Suara.com - PT Pertamina Patra Niaga menggelar program MyPertamina Tebar Hadiah (MTH) 2025 dengan menyediakan hadiah utama berupa paket pergi haji Furoda atau undangan khusus.
Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari mengatakan program loyalitas tahunan MTH 2025 dengan tema "Se-Indonesia Bisa Menang" digelar mulai 20 Mei hingga 31 Oktober 2025.
"Tahun ini, impian menunaikan ibadah haji Furoda tanpa antre bisa jadi kenyataan hanya dengan isi BBM pakai aplikasi MyPertamina," katanya dilansir dari Antara, Rabu (21/5/2025).
Menurut dia, siapa pun yang mengisi bahan bakar dan bertransaksi melalui aplikasi MyPertamina akan mendapatkan poin yang bisa ditukar menjadi kupon undian.
Heppy mengatakan program tersebut bukan sekadar pemberian hadiah, tapi juga bentuk nyata apresiasi Pertamina ke konsumen setia.
"Kami ingin menghadirkan program yang tidak hanya menarik, tetapi juga memberikan pengalaman berharga bagi masyarakat Indonesia. Lewat MTH 2025, kami membuka kesempatan yang setara bagi seluruh pelanggan untuk meraih impian mereka, mulai dari perjalanan spiritual seperti haji dan umrah, kendaraan hingga gawai menarik," ungkapnya.
Berlangsung selama enam bulan, pengundian MTH 2025 akan dilakukan dalam tiga periode.
Setiap periode, kupon yang telah dikumpulkan akan direset untuk memberi kesempatan baru di setiap babak.
Dengan demikian, pelanggan yang sudah pernah menang tetap boleh ikut program kembali.
Baca Juga: Cara Daftar Haji Furoda Tahun 2025: Jalur Khusus Tanpa Antre Bertahun-Tahun
Heppy menambahkan MTH 2025 juga menghadirkan kesempatan nonton langsung pebalap nasional Sean Gelael berlaga di FIA World Endurance Championship 2025, Jepang, serta hadiah lainnya yang membuat program layak dinanti.
"Ini merupakan komitmen penuh MyPertamina sebagai Energi untuk Negeri memberikan keuntungan lebih dari setiap transaksi menggunakan MyPertamina. Semakin sering isi BBM dengan MyPertamina, semakin besar peluang untuk membawa pulang hadiah impian," tambah Heppy.
Adapun hadiah yang bisa didapatkan pada program MTH 2025 adalah:
1. Hadiah Utama berupa 2 paket haji Furoda untuk masing-masing 2 orang.
2. Hadiah Istimewa berupa 5 paket tiket nonton balap Sean Gelael di FIA World Endurance Championship 2025 di Jepang untuk masing-masing 2 orang.
3. Hadiah lainnya adalah 3 unit mobil, 6 unit motor, 9 paket umrah untuk masing-masing 2 orang, 6 unit telepon genggam, 6 unit laptop, 60 emas 1 gram, e-voucher MyPertamina Rp1 juta untuk 30 orang, e-voucher MyPertamina Rp500 ribu untuk 60 orang, dan e-voucher MyPertamina Rp250 ribu untuk 75 orang
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Harga Beras SPHP Akan Dipatok Sama Rp 12.500/Liter di Seluruh Wilayah RI
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
DJP Kemenkeu Berhentikan Sementara Pegawai Pajak Terjaring OTT KPK
-
Pegawai Pajak Kena OTT KPK, Purbaya: Kami Bantu Dari Sisi Hukum, Tak Akan Ditinggal
-
Kementerian PU Percepat Normalisasi Sungai Batang Kuranji
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
Menuju Kedaulatan Energi, RDMP Balikpapan Jadi Andalan ESDM Stop Impor BBM
-
374.839 Pohon Ditanam PNM, Jejak Nyata Hijaukan Negeri di Hari Gerakan Satu Juta Pohon
-
BEI Bidik Empat Emiten Sekaligus, Status UMA Melekat pada Saham-saham Ini
-
Bisnis Roby Tremonti, Sosok Diduga Terkait dalam Buku Aurelie Moeremans