Suara.com - Rekening saham di Danareksa kini sudah menjadi kebutuhan wajib para nasabah bank, tak terkecuali BRI. Pasalnya, siapa yang tak ingin mengembangkan instrumen keuangannya di perusahaan pelat merah bidang pasar modal itu? Cara beli saham lewat sekuritas BRI Danareksa pun gampang. Anda cukup mendaftar dan membuat akun di situs BRI Danareksa.
Kabar baiknya, cara daftar akun BRI Danareksa sekuritas untuk jual beli saham kini sangat gampang. Anda hanya perlu melakukan pengisian formulir secara online dengan koneksi internet yang stabil seperti yang digambarkan langkah – langkah di bawah ini.
1. Kunjungi Halaman eForm Pendaftaran BRI Sekuritas
Masuk ke halaman Opening Account ataupun e-form BRI danareksa sekuritas dalam registrasi user. Buat akun apabila ingin berinvestasi dengan melengkapi formulir yang berisi nama, password, konfirmasi password, email, dan nomor telepon.
Jika sudah terisi, lalu klik submit data. Klik OK pada pemberitahuan di bagian bar atas layar untuk memeriksa email aktivasi.
2. Isi Kode Aktivasi
Setelah berhasil login, masukkan kode aktivasi Anda yang sudah dikirim melalui email. Masukkan kode aktivasi, lalu klik submit pada bagian bawah. Jika kode aktivasi sudah benar, akan ada pemberitahuan melalui email. Kemudian klik OK untuk melanjutkan.
3. Login dan Isi Data
Sesudah mengisi kode aktivasi, Anda kemudian dialihkan ke laman Login Account PT BRI Danareksa Sekuritas. Masukkan email dan Password yang sudah Anda buat sebelumnya di kolom lalu klik Submit di bagian bawah.
Baca Juga: Cara Mudah dan Praktis Buka Rekening Saham di Danareksa
Setelah itu, isi data registrasi pembukaan rekening yang terdiri dari data pribadi, data pekerjaan, data pasangan atau orang tua, profil risiko, informasi lainnya hingga selesai pada kolom final input.
4. Verifikasi Data Nasabah
Pada tahap ini, Anda akan dihubungi oleh petugas untuk atur jadwal dan alamat pengambilan dokumen. Namun, hanya kota-kota tertentu saja yang bisa tatap muka dengan petugas. Setelah verifikasi selesai Anda bisa memanfaatkan akun BRI Sekuritas untuk membeli saham dan mulai berinvestasi.
Tentang Danareksa Sekuritas
Sebagai one-stop financial solution dengan visi untuk menjadi the most valuable securities house, BRI Danareksa Sekuritas (BRIDS) memiliki rekam jejak dan pengalaman panjang menangani transaksi pasar modal sebagai underwriter, broker, dan financial advisor bagi nasabah individu, institusi, asing dan domestik, swasta serta Pemerintah.
Didirikan pada tahun 1992, PT Danareksa Sekuritas merupakan perusahaan efek yang menjalankan kegiatan usaha sebagai perantara perdagangan efek, penjamin emisi efek, penatalaksana atau arranger, dan penasihat keuangan. Pada akhir Desember 2018, mayoritas saham BRIDS dimiliki oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI), bank terbesar di Indonesia. BRIDS merupakan perusahaan efek terlama yang terafiliasi dengan Pemerintah melalui Kementerian BUMN.
Berita Terkait
-
9 Restoran Promo BRI 2024, Nikmati Kuliner Bersama Keluarga dengan Diskon Berlipat!
-
Belanja di Luar Negeri Nggak Ribet Lagi! 46 Bank Luar Negeri Terima QRIS BRI
-
Yuk, Shopping Sepatu Nike Hemat dengan Kartu Debit dan Kredit BRI!
-
Begini Cara Holding BUMN Danareksa Gairahkan Ekonomi Desa
-
Gandeng CITIC-SUEZ, Danareksa Bangun SPAM di Bandung
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
IBOS EXPO 2026 Siap Digelar Awal Tahun, Buka Peluang Bisnis dan Dorong Pertumbuhan Wirausaha
-
Lowongan Magang Bank BTN Terbaru Januari 2026, Terbuka untuk Semua
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Kementerian PU Bangun Sekolah Rakyat Tahap II di 104 Lokasi
-
Tak Cuma Impor Solar, Impor Avtur Juga Akan Dihentikan
-
Purbaya Buka Opsi Diskon Tarif Listrik untuk Korban Banjir Sumatra
-
Kementerian PU Targetkan 1.606 Unit Huntara di Aceh-Tapanuli Rampung Sebelum Ramadhan
-
RDMP Balikpapan Alami Hambatan, Bahlil Tuding Ada Pihak Tak Suka RI Swasembada Energi
-
Harga Emas dan Perak Meroket Usai Sengketa Trump vs The Fed Makin Memanas
-
Bahlil: Hanya Prabowo dan Soeharto Presiden yang Resmikan Kilang Minyak