 menunjukkan indeks literasi keuangan masyarakat Indonesia sebesar 49,68%, meningkat dibandingkan 2019 yang hanya 38,03%. Sementara indeks inklusi keuangan di 2022 mencapai 85,10%, meningkat dibandingkan SNLIK OJK di 2019 (76,19%).
Hadirnya program Cha-Ching dari Prudential Indonesia diharapkan dapat mendukung target pemerintah untuk meningkatkan angka literasi dan inklusi keuangan di Indonesia, bahkan sejak usia dini agar mempersiapkan generasi mendatang yang lebih tangguh terhadap tantangan dan perubahan ekonomi di setiap fase kehidupannya.
Karin Zulkarnaen, Chief Customer and Marketing Officer Prudential Indonesia mengatakan, “Melalui program Cha-Ching, kami berharap semakin banyak anak-anak Indonesia yang melek finansial sejak usia dini mulai dari kebiasaan-kebiasaan kecil, sehingga menjadi generasi penerus bangsa yang unggul dan sekaligus mendorong angka literasi finansial di Indonesia.” katanya dikutip Rabu (3/4/2024).
Bonyta Riska Maryani salah satu anggota PRUVolunteer mengungkapkan, “Saya sangat senang Prudential Indonesia memiliki program yang bermakna dan menyenangkan bagi siswa siswi di Sekolah seperti Program Cha-Ching kali ini. Melihat para murid yang semangat belajar manajemen keuangan sejak dini, membuat kami para volunteer juga ikut terinspirasi untuk terus belajar dan memberikan ilmu manajemen keuangan," paparnya.
Sejak 2017, Kurikulum Cha-Ching telah diadakan dengan bekerja sama dengan para pendidik, sekolah, dan pemerintah di tingkat nasional dan lokal. Prudential Indonesia juga secara berkelanjutan menginisiasikan program Literasi Keuangan dan Asuransi untuk anak muda dan dewasa yang diimplementasikan melalui berbagai platform, baik secara tatap muka maupun online/digital.
Baca Juga: FJB Berbagi Berkah Ramadhan dan Literasi Keuangan Bersama Yatim Piatu
Hingga saat ini, edukasi literasi keuangan dan asuransi yang dilakukan Prudential Indonesia telah mencapai lebih dari 75 juta orang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Saham BUVA Masuk MSCI? Analis Ungkap Potensi Emiten Happy Hapsoro
-
Resmi Jadi Deputi Gubernur BI, Thomas Djiwandono: Terima Kasih DPR
-
Harga Emas Hampir Rp3 Juta/Gram, Mendagri: Jadi Biang Kerok Inflasi Nasional
-
Tiga Jet Rafale Tiba di Indonesia, Nilainya Lebih dari Rp 5 Triliun
-
Bitcoin Sulit Tembus Level USD 90.000, Proyeksi Analis di Tengah Penguatan Emas
-
ANTM Meroket 241 Persen dalam Setahun, Rekor Harga Emas dan Nikel Jadi Motor Utama
-
Serapan KIPK 2025 Jeblok, Menperin Janji Bereskan Kendala Biar Padat Karya Jalan di 2026
-
Kementerian PU Mulai Tambal Lubang Jalan Nasional di Aceh Tamiang Pascabencana
-
Kolaborasi Pemprov DKI Jakarta, Pelindo dan Kemenhub Kembangkan Kawasan Pesisir serta Pelabuhan Laut
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?